Terkini Bisnis: Dukungan Buat Arsjad Rasjid, Aturan Larangan Mudik Lebaran 2021

Reporter

Tempo.co

Sabtu, 27 Maret 2021 12:01 WIB

M. Arsjad Rasjid P.M , President Director dari Indika Energy. TEMPO/Jacky Rachmansyah

TEMPO.CO, Jakarta -Berita terkini ekonomi dan bisnis pada Sabtu pagi hingga siang, 27 Maret 2021, dimulai dari pernyataan Ketua Umum MPN Pemuda Pancasila, Japto Soelistyo Soerjosoemarno yang mendukung Arsjad Rasjid sebagai Calon Ketua Umum Kamar Dagang dan Industri alias Kadin.

Adapula berita pekerjaan erection highmast atau tiang ereksi tinggi yang berdampak pada ruas tol Prof.Dr. Ir. Soedijatmo, tepatnya dari Gerbang Tol Cengkareng menuju Bandara Soekarno-Hatta. Serta Kemenhub yang segera mempersiapkan aturan turunan terkait dengan pengendalian transportasi atau larangan mudik Lebaran 2021. Berikut ringkasan berita ketiganya:

1. Ketum Pemuda Pancasila Minta Kadernya Dukung Arsjad Rasjid Jadi Ketua Kadin

Ketua Umum Majelis Pimpinan Nasional ( MPN) Pemuda Pancasila, Japto Soelistyo Soerjosoemarno menyatakan dukungannya terhadap Calon Ketua Umum Kamar Dagang dan Industri alias Kadin Indonesia Arsjad Rasjid. Pasalnya, ia mengatakan Arsjad adalah Wakil Ketua Umum PP.

"Jadi konsekuensi logisnya adalah saya harus mendukung beliau. berarti setiap komponen aktivis, kader, pengurus Pemuda Pancasila wajib yang ada di Kadin mendukung beliau, ini konsekuensi lain," ujar Japto di bilangan Senayan, Jakarta Selatan, Jumat, 26 Maret 2021.

Advertising
Advertising

Japto mengatakan baik Arsjad maupun lawannya adalah kader terbaik untuk memimpin Kadin. Ia berharap siapa pun yang terpilih, bisa saling mendukung dan Kadin tidak terpecah belah.

"Siapa pun terpilih, pengurus dan anggota harus sama-sama mendukung orang terpilih. Siapapun yang terpilih harus mengakomodir setiap kekuatan yang ada, mungkin orangnya tidak memiliki kemampuan bisnis yang bagus tapi memiliki militansi di organisasi," kata dia.

Menurut dia, ke depannya Kadin memiliki tugas bukan hanya mengangkat pedagang besar dan UMKM, namun juga pedagang kaki lima. Sehingga, ia berharap para pedagang kaki lima bisa merasakan kenikmatan berusaha di Indonesia.

Baca berita selengkapnya di sini.<!--more-->

2. Tol Kunciran - Cengkareng Dipasang Tiang Tinggi, Ruas Soedijatmo Terdampak

PT Jasamarga Kunciran Cengkareng (JKC) salah satu anak usaha Jasa Marga yang mengelola Jalan Tol Kunciran - Cengkareng akan melakukan pekerjaan erection highmast atau tiang ereksi tinggi yang berdampak pada Ruas Tol Prof.Dr. Ir. Soedijatmo, tepatnya dari Gerbang Tol Cengkareng menuju Bandara Soekarno-Hatta.

"Pekerjaan erection highmast akan dilaksanakan di Km 32+400, pada Minggu, 28 Maret dalam periode window time pukul 22.00 – 04.00 WIB," kata General Manager Representative Office 2 Jasamarga Metropolitan Tollroad Nasrullah dalam keterangan tertulis, Sabtu, 27 Maret 2021.

Menurutnya, selama proses pekerjaan berlangsung akan dilakukan pengamanan terhadap bahu jalan dan juga lajur 1 arah Cengkareng Ruas Tol Prof. Dr. Ir Soedijatmo.

Sebagai langkah antisipasi serta memastikan kelancaran lalu lintas selama pekerjaan berlangsung, PT JKC memastikan penerangan yang cukup, rambu-rambu pengamanan sesuai standar dan menyiagakan petugas pengaturan lalu lintas di sekitar lokasi pekerjaan."Jasa Marga memohon maaf atas ketidaknyamanan yang timbul akibat pekerjaan tersebut," ujarnya.

Baca berita selengkapnya di sini.<!--more-->

3. Kemenhub: Jika Ada yang Nekat Mudik Lebaran, Akan Diminta Kembali ke Daerah Asal

Kementerian Perhubungan atau Kemenhub menanggapi keputusan pemerintah yang telah resmi melarang masyarakat untuk pulang kampung saat libur Idul Fitri atau mudik lebaran tahun ini.

Juru Bicara Kemenhub Adita Irawati menyebutkan pihaknya segera mempersiapkan aturan turunan terkait dengan pengendalian transportasi pada periode Idul Fitri 2021. Aturan tersebut secara khusus berisi tentang pengaturan transportasi umum dan syarat perjalanan.

