Terpopuler Bisnis: Tunjangan Pensiun PNS Rp 1 Miliar, Said Aqil jadi Komut KAI

Kamis, 4 Maret 2021 06:29 WIB

Ratusan pegawai negeri sipil (PNS) mengikuti upacara peringatan Hari Otonomi Daerah Tahun 2019 di Lapangan Silang Monas, Jakarta, Kamis, 25 April 2019. TEMPO/Muhammad Hidayat

TEMPO.CO, Jakarta - Berita terpopuler ekonomi dan bisnis sepanjang hari Rabu, 3 Maret 2021, dimulai dari diskusi antara Menteri Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi Tjahjo Kumolo dengan PT Taspen (Persero) tentang wacana tunjangan pensiun PNS sebesar Rp 1 miliar.

Berikutnya, ada soal Menteri Luhut Pandjaitan yang menyebutkan mantan menteri luar negeri Amerika Serikat John Kerry mengapresiasi penanganan deforestrasi yang dilakukan Indonesia. Lalu ada berita Menteri Keuangan Sri Mulyani Indrawati soal dugaan korupsi pegawai Ditjen Pajak awalnya dipicu oleh laporan masyarakat.

Selain itu ada berita Menteri Erick Thohir mengangkat Said Aqil Siradj sebagai Komisaris Utama PT Kereta Api Indonesia (Persero). Ada juga berita Ketua Asosiasi Pengusaha Indonesia Importir dan Distributor Minuman Indonesia Ipung Nimpuno yang mengklaim industri minuman keras atau miras lokal telah menyerap ribuan tenaga kerja.

Kelima topik tersebut paling banyak menyedot perhatian pembaca di kanal Bisnis Tempo.co. Berikut selengkapnya lima berita bisnis yang trending tersebut:

1. Diskusi dengan Taspen, Menpan: Bisa Enggak Pensiun PNS Capai Rp 1 M?

Advertising
Advertising

Menteri Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi Tjahjo Kumolo tengah berdiskusi dengan PT Taspen (Persero) membahas pensiunan bagi pegawai negeri sipil atau PNS. Tjahjo membuka kemungkinan besaran pensiunan itu mencapai Rp 1 miliar.

“Sampai dengan Taspen juga kami sudah diskusi bagaimana kalau pensiunan ASN itu nanti dapat tunjangan Taspen bisa enggak kalau mencapai Rp 1 miliar? Ujar Tjahjo dalam tayangan virtual saat acara penandatanganan komitmen pembangunan mal pelayanan publik, Selasa, 2 Maret.

<!--more-->

Tjahjo berpendapat kebijakan ini bisa dilakukan asal Taspen melakukan penghitungan secara baik sedari awal. Wacana dana pensiun Rp 1 miliar sebetulnya sudah bergulir sejak beberapa waktu lalu.

Baca selengkapnya mengenai pensiun di sini.

2. Luhut: John Kerry Sebut RI Paling Berhasil Tangani Deforestrasi di Seluruh Dunia

Menteri Koordinator Kemaritiman dan Investasi Luhut Binsar Panjaitan menyatakan Indonesia saat ini terkenal di dunia karena selama empat tahun terakhir dianggap berhasil dalam penanganan deforestasi.

"Saya bicara zoom call dengan mantan Menteri Luar Negeri Amerika Serikat yang sekarang menangani masalah lingkungan hidup, yakni John Kerry, Indonesia diumumkan yang paling berhasil di seluruh dunia dalam penanganan deforestasi," katanya, dalam acara Kick Off Penanaman Mangrove di Desa Tanjung Pasir, Kecamatan Teluk Naga, Tangerang, Banten, Rabu siang, 3 Maret 2021.

Ia lalu menyebutkan bahwa program rehabilitasi 620.000 hektare ekosistem mangrove terdegradasi di Indonesia yang telah diamati dunia. Salah satunya oleh Bank Dunia yang membantu pendanaan program tersebut senilai US$ 400 juta. "Walaupun kita tidak pernah minta, tapi mereka alokasikan untuk ini," katanya.

Baca selengkapnya mengenai Luhut di sini.

3. Sri Mulyani Ungkap Pelapor Korupsi Pegawai Ditjen Pajak

Menteri Keuangan Sri Mulyani Indrawati mengatakan dugaan korupsi pegawai Direktorat Jenderal Pajak yang sedang dalam penyidikan Komisi Pemberantasan Korupsi atau KPK, dipicu oleh laporan masyarakat.

"Termasuk kasus yang sedang ditangani KPK ini adalah hasil pengaduan masyarakat," kata Sri Mulyani dalam konferensi pers virtual, Rabu, 3 Maret 2021.

<!--more-->

Dia mengajak seluruh wajib pajak, kuasa wajib pajak dan konsultan pajak untuk menjalankan perpajakan sesuai ketentuan dan terlibat aktif dalam pengawasan pegawainya.

Baca selengkapnya mengenai Sri Mulyani di sini.

4. Erick Thohir Angkat Ketua Umum PBNU Said Aqil Jadi Komisaris Utama PT KAI

Menteri Badan Usaha Milik Negara atau BUMN Erick Thohir mengangkat Said Aqil Siradj sebagai Komisaris Utama PT Kereta Api Indonesia (Persero). Said Aqil menggantikan posisi Jusman Syafii Djamal.

Manajemen KAI masih menunggu surat keputusan resmi atau SK pengangkatan tersebut. “Sampai saat ini kami belum menerima salinan SK perubahan susunan komisaris tersebut,” ujar Vice President PT KAI Joni Martinus saat dihubungi Tempo, Rabu, 3 Maret 2021.

