BLT UMKM Rp 1,2 Juta Tahap 2 Dibuka, Daftar Online di Link dari Dinas Koperasi

Reporter

Tempo.co

Rabu, 2 Juni 2021 14:42 WIB

Ilustrasi Uang Rupiah. ANTARA FOTO/Adeng Bustomi

TEMPO.CO, Jakarta - Kementerian Koperasi dan UMKM atau Kemenkop UMKM kembali membuka pendaftaran Bantuan Presiden atau Banpres melalui Program Bantuan Produktif Usaha Mikro atau BPUM tahap dua atau lebih dikenal dengan program BLT UMKM.

Pendaftaran Banpres BLT UMKM tahap dua ini dibuka mulai dari 2-21 Juni 2021. Sebelumnya, pendaftaran program bantuan tahap I telah ditutup pada April 2021.

Dilansir dari portal resmi Pemprov Jawa Tengah, Kepala Bidang Koperasi dan UMKM pada Dinas Perdagangan, Koperasi dan Usaha Kecil Menengah atau Dindagkop-UKM Kota Pekalongan, Tjandrawati, mengatakan untuk warga yang berminat mengikuti program BLT UMKM sudah bisa mendaftar secara online melalui laman tinyurl.com/bpum21kotapkl

Ia menjelaskan bagi pemohon yang telah melakukan pendaftaran online pada jam kerja, harus menyerahkan berkas fisik atau asli pendaftarannya ke Dindagkop-UKM Kota Pekalongan. “Ini menjadi salah satu persayaratan yang harus dilakukan pemohon,” ungkapnya seperti dikutip Tempo dari laman Pemprov Jawa Tengah, Rabu 2 Juni 2021.

Adapun persyaratan penerima BPUM masih sama dengan ketentuan pada tahap satu. Di antaranya, pendaftar tidak sedang menerima Kredit Usaha Rakyat atau KUR dari pihak bank manapun, KTP Elektronik Kota Pekalongan, melampirkan fotokopi Kartu Keluarga atau KK, memiliki usaha mikro dengan bukti berupa Surat Keterangan Usaha atau SKU yang disahkan oleh kelurahan atau desa, atau bisa menggunakan Nomor Induk Berusaha atau NIB yang diperoleh melalui pendaftaran daring lewat OSS di Dinas Penanaman Modal dan Pelayanan Terpadu Satu Pintu atau DPMPTSP setempat.

Advertising
Advertising

Selain itu, juga disertai surat pernyataan tanggung jawab mutlak yang bisa didapatkan melalui tautan tinyurl.com/sptjm21, serta foto produk usaha.

Tjandra menambahkan, pemerintah pusat yang akan berwenang menentukan siapa saja yang lolos sebagai penerima BPUM. Pemerintah Kota Pekalongan hanya bertugas untuk mendaftarkan dan memverifikasi data persyaratan.

Berbeda dari tahun 2020, dimana pendaftaran BPUM, tidak hanya melalui dinas, tetapi lembaga keuangan dan BUMN juga boleh mendaftarkan. Namun pada tahun 2021, pendaftaran BPUM atau BLT UMKM hanya diperbolehkan melalui Dinas Perdagangan, Koperasi, dan UKM di seluruh kabupaten atau kota.

Tak seperti tahun lalu, besaran bantuan kali ini adalah Rp.1,2 juta per UKM, sesuai dalam peraturan Kemenkop UKM Nomor 2 Tahun 2021.

Berdasarkan data Dindagkop UKM Kota Pekalongan, sebanyak 26.049 orang pelaku usaha di Kota Pekalongan telah diusulkan sebagai penerima BLT UMKM tahap satu.

Pihaknya berharap, pendaftaran BPUM atau BLT UMKM tahap dua bisa dimanfaatkan oleh para pelaku usaha mikro terdampak Covid-19.

WILDA HASANAH

Baca juga: Cara Mendapat BLT UMKM, Ini Dokumen yang Harus Diserahkan ke Dinas Koperasi

Berita terkait

Kontroversi Larangan Warung Madura Buka 24 Jam, Ini Awal Kasusnya

18 jam lalu

Kontroversi Larangan Warung Madura Buka 24 Jam, Ini Awal Kasusnya

Begini awal kasus munculnya larangan terhadap warung Madura untuk buka 24 jam.

