Disebut Awam soal Medis, Begini Peran Budi Gunadi Sadikin dalam Holding RS BUMN

Jumat, 25 Desember 2020 17:33 WIB

Menteri Kesehatan, Budi Gunadi Sadikino. Foto: Muchlis Jr - Biro Pers Sekretariat Presiden

TEMPO.CO, Jakarta - Tak sedikit pihak yang mempertanyakan kapabilitas Menteri Kesehatan yang baru saja dilantik, Budi Gunadi Sadikin. Pasalnya lulusan Institut Teknologi Bandung (ITB) angkatan 1983 dari jurusan fisika nuklir ini punya riwayat kerja panjang di bidang perbankan.

Meski begitu, sebetulnya Budi Gunadi tak sepenuhnya asing dengan urusan kesehatan. Ketika menjabat sebagai Wakil Menteri BUMN, ia turut bertanggung jawab atas pembentukan holding rumah sakit pelat merah.

Pembentukan holding rumah sakit BUMN menjadi salah satu prioritas dalam program yang dirancang kementerian yang dinakhodai oleh Erick Thohir. Pasalnya, di luar bisnis intinya masing-masing, sejumlah BUMN tercatat memiliki portofolio bisnis di bidang medis, salah satunya untuk diversifikasi usaha dan sebagai layanan kesehatan bagi para pekerja perseroan.

Sejumlah BUMN yang memiliki bisnis rumah sakit tersebut antara lain PT Pertamina, PT Pelni, PT Aneka Tambang (Antam), PT Krakatau Steel, PT Pindad, PT Pelabuhan Indonesia (Pelindo) II, PT Pelindo III, dan PT Semen Indonesia. Perusahaan pelat merah lain juga memiliki bisnis fasilitas kesehatan meski tak sebesar perseroan lain seperti PT Timah, PTPN III, PT Pelindo I dan PT Bukit Asam.

Kementerian BUMN pun mencanangkan pembentukan holding RS BUMN dengan mengintegrasikan seluruh RS milih perusahaan-perusahaan pelat merah agar menjadi satu unit usaha yang bisa menjadi pemimpin pasar di industri kesehatan di Tanah Air.

Advertising
Advertising

Setidaknya ada empat strategi yang akan ditempuh untuk merealisasikan pembentukan Holding RS BUMN. Langkah tersebut antara lain penyediaan layanan kesehatan berkualitas, peningkatan jaringan dan skala, pengembangan kapabilitas dan inovasi, serta integrasi dan kolaborasi ekosistem kesehatan nasional.

Adapun percepatan pembentukan holding RS BUMN ini yang kemudian didelegasikan kepada Wakil Menteri BUMN I yakni Budi Gunadi Sadikin. Ia dipercaya Erick Thohir untuk menjadi penanggung jawab sejumlah klaster BUMN yakni klaster pupuk, pangan, perkebunan, kehutanan, energi, pertahanan, serta farmasi dan kesehatan.

<!--more-->

Saat ini, pembentukan holding rumah sakit BUMN tekah memasuki fasi ketiga, menyusul perjanjian kerja sama operasional PT Pertamina Bina Medika IHC dengan sejumlah RS BUMN lain.

PT Pertamina Bina Medika (Pertamedika) IHC selaku holding rumah sakit BUMN pada Rabu pekan lalu, 16 Desember 2020 telah melakukan penandatanganan kerja sama operasional dengan 34 RS BUMN yang dikelola oleh 18 perusahaan RS BUMN.

Fase ketiga dari pembentukan holding BUMN ini merupakan kelanjutan dari dua fase sebelumnya. Dengan melewati fase ini, landasan koordinasi operasional dan manajerial antar-RS pun telah tercipta.

Oleh karena itu, Erick Thohir menyampaikan apresiasinya kepada Budi Gunadi atas percepatan di bidang farmasi dan kesehatan. Dia menyebut kerja keras Budi Gunadi mendorong transformasi dalam klaster industri farmasi dan kesehatan.

Erick Thohir juga menilai penunjukan Budi sebagai Menteri Kesehatan sebagai hal baik mengingat rencana program vaksinasi Covid-19 yang akan dijalankan pemerintah. Budi Gunadi pun diketahui turut ambil bagian dalam Satgas Pemulihan dan Transformasi Ekonomi Nasional.

"Beliau memiliki kompetensi dalam mewujudkan keberhasilan program vaksinasi Covid-19. Insya Allah beliau amanah, mampu memimpin serta mengakselerasi kemajuan kita semua dalam memulihkan kesehatan, dan mengakhiri pandemi Covid-19," ucap Erick Thohir dalam keterangan resminya.