Sejumlah kendaraan pemudik melintasi jalur Pantura Cirebon, Jawa Barat, Selasa 26 Mei 2020. Memasuki H+2 Lebaran, arus balik di jalur Pantura yang didominasi kendaraan roda dua terpantau ramai lancar. ANTARA FOTO/Dedhez Anggara

Kemenhub pun akan berkoordinasi koordinasi dengan Satgas Penanganan Covid-19, Kementerian/Lembaga terkait, TNI/Polri, dan Pemerintah Daerah. “Kemenhub akan mengawasi secara ketat, dengan meningkatkan segenap sumber daya, agar semua protokol diterapkan dengan disiplin dan konsisten baik oleh operator transportasi, maupun masyarakat calon penumpang," ujar Adita, Jumat, 26 Maret 2021.

Dalam pengaturan dan pengawasan di lapangan, kata dia, Kemenhub akan berkoordinasi intens dengan Polri.

Baca berita selengkapnya di sini.

CAESAR AKBAR | HENDARTYO HANGGI | BISNIS

Berita terkait

Terpopuler: Zulhas Revisi Permendag Barang Bawaan Impor, Teten Evaluasi Pernyataan Pejabatnya soal Warung Madura

2 jam lalu

Terpopuler: Zulhas Revisi Permendag Barang Bawaan Impor, Teten Evaluasi Pernyataan Pejabatnya soal Warung Madura

Menteri Perdagangan Zulkifli Hasan atau Zulhas merevisi lagi peraturan tentang barang bawaan impor penumpang warga Indonesia dari luar negeri.

Baca Selengkapnya

Sempat Meroket Tajam, Harga Bawang Merah Berangsur Turun di Sejumlah Daerah, Ini Fakta-faktanya

1 hari lalu

Sempat Meroket Tajam, Harga Bawang Merah Berangsur Turun di Sejumlah Daerah, Ini Fakta-faktanya

Harga bawang merah mulai mengalami penurunan di sejumlah daerah.

Baca Selengkapnya

Tanggapan Heru Budi hingga Ketua Kadin DKI Soal UU DKJ yang Resmi Diteken Jokowi

1 hari lalu

Tanggapan Heru Budi hingga Ketua Kadin DKI Soal UU DKJ yang Resmi Diteken Jokowi

Heru Budi Hartono meyakini pengesahan UU DKJ adalah yang terbaik untuk Jakarta.

Baca Selengkapnya

Erick Thohir Terbang ke Doha, Pengusaha Patungan Beri Bonus Rp23 M untuk Timnas U-23

1 hari lalu

Erick Thohir Terbang ke Doha, Pengusaha Patungan Beri Bonus Rp23 M untuk Timnas U-23

Sejumlah pengusaha, yang diinisiasi oleh Kadin Indonesia Komite Tiongkok (KIKT), mengumpulkan dana Rp23 milar untuk Timnas U-23.

Baca Selengkapnya

Ramadan-Lebaran 2024, Tokopedia: Produk Kebutuhan Harian hingga Fesyen Paling Laris

5 hari lalu

Ramadan-Lebaran 2024, Tokopedia: Produk Kebutuhan Harian hingga Fesyen Paling Laris

E-Commerce Communications Director Shop Tokopedia, Nuraini Razak mengungkap tren belanja sepanjang Ramdan dan Lebaran 2024.

Baca Selengkapnya

KPU Tetapkan Prabowo-Gibran Pemenang Pilpres 2024, Ini Tanggapan PBNU, PP Muhammadiyah hingga Kadin

5 hari lalu

KPU Tetapkan Prabowo-Gibran Pemenang Pilpres 2024, Ini Tanggapan PBNU, PP Muhammadiyah hingga Kadin

Reaksi PBNU, PP MUhammadiyah, Kadin Terhadap Penetapan Prabowo - Gibran Pemenang Pilpres 2024 oleh KPU

Baca Selengkapnya

KAI Sebut Penjualan Tiket Kereta Kelas Suite Compartment dan Luxury Laris saat Libur Lebaran, Laku hingga 112 Persen

5 hari lalu

KAI Sebut Penjualan Tiket Kereta Kelas Suite Compartment dan Luxury Laris saat Libur Lebaran, Laku hingga 112 Persen

EVP of Corporate Secretary PT Kereta Api Indonesia (Persero) atau KAI Raden Agus Dwinanto Budiadji mengatakan penjualan tiket kereta api kelas Suite Class Compartment dan Luxury laris dibeli saat pelaksanaan angkutan masa Lebaran 2024.

Baca Selengkapnya

37 Tahun Rudy Salim, Pernah Menolak Denda 9 Mobil Mewah dari Bea Cukai

5 hari lalu

37 Tahun Rudy Salim, Pernah Menolak Denda 9 Mobil Mewah dari Bea Cukai

Pengusaha muda kelahiran 24 April 1987, Rudy Salim pernah menolak denda untuk 9 mobil mewah dari Bea Cukai.

Baca Selengkapnya

Bawang Merah Rp 80 Ribu, Menteri Zulhas: Gara-gara Lebaran

6 hari lalu

Bawang Merah Rp 80 Ribu, Menteri Zulhas: Gara-gara Lebaran

Harga bawang merah naik hingga Rp 80 ribu per kilogram. Menteri Zulhas bilang gara-gara lebaran.

Baca Selengkapnya

Penumpang Commuter line di Masa Angkutan Lebaran Mencapai 20 Juta

7 hari lalu

Penumpang Commuter line di Masa Angkutan Lebaran Mencapai 20 Juta

PT Kereta Commuter Indonesia atau KCI mencatat total 20.944.000 penumpang commuter line selama masa angkutan Lebaran 2024.

Baca Selengkapnya