Kadin Disebut Identik dengan Aburizal Bakrie, Anindya Bakrie: Saya Enggak Kaget

Sabtu, 12 Juni 2021 10:13 WIB

Anindya N. Bakrie. TEMPO/Seto Wardhana

TEMPO.CO, Jakarta – Calon Ketua Umum Kamar Dagang dan Industri Indonesia, Anindya Bakrie, menanggapi soal pandangan bahwa Kadin identik dengan Partai Golkar dan Aburizal Bakrie. Anindya, yang merupakan putra dari Aburizal, mengaku tidak kaget dengan anggapan-anggapan tersebut.

“Kalau saya sih enggak kaget dengan isu-isu seperti itu. Karena Kadin ini mulai sejak zaman Pak Ical (Aburizal), yaitu 1990-an,” ujar Anindya kepada Tempo, Jumat, 11 Juni 2021.

Anindya mengatakan pandangan itu tidak tepat. Kadin, kata dia, adalah organisasi yang menaungi perusahaan swasta, koperasi, dan BUMN.

Berbeda dengan grup korporasi, Kadin memiliki kepentingan yang lebih luas bagi perkembangan dunia usaha di seluruh Indonesia, baik untuk perusahaan kecil maupun besar, swasta maupun pelat merah. Namun saat dibentuk, Anindya tak menampik peran korporasi swasta memang terlihat lebih besar.

“Jadi bukan karena beliau (Aburizal), tapi karena sejak saat itu swasta-lah yang lebih banyak peran di Kadin,” ujar Anindya.

Anindya pun mengelak bahwa satu grup perusahaan bisa mengendalikan Kadin. Sebab menurut dia, saat ini pemangku kepentingan organisasi justru banyak dipegang Kadin-kadin provinsi.
<!--more-->
Karena itulah, siapa pun Ketua Umum Kadin nantinya mesti memiliki tujuan untuk memajukan daerah. “Paling penting bagaimana kita bisa membawa manfaat bagi anggota. Namun kalau ada pandangan lain, itu tidak mengagetkan karena itu adalah sudut pandang,” ujar Anindya.

Pada Munas Kadin mendatang, Anindya bersaing dengan Arsjad Rasjid, Presiden Direktur PT Indika Energy Tbk.

Sebelumnya, Arsjad mengatakan hingga saat ini persiapannya sebagai calon ketua umum Kadin Indonesia, sudah sangat matang dan optimal. Ia telah bersilaturahmi dengan Kadin daerah di berbagai kota, juga dengan asosiasi, semakin menambah semangatnya untuk mewujudkan Kadin sebagai organisasi yang inklusif dan kolaboratif.

"Insya Allah, kami telah mendapatkan banyak dukungan dari berbagai Kadin daerah dan asosiasi-asosiasi," ucap Arsjad seperti dikutip Bisnis.com menjelang persaingan dengan Anindya Bakrie untuk pemilihan Ketua Umum Kadin.

FRANCISCA CHRISTY ROSANA

Baca juga: Munas Kadin Diundur, Arsjad Rasjid: Siapkan Napas dan Stamina Lebih Panjang

Berita terkait

Erick Thohir Terbang ke Doha, Pengusaha Patungan Beri Bonus Rp23 M untuk Timnas U-23

59 menit lalu

Erick Thohir Terbang ke Doha, Pengusaha Patungan Beri Bonus Rp23 M untuk Timnas U-23

Sejumlah pengusaha, yang diinisiasi oleh Kadin Indonesia Komite Tiongkok (KIKT), mengumpulkan dana Rp23 milar untuk Timnas U-23.