Selain menjadi komisaris utama, Said Aqil ditetapkan sebagai komisaris independen perseroan. Perombakan struktur komisaris perusahaan dilakukan dalam rapat pada Rabu siang.

Baca selengkapnya mengenai Erick Thohir di sini.

5. Industri Miras Lokal Diklaim Serap Ribuan Tenaga Kerja

Ketua Asosiasi Pengusaha Indonesia Importir dan Distributor Minuman Indonesia Ipung Nimpuno mengklaim industri minuman keras atau miras lokal telah menyerap ribuan tenaga kerja. Industri yang membutuhkan tenaga kerja bukan hanya dari produsen minuman, melainkan juga dari sektor turunannya.

“Di Sulawesi Utara, produksi minuman Cap Tikus melibatkan 300 keluarga. Rantai produksinya melibatkan ribuan tenaga kerja,” ujar Ipung saat dihubungi Tempo, Rabu, 3 Maret 2021.

Sementara itu di Bali, industri minuman keras lokal yang eksisting juga menyerap tenaga kerja lokal dalam jumlah besar. Saat ini Bali memiliki beberapa produsen minuman keras jenis arak Bali dan brem Bali yang pasarnya telah menembus market global.

Baca selengkapnya mengenai miras di sini.

Berita terkait

Luhut Lontarkan Tawaran Kewarganegaraan Ganda ke Diaspora, Membedah Apa Itu Diaspora

12 jam lalu

Luhut Lontarkan Tawaran Kewarganegaraan Ganda ke Diaspora, Membedah Apa Itu Diaspora

Menko Maritim dan Investasi Luhut Binsar Pandjaitan menawarkan kewarganegaraan ganda bagi para diaspora Indonesia. Apa itu diaspora Indonesia?

Baca Selengkapnya

Apa Itu Kewarganegaraan Ganda bagi Diaspora Indonesia yang Ditawarkan Luhut?

15 jam lalu

Apa Itu Kewarganegaraan Ganda bagi Diaspora Indonesia yang Ditawarkan Luhut?

Luhut menawarkan kewarganegaraan ganda bagi diaspora Indonesia. Apa maksudnya?

Baca Selengkapnya

Soal Kewarganegaraan Ganda untuk Diaspora, Bagaimana Peraturannya?

18 jam lalu

Soal Kewarganegaraan Ganda untuk Diaspora, Bagaimana Peraturannya?

Jokowi pernah memerintahkan pengkajian soal status bagi diaspora, tapi menurun Menteri Hukum bukan kewarganegaraan ganda.

Baca Selengkapnya

Kantornya Digeledah KPK, Ini Kasus yang Menyeret Sekjen DPR Indra Iskandar

18 jam lalu

Kantornya Digeledah KPK, Ini Kasus yang Menyeret Sekjen DPR Indra Iskandar

Penyidik KPK menggeledah kantor Sekretariat Jenderal DPR atas kasus dugaan korupsi oleh Sekjen DPR, Indra Iskandar. Ini profil dan kasusnya.

Baca Selengkapnya

Terkini: Pendapatan Garuda Indonesia Kuartal I 2024 Melonjak, Sri Mulyani Kembali Bicara APBN untuk Transisi Energi

1 hari lalu

Terkini: Pendapatan Garuda Indonesia Kuartal I 2024 Melonjak, Sri Mulyani Kembali Bicara APBN untuk Transisi Energi

PT Garuda Indonesia (Persero) Tbk. mencatatkan pertumbuhan pendapatan di kuartal I 2024 ini meningkat hingga 18,07 persen dibandingkan kuartal I 2023.

Baca Selengkapnya

Sri Mulyani Tekankan Pentingnya Kekuatan APBN untuk Efektivitas Transisi Energi

1 hari lalu

Sri Mulyani Tekankan Pentingnya Kekuatan APBN untuk Efektivitas Transisi Energi

Menteri Keuangan Sri Mulyani Indrawati menekankan pentingnya kekuatan anggaran pendapatan dan belanja negara (APBN) untuk efektivitas transisi energi.

Baca Selengkapnya

Mengenal Calvin Verdonk yang sedang Proses Naturalisasi

1 hari lalu

Mengenal Calvin Verdonk yang sedang Proses Naturalisasi

Ketua PSSI Erick Thohir mengatakan, Calvin Verdonk dan Jens Raven menjalani proses naturalisasi

Baca Selengkapnya

Bos Microsoft ke Indonesia, Investasi hingga Luhut Menjamin Keuntungan

1 hari lalu

Bos Microsoft ke Indonesia, Investasi hingga Luhut Menjamin Keuntungan

Presiden Jokowi menerima kunjungan kerja Chief Executive Officer Microsoft Satya Nadella di Istana Kepresidenan Jakarta, pada Selasa, 30 April 2024

Baca Selengkapnya

Disebut Tukang Palak Berseragam, Berapa Pendapatan Pegawai Bea Cukai?

1 hari lalu

Disebut Tukang Palak Berseragam, Berapa Pendapatan Pegawai Bea Cukai?

Direktorat Jenderal Bea dan Cukai sedang menjadi sorotan publik karena sejumlah kasus dan disebut tukang palak. Berapa pendapatan pegawai Bea Cukai?

Baca Selengkapnya

Media Asing Soroti Tawaran Kewarganegaraan Ganda untuk Diaspora dari Luhut

1 hari lalu

Media Asing Soroti Tawaran Kewarganegaraan Ganda untuk Diaspora dari Luhut

Media asing menyoroti pernyataan Menteri Koordinator Bidang Kemaritiman dan Investasi Indonesia Luhut Pandjaitan soal tawaran kewarganegaraan ganda

Baca Selengkapnya