Baca Selengkapnya

Terpopuler: Zulhas Revisi Permendag Barang Bawaan Impor, Teten Evaluasi Pernyataan Pejabatnya soal Warung Madura

2 hari lalu

Terpopuler: Zulhas Revisi Permendag Barang Bawaan Impor, Teten Evaluasi Pernyataan Pejabatnya soal Warung Madura

Menteri Perdagangan Zulkifli Hasan atau Zulhas merevisi lagi peraturan tentang barang bawaan impor penumpang warga Indonesia dari luar negeri.

Baca Selengkapnya

Menkop UKM Teten Evaluasi Pernyataan Pejabatnya soal Pembatasan Jam Buka Warung Madura

2 hari lalu

Menkop UKM Teten Evaluasi Pernyataan Pejabatnya soal Pembatasan Jam Buka Warung Madura

Menkop UKM Teten Masduki mengevaluasi pernyataan pejabatnya tentang pembatasan jam operasinal warung atau toko klontong milik masyarakat.

Baca Selengkapnya

Tak Ada Pembatasan Operasi Warung Madura, Teten: Semua Perda harus Berpihak pada UMKM

2 hari lalu

Tak Ada Pembatasan Operasi Warung Madura, Teten: Semua Perda harus Berpihak pada UMKM

Kemenkop UKM pastikan tidak ada yang membatasi jam operasi warung atau toko klontong milik masyarakat seperti warung Madura.

Baca Selengkapnya

Kembangkan Pendanaan UKM, OJK Dorong Pemanfaatan Securities Crowdfunding

2 hari lalu

Kembangkan Pendanaan UKM, OJK Dorong Pemanfaatan Securities Crowdfunding

Otoritas Jasa Keuangan (OJK) terus mendorong pengembangan Usaha Kecil Menengah (UKM) antara lain dengan memanfaatkan securities crowdfunding.

Baca Selengkapnya

Kopdit CU Lete Konda NTT Semakin Eksis dengan Manfaatkan Layanan LPDB-KUMKM

2 hari lalu

Kopdit CU Lete Konda NTT Semakin Eksis dengan Manfaatkan Layanan LPDB-KUMKM

Selain suntikan pinjaman terdapat upaya pembinaan, pendidikan, dan peningkatan usaha koperasi dari LPDB-KUMKM

Baca Selengkapnya

UMKM di Danau Toba Mulai Gunakan QRIS Permudah Transaksi

3 hari lalu

UMKM di Danau Toba Mulai Gunakan QRIS Permudah Transaksi

Usaha Mikro Kecil Menengah (UMKM) di kawasan wisata Danau Toba sudah mulai menerapkan sistem pembayaran melalui QRIS.

Baca Selengkapnya

Ramai Kemenkop UKM Batasi Jam Operasional Warung Madura, Ini Respons Ikatan Pedagang Pasar

3 hari lalu

Ramai Kemenkop UKM Batasi Jam Operasional Warung Madura, Ini Respons Ikatan Pedagang Pasar

Ikappi menyatakan keuntungan dari warung madura itu akan berputar di daerah masing-masing dan mendorong upaya peningkatan ekonomi daerahnya.

Baca Selengkapnya

BNI Telah Salurkan Kredit hingga Rp 695,16 Triliun per Kuartal I 2024

3 hari lalu

BNI Telah Salurkan Kredit hingga Rp 695,16 Triliun per Kuartal I 2024

Tiga bulan pertama 2024, kredit BNI utamanya terdistribusi ke segmen kredit korporasi swasta.

Baca Selengkapnya

KemenKopUKM Pastikan Kebijakan Pemerintah Berpihak pada Pelaku UMKM

5 hari lalu

KemenKopUKM Pastikan Kebijakan Pemerintah Berpihak pada Pelaku UMKM

KemenkopUKM tidak menemukan aturan yang melarang secara spesifik warung Madura untuk beroperasi sepanjang 24 jam dalam Perda Kabupaten Klungkung

Baca Selengkapnya