Rentetan Hoaks Soal Gibran Rakabuming Beredar, Ada Disneyland di Simpang 5

Reporter

Bisnis.com

Senin, 1 Maret 2021 07:21 WIB

Wali Kota Solo Gibran Rakabuming Raka saat menghadiri upacara pengambilan sumpah jabatan dan pelantikan Wali Kota dan Wakil Wali Kota Solo di kantor DPRD Kota Solo, Jawa Tengah, Jumat, 26 Februari 2021. Gibran Rakabuming Raka-Teguh Prakosa dilantik sebagai Wali Kota dan Wakil Wali Kota Solo secara virtual oleh Gubernur Jateng Ganjar Pranowo bersama 16 kepala daerah lainnya di Jawa Tengah. ANTARA FOTO/Mohammad Ayudha

TEMPO.CO, Solo - Baru saja dilantik sebagai Wali Kota Solo, Jumat, 26 Februari 2021, Gibran Rakabuming Raka diterpa serangkaian kabar tidak benar alias hoaks. Hoaks tersebut terkait program kerja suami dari Selvi Ananda itu sebagai orang nomor satu Kota Solo.

Informasi adanya hoaks itu diungkap Juru Bicara Kancane Gibran Gess (Kagege), Imelda Yuniati. Pada Minggu siang, 28 Februari 2021, Imelda mengunggah tangkapan layar berisi pesan Whatsapp (WA) yang memerinci program-program Gibran.

“Saya mendapat 71 pesan via WA yang kebanyakan menanyakan kebenaran informasi tentang program Mas Gibran itu. Awalnya saya cuek, walau tak pernah dengar tentang program itu. Apalagi, tak ada program terkait pandemi Covid-19,” ujar Imelda, Senin, 1 Maret 2021.

Saking banyaknya informasi hoaks tentang program Gibran yang beredar, Imelda akhirnya menanyakan kebenaran kabar tersebut kepada Wali Kota Solo itu. Dari klarifikasi itu, menurut Imelda, ayah dari Jan Ethes Srinarendra dan La Lembah Manah menyatakan informasi tersebut tidak benar. “Kami sudah bergerak memberikan klarifikasi dan penjelasan bahwa informasi itu hoaks,” katanya.

Salah satu hoaks tersebut adalah pembongkaran Pasar Nusukan untuk jadi pasar kuliner tradisional. Kemudian, dalam pesan hoaks tentang program Gibran itu juga ada soal pembangunan Disneyland di kawasan Simpang Lima Komplang, Kecamatan Banjarsari, Solo.

Ada juga informasi program pembangunan kawasan Sriwedari sebagai pasar seni untuk teater, konser dan lain-lain. Selain itu, ada hoaks rencana pembangunan arena pacuan kuda di kawasan Krembyongan, pemindahan rumah duka Tionting ke TPU Bonoloyo.
<!--more-->
Selanjutnya, pemugaran Gedung Batari untuk Museum Batik Soloraya, serta pembuatan stasiun kecil di Bonorejo untuk KRL. Yang bikin tercengang adalah hoaks bahwa yang menangani semua proyek itu adalah Japan Corporation Agency.

Hoaks lainnya tentang program kerja Gibran adalah pengurangan jumlah kendaraan bermotor di Solo, peningkatan transportasi dengan slogan ramah lingkungan. Kemudian, sepeda kayuh akan disemarakkan tanpa plombir, Jl Slamet Riyadi bebas polusi, asap rokok, dan sampah.

Tak sampai di situ saja, hoaks program kerja Gibran juga menyebut ihwal penggunaan trotoar jalan hanya untuk pejalan kaki dan penyandang disabilitas.

Advertising
Advertising

Lalu, Keraton mutlak untuk cagar budaya dan pusat pendidikan budi pekerti atau muatan lokal, Loji Gandrung untuk public relation. Juga Solo harus bebas dari miras, judi, pelacuran, maksiat lainnya dan intoleransi. Selain itu, ada program sinergitas hubungan lintas agama, budaya, dengan merujuk tradisi setempat seperti dulu kala.

Kendati sudah mendapat klarifikasi dari Gibran Rakabuming bahwa kabar yang beredar tidak benar, Imelda tidak akan mengambil langkah hukum. Sukarelawan Kagege memilih proaktif memberikan klarifikasi dan penjelasan kepada masyarakat bahwa informasi yang beredar tersebut tidak benar. “Program Mas Gibran saat ini sudah tepat, mempercepat program vaksinasi. Kasihan masyarakat kita,” katanya.