BISNIS

Baca: Cerita Faisal Basri soal Budi Gunadi Sadikin: Panglima Perang Melawan Covid-19

Berita terkait

Alasan Masyarakat Perlu Imunisasi Seumur Hidup

2 jam lalu

Alasan Masyarakat Perlu Imunisasi Seumur Hidup

Imunisasi atau vaksinasi tidak hanya diperuntukkan bagi bayi dan anak-anak tetapi juga orang dewasa. Simak alasannya.

Baca Selengkapnya

Erick Thohir Terbang ke Doha, Pengusaha Patungan Beri Bonus Rp23 M untuk Timnas U-23

9 jam lalu

Erick Thohir Terbang ke Doha, Pengusaha Patungan Beri Bonus Rp23 M untuk Timnas U-23

Sejumlah pengusaha, yang diinisiasi oleh Kadin Indonesia Komite Tiongkok (KIKT), mengumpulkan dana Rp23 milar untuk Timnas U-23.

Baca Selengkapnya

Timnas Indonesia Dapat Dukungan Rp 23 Miliar dari Pengusaha, Erick Thohir: Sepak Bola Pemersatu Bangsa

16 jam lalu

Timnas Indonesia Dapat Dukungan Rp 23 Miliar dari Pengusaha, Erick Thohir: Sepak Bola Pemersatu Bangsa

Timnas Indonesia mendapat dukungan finansial Rp 23 miliar dari para pengusaha yang diinisiasi oleh Kadin Indonesia Komite Tiongkok (KIKT)

Baca Selengkapnya

Piala Asia U-23, Serba-serbi Peluang Timnas Indonesia menuju Final

2 hari lalu

Piala Asia U-23, Serba-serbi Peluang Timnas Indonesia menuju Final

Timnas Indonesia akan menghadapi Uzbekistan laga semifinal Piala Asia U-23, pada Senin, 29 April 2024

Baca Selengkapnya

Upaya Kemenkes Atasi Banyaknya Warga Indonesia yang Pilih Berobat ke Luar Negeri

2 hari lalu

Upaya Kemenkes Atasi Banyaknya Warga Indonesia yang Pilih Berobat ke Luar Negeri

Ada sejumlah persoalan yang membuat banyak warga Indonesia lebih memilih berobat ke luar negeri.

Baca Selengkapnya

1 Juta Warga Indonesia Berobat ke Luar Negeri, Kemenkes: Layanan Kesehatan Belum Merata

2 hari lalu

1 Juta Warga Indonesia Berobat ke Luar Negeri, Kemenkes: Layanan Kesehatan Belum Merata

Jokowi sebelumnya kembali menyinggung banyaknya masyarakat Indonesia yang berobat ke luar negeri dalam rapat kerja Kemenkes.

Baca Selengkapnya

PBB: Butuh 14 Tahun untuk Bersihkan Puing-puing di Gaza

2 hari lalu

PBB: Butuh 14 Tahun untuk Bersihkan Puing-puing di Gaza

Serangan Israel ke Gaza telah meninggalkan sekitar 37 juta ton puing di wilayah padat penduduk, menurut Layanan Pekerjaan Ranjau PBB

Baca Selengkapnya

Ketua Umum PSSI Erick Thohir Anggap Target Lolos ke Final Piala Asia U-23 2024 Logis

3 hari lalu

Ketua Umum PSSI Erick Thohir Anggap Target Lolos ke Final Piala Asia U-23 2024 Logis

Timnas Indonesia U-23 terus mencetak sejarah di Piala Asia U-23 2024. Di babak semifinal, Indonesia menunggu pemenang Uzbekistan vs Arab Saudi.

Baca Selengkapnya

Budi Gunadi Sadikin Terpilih sebagai Ketua Majelis Wali Amanat ITB

3 hari lalu

Budi Gunadi Sadikin Terpilih sebagai Ketua Majelis Wali Amanat ITB

Pemilihan Budi Gunadi Sadikin itu berlangsung secara musyawarah untuk mufakat dalam rapat pleno perdana MWA ITB di Gedung Kemenristekdikti.

Baca Selengkapnya

Shin Tae-yong Ungkap Belum Tanda Tangan Kontrak Baru Usai Bawa Timnas U-23 Indonesia ke Semifinal Piala Asia U-23 2024

3 hari lalu

Shin Tae-yong Ungkap Belum Tanda Tangan Kontrak Baru Usai Bawa Timnas U-23 Indonesia ke Semifinal Piala Asia U-23 2024

Shin Tae-yong enggan berkomentar banyak soal masa depannya bersama timnas Indonesia karena belum menandatangani perpanjangan kontrak dari PSSI.

Baca Selengkapnya