Sandiaga Berencana Bangun Borobudur Highland di Purworejo, Apa Itu?

Sabtu, 13 Maret 2021 16:40 WIB

Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif (Menparekraf) Sandiaga Salahuddin Uno (kiri) mencoba fasilitas protokol kesehatan berupa wastafel untuk mencuci tangan di destinasi wisata Waterbom Bali, Kuta, Badung, Bali, Kamis 25 Februari 2021. Kunjungan tersebut dilakukan Menparekraf Sandiaga Uno untuk mengamati penerapan protokol kesehatan berbasis Cleanliness, Health, Safety, Environmental sustainability (CHSE) serta meninjau lokasi drive-thru vaksinasi COVID-19 yang rencananya akan dibangun di kawasan Waterbom Bali. ANTARA FOTO/Fikri Yusuf

TEMPO.CO, Jakarta – Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif Sandiaga Uno mengatakan Kementeriannya berencana membangun Borobudur Highland di Kabupaten Purworejo. Rencana ini sejalan dengan penataan kawasan destinasi wisata Candi Borobudur.

Sandiaga menjelaskan Borobudur Highland merupakan destinasi terpadu yang akan mengintegrasikan sejumlah desa wisata. “Jadi desa-desa wisata juga akan kita libatkan,” kata Sandiaga dalam keterangan yang disampaikan pada Sabtu, 143 Maret 2021.

Borobudur Highland mencakup kawasan wisata seluas 309 hektare di perbukitan Menoreh, Kabupaten Purworejo. Lokasi ini berjarak sekitar 12 kilometer dari Candi Borobudur ke arah barat.

Dengan pembangunan Borobudur Highland, spot wisata di kawasan tersebut tidak akan lagi berpusat di Candi Borobudur. Sementara itu, pemerintah akan mengatur kunjungan turis di Candi Borobudur agar tidak membeludak lantaran daya tampungnya terbatas.

Menurut Sandiaga, Borobudur Highland akan membuka peluang usaha bagi masyarakat lokal. Pengembangan kawasan tersebut akan berbasis teknologi augmented reality dan virtual reality.

Advertising
Advertising

“Ini akan menghadirkan pariwisata yang lebih personalized, customized, localized, dan smaller in size,” kata Sandiaga.

<!--more-->

Pengembangan kawasan desa wisata terintegrasi diyakini mampu menyerap tenaga kerja lantaran pengelola membutuhkan pemandu wisata dalam jumlah banyak. Namun, pemandu wisata harus menguasai berbagai bahasa, narasi, dan sejarah candi.

Karena itu, Sandiaga menyebut Kementerian Pariwisata dan Ekonomi Kreatif akan menggelar pelatihan yang bekerja sama dengan Kampus Merdeka serta perusahaan berbasis teknologi mulai Juli mendatang. "Kita berharap ada peningkatan kualitas SDM dan penyerapan tenaga kerja seluas-luasnya dan sebesar-besarnya," ujar dia.

Menteri Koordinator Bidang Kemaritiman dan Investasi Luhut Binsar Pandjaitan sebelumnya mengungkapkan telah terjadi tekanan besar terhadap struktur Candi Borobudur akibat peningkatan jumlah pengunjung. Pada 2019, jumlah kunjunhan turis di Candi Borobudur tercatat lebih dari 3,3 juta orang. Angka ini setara dengan 8.000 orang per hari.

Padahal berdasarkan hasil studi Balai Konservasi Borobudur, idealnya Candi Borobudur hanya dikunjungi 128 orang per hari. Karena itu, pemerintah memutuskan menata ulang Candi Borobudur dengan fokus utama meningkatkan potensi wisata berkualitas.

“Berdasarkan rapat koordinasi sebelumnya, isu dan tindak lanjut yang menjadi perhatian adalah aksesibilitas dan konektivitas, amenitas, atraksi, dan fasilitas penunjang yang dapat meningkatkan nilai pariwisata di Borobudur,” kata Luhut.

Luhut meminta universitas di sekitar kawasan Candi Borobudur dilibatkan untuk melakukan studi terkait candi. Dengan begitu, timbul rasa tanggung jawab untuk merawat dan melestarikan kawasan wisata.

BACA: Sandiaga Uno Minta Pelaku Ekraf Desa Wisata Gabung E-Commerce

FRANCISCA CHRISTY ROSANA

Berita terkait

Jokowi Tunjuk Luhut sebagai Ketua Dewan Sumber Daya Air Nasional, Ini Tugas dan Daftar Banyak Jabatan Lainnya

1 hari lalu

Jokowi Tunjuk Luhut sebagai Ketua Dewan Sumber Daya Air Nasional, Ini Tugas dan Daftar Banyak Jabatan Lainnya

Menkomarinves Luhut Binsar Pandjaitan ditunjuk Jokowi sebagai Ketua Dewan Sumber Daya Air Nasional. Ini jabatan kesekian yang diterima Luhut.