Baca Selengkapnya

KPU Tetapkan Prabowo-Gibran Pemenang Pilpres 2024, Ini Tanggapan PBNU, PP Muhammadiyah hingga Kadin

3 hari lalu

KPU Tetapkan Prabowo-Gibran Pemenang Pilpres 2024, Ini Tanggapan PBNU, PP Muhammadiyah hingga Kadin

Reaksi PBNU, PP MUhammadiyah, Kadin Terhadap Penetapan Prabowo - Gibran Pemenang Pilpres 2024 oleh KPU

Baca Selengkapnya

37 Tahun Rudy Salim, Pernah Menolak Denda 9 Mobil Mewah dari Bea Cukai

4 hari lalu

37 Tahun Rudy Salim, Pernah Menolak Denda 9 Mobil Mewah dari Bea Cukai

Pengusaha muda kelahiran 24 April 1987, Rudy Salim pernah menolak denda untuk 9 mobil mewah dari Bea Cukai.

Baca Selengkapnya

Rupiah Terus Melemah, Kadin Khawatir Dunia Usaha Terdampak

11 hari lalu

Rupiah Terus Melemah, Kadin Khawatir Dunia Usaha Terdampak

Nilai tukar rupiah yang terus melemah terhadap dolar menyebabkan para pengusaha khawatir.

Baca Selengkapnya

Bos Kadin Ingatkan Pemerintah untuk Patuhi Disiplin Fiskal: Kalau Tidak, Bahaya..

17 hari lalu

Bos Kadin Ingatkan Pemerintah untuk Patuhi Disiplin Fiskal: Kalau Tidak, Bahaya..

Ketua Kadin Arsjad Rasjid menyatakan penyusunan RAPBN harus dilakukan secara bijaksana. Selain itu, pemerintah juga wajib mematuhi disiplin fiskal.

Baca Selengkapnya

Saat Ketua TPN Disebut Bakal Temui Prabowo dan Ketua TKN Sowan ke Megawati

17 hari lalu

Saat Ketua TPN Disebut Bakal Temui Prabowo dan Ketua TKN Sowan ke Megawati

Ketua TPN Ganjar-Mahfud, Arsjad Rasyid, disebut bakal menemui Prabowo. Sebelumnya, Ketua TKN Prabowo-Gibran, Roslan Roeslani, telah menemui Megawati.

Baca Selengkapnya

Mengaku Sudah Bertemu Ketua TPN Ganjar-Mahfud, Rosan Roeslani: Teman Lama Tak Perlu Saling Rangkul

17 hari lalu

Mengaku Sudah Bertemu Ketua TPN Ganjar-Mahfud, Rosan Roeslani: Teman Lama Tak Perlu Saling Rangkul

Rosan Roeslani mengaku telah bertemu dengan Arsjad Rasjid. Ia tak beri jawaban gamblang soal kemungkinan Ganjar-Mahfud gabung kubu Prabowo.

Baca Selengkapnya

Usai Bertemu Airlangga, Arsjad Rasjid Sebut Silaturahmi dan Bahas Ekonomi

17 hari lalu

Usai Bertemu Airlangga, Arsjad Rasjid Sebut Silaturahmi dan Bahas Ekonomi

Ketua TPN Ganjar-Mahfud, Arsjad Rasjid, bertemu dengan Ketua Umum Golkar, Airlangga Hartarto di rumah dinas menteri, di Jalan Widya Chandra

Baca Selengkapnya

Sejumlah Tokoh Hadiri Halal Bihalal di Kediaman Airlangga, Ada Arsjad Rasjid hingga Ridwan Kamil

17 hari lalu

Sejumlah Tokoh Hadiri Halal Bihalal di Kediaman Airlangga, Ada Arsjad Rasjid hingga Ridwan Kamil

Sejumlah tokoh menghadiri acara halal bihalal di kediaman Airlangga Hartarto, salah satunya Ridwan Kamil bersama istrinya, Atalia Praratya.

Baca Selengkapnya

Ridwan Kamil dan Erwin Aksa Tiba di Kediaman Airlangga

17 hari lalu

Ridwan Kamil dan Erwin Aksa Tiba di Kediaman Airlangga

Ridwan Kamil dan Erwin Aksa menyambangi kediaman Ketua Umum Partai Golkar Airlangga Hartarto yang menggelar open house

Baca Selengkapnya