BISNIS

Baca juga: Gibran Rakabuming Tinjau Proyek PLTSa Usai Dilantik Jadi Wali Kota

Berita terkait

Polres Jayapura Tangkap Ceria yang Jual Sabu di Diaper MamyPoko

13 jam lalu

Polres Jayapura Tangkap Ceria yang Jual Sabu di Diaper MamyPoko

Polisi menangkap perempuan berinisial SJ alias Ceria, 43 tahun, karena menjual narkotika jenis sabu.

Baca Selengkapnya

CekFakta #257 Hoaks Deepfake Menipu Konsumen dan Mengancam Bisnis

22 jam lalu

CekFakta #257 Hoaks Deepfake Menipu Konsumen dan Mengancam Bisnis

Deepfake, kini semakin mudah dibuat dan semakin sulit dikenali. Dampak yang ditimbulkan oleh penipuan deepfake pun, tidak main-main.

Baca Selengkapnya

Usai Tak Lagi Dianggap Kader PDIP, Gibran Bilang Belum Bergabung Kemana-Mana

1 hari lalu

Usai Tak Lagi Dianggap Kader PDIP, Gibran Bilang Belum Bergabung Kemana-Mana

"Kami berteman dengan semua, semua partai kami anggap rumah ya," ujar Gibran.

Baca Selengkapnya

Rusia Siap Kerjasama dengan Pemerintahan Baru Indonesia, Begini Hubungan Baik Kedua Negara Sejak Zaman Uni Soviet

1 hari lalu

Rusia Siap Kerjasama dengan Pemerintahan Baru Indonesia, Begini Hubungan Baik Kedua Negara Sejak Zaman Uni Soviet

Pemerintah Rusia menyambut presiden baru Indonesia. Siap lanjutkan kerja sama.

Baca Selengkapnya

Gibran Ajak Perusahaan Sepatu Lokal Bantu Siswa Kurang Mampu

1 hari lalu

Gibran Ajak Perusahaan Sepatu Lokal Bantu Siswa Kurang Mampu

Wali Kota Surakarta Gibran Rakabuming Raka menggandeng perusahaan sepatu lokal membantu siswa kurang mampu dengan memberikan alas kaki sekolah.

Baca Selengkapnya

Gibran Wakil Presiden Terpilih, Berapa Gaji dan Tunjangannya?

2 hari lalu

Gibran Wakil Presiden Terpilih, Berapa Gaji dan Tunjangannya?

Komisi Pemilihan Umum (KPU) secara resmi mengumumkan Prabowo-Gibran sebagai presiden-wakil presiden terpilih. Berapa gaji dan tunjangan Gibran?

Baca Selengkapnya

Kata Bobby Nasution dan Tito Karnavian soal Gibran Tak Ada Dalam Daftar Penerima Satyalancana

2 hari lalu

Kata Bobby Nasution dan Tito Karnavian soal Gibran Tak Ada Dalam Daftar Penerima Satyalancana

Nama Gibran sebelumnya diagendakan menerima Satyalancana. Begini jawaban Bobby Nasution dan Mendagri Tito Karnavian.

Baca Selengkapnya

8 Janji Prabowo-Gibran: dari Makan Siang Gratis sampai Naikkan Gaji ASN dan TNI-Polri

2 hari lalu

8 Janji Prabowo-Gibran: dari Makan Siang Gratis sampai Naikkan Gaji ASN dan TNI-Polri

Delapan janji Prabowo-Gibran di antaranya makan siang gratis, pemeriksaan kesehatan gratis, sampai menaikkan gaji ASN, TNI/Polri.

Baca Selengkapnya

Nilai Tukar Rupiah Hari Ini Diyakini Menguat, Pasar Respons Kemenangan Prabowo-Gibran

2 hari lalu

Nilai Tukar Rupiah Hari Ini Diyakini Menguat, Pasar Respons Kemenangan Prabowo-Gibran

Nilai tukar rupiah terhadap dolar AS hari ini masih akan menguat pada rentang Rp 16.110 - Rp 16.180. Pasar merespons kemenangan Prabowo-Gibran.

Baca Selengkapnya

Hasil Persamuhan Gibran dan Ma'ruf Amin: Dari Saling Sinergi hingga Undangan ke Solo

2 hari lalu

Hasil Persamuhan Gibran dan Ma'ruf Amin: Dari Saling Sinergi hingga Undangan ke Solo

Usai mengunjungi Ma'ruf Amin, Gibran mengaku mendapat wejangan ini. Selain itu, Gibran juga disebut mengundang Ma'ruf ke Solo. Ada apa?

Baca Selengkapnya