Baca Selengkapnya

Terpopuler Bisnis: 40 Pabrik Baja Ilegal hingga 'Karpet Merah' Jokowi untuk Program Makan Siang Gratis

2 hari lalu

Terpopuler Bisnis: 40 Pabrik Baja Ilegal hingga 'Karpet Merah' Jokowi untuk Program Makan Siang Gratis

Zulhas mengatakan ada 40 pabrik yang memproduksi baja ilegal atau tidak memenuhi ketentuan Standar Nasional Indonesia (SNI).

Baca Selengkapnya

Jokowi Tunjuk Luhut sebagai Ketua Dewan Sumber Daya Air Nasional, Ini Daftar Anggotanya

2 hari lalu

Jokowi Tunjuk Luhut sebagai Ketua Dewan Sumber Daya Air Nasional, Ini Daftar Anggotanya

Luhut Binsar Pandjaitan ditunjuk sebagai Ketua Dewan Sumber Daya Air Nasional.

Baca Selengkapnya

Pro Kontra Rencana Pemerintah Buka Lahan Sejuta Hektar di Kalimantan untuk Padi Cina

3 hari lalu

Pro Kontra Rencana Pemerintah Buka Lahan Sejuta Hektar di Kalimantan untuk Padi Cina

Rencana pemerintah membuka lahan sejuta hektar di Kalimantan Tengah untuk proyek penanaman padi Cina dinilai tidak perlu.

Baca Selengkapnya

Jokowi Keluhkan Banyak WNI Berobat ke Luar Negeri, Ini Kilas Balik Menteri Luhut Berobat di Singapura

4 hari lalu

Jokowi Keluhkan Banyak WNI Berobat ke Luar Negeri, Ini Kilas Balik Menteri Luhut Berobat di Singapura

Salah satu menteri Jokowi, Luhut Binsar Pandjaitan, diketahui pernah berobat hampir sebulan di Singapura pada November tahun lalu.

Baca Selengkapnya

Terpopuler: Kontroversi 1 Juta Hektare Padi Cina di Kalimantan, Deretan Alasan BI Naikkan Suku Bunga

4 hari lalu

Terpopuler: Kontroversi 1 Juta Hektare Padi Cina di Kalimantan, Deretan Alasan BI Naikkan Suku Bunga

Berita terpopuler bisnis pada 24 April 2024, dimulai rencana Cina memberikan teknologi padi untuk sejuta hektare lahan sawah di Kalimantan.

Baca Selengkapnya

Benarkah Kereta Cepat Jakarta-Surabaya Akan Lebih Sukses Dibanding Jakarta-Bandung?

4 hari lalu

Benarkah Kereta Cepat Jakarta-Surabaya Akan Lebih Sukses Dibanding Jakarta-Bandung?

Pengamat dari MTI membeberkan alasan proyek kereta cepat Jakarta-Surabaya bakal lebih sukses ketimbang Jakarta-Bandung.

Baca Selengkapnya

Luhut Temui Perdana Menteri Singapura, Buka Peluang Kerja Sama Baru

5 hari lalu

Luhut Temui Perdana Menteri Singapura, Buka Peluang Kerja Sama Baru

Menteri Koordinator Bidang Kemaritiman dan Investasi Luhut Binsar Pandjaitan menemui Perdana Menteri (PM) Singapura Lee Hsien Loong.

Baca Selengkapnya

Lahan Sejuta Hektar untuk Padi Cina: Upaya Luhut, Keheranan Pakar IPB dan Contoh Sukses di Gurun Dubai

5 hari lalu

Lahan Sejuta Hektar untuk Padi Cina: Upaya Luhut, Keheranan Pakar IPB dan Contoh Sukses di Gurun Dubai

Menko Luhut mengatakan, Cina bersedia untuk mengembangkan pertanian di Kalimantan Tengah dengan memberikan teknologi padinya.

Baca Selengkapnya

Luhut Rencanakan Kereta Cepat Jakarta-Surabaya dengan Cina, Apa Bedanya dengan Kereta Cepat Jakarta-Bandung?

5 hari lalu

Luhut Rencanakan Kereta Cepat Jakarta-Surabaya dengan Cina, Apa Bedanya dengan Kereta Cepat Jakarta-Bandung?

Luhut menggadang-gadang proyek kereta cepat Jakarta-Surabaya dengan Cina. Berikut perbedaan spesifikasi dan lainnya dari Kereta Cepat Jakarta-Bandung.

Baca Selengkapnya