Gunung Merapi Siaga, Pertamina Pastikan Penyaluran BBM dan Elpiji Aman

Reporter

Caesar Akbar

Minggu, 8 November 2020 14:21 WIB

Personel TNI mengarahkan warga untuk menuju tempat pengungsian di kawasan lereng Gunung Merapi di Desa Krinjing, Dukun, Magelang, Jawa Tengah, Jumat 6 November 2020. Guna meminimalkan dampak jika Gunung Merapi meletus, Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kabupaten Magelang mengungsikan sebagian warga yang tinggal di kawasan rawan bencana setelah status Gunung Merapi dinaikkan dari waspada level II menjadi siaga level III. ANTARA FOTO/Taufiq R

TEMPO.CO, Jakarta - PT Pertamina (Persero) memastikan pasokan dan penyaluran bahan bakar minyak alias BBM dan elpiji tetap berjalan setelah Gunung Merapi pada 5 November 2020 berstatus siaga. Pada 5 November 2020, Balai Penyelidikan dan Pengembangan Teknologi Kebencanaan Geologi (BPPTKG) Yogyakarta menyatakan Gunung Merapi dalam status siaga karena meningkatnya aktivitas gunung tersebut.

Pejabat sementara Unit Manager Communication, Relations, & CSR Pertamina Marketing Operation Regional (MOR), Jawa Bagian Tengah (JBT), Marthia Mulia Asri, mengungkapkan Pertamina telah melakukan pemetaan terhadap SPBU penyedia BBM, agen elpiji, dan pertashop yang rawan terdampak erupsi, yakni yang berada di jalur Merapi dalam radius 5-25 kilometer.

“Total ada 19 SPBU, di antaranya 9 SPBU yang berada di Sleman di Jalan Raya Merapi Golf, Jalan Raya Pakem, Jalan Raya Desa Donokerto, Jalan Raya Desa Umbulmartani, Jalan Palagan, Jalan Kaliurang Kilometer 13, Jalan Kaliurang Kilometer 11, Jalan Besi-Jangkang, dan Jalan Raya Yogyakarta-Magelang,” kata Marthia dalam keterangan tertulis, Ahad, 8 November 2020.

Sementara, di Boyolali, ada satu SPBU di Jalan Magelang-Boyolali. Serta sepuluh SPBU penyedia BBM lainnya di Magelang di Jalan Magelang-Yogyakarta Kilometer 23, Jalan Magelang-Yogyakarta Area Kebun, Larangan Jumoyo, Talun, Jalan Pemuda, Jalan Magelang-Yogyakarta No 17, Jalan Mayor Kusen, Carikan Deyangan, Jalan Syailendra Raya, dan Jalan Magelang-Yogyakarta Kilometer 8.

“Saat ini SPBU tersebut masih beroperasi, namun kami akan ikuti terus perkembangan status Gunung Merapi dan arah anginnya. Jadi ketika nanti terjadi erupsi, SPBU tersebut telah kami antisipasi dan masyarakat dapat beralih ke SPBU terdekat lainnya yang tetap beroperasi,” ujar Marthia.

Advertising
Advertising

Selain itu, Pertamina juga telah menyiapkan BBM dalam bentuk kemasan yang dapat dimanfaatkan oleh pelanggan, baik itu di SPBU maupun layanan pesan antar.

Di samping SPBU, Marthia juga mengatakan ada tujuh Agen dan SPPBE elpiji baik PSO maupun NPSO yang rawan terdampak erupsi Gunung Merapi dan telah disiagakan.

“Namun Pertamina masih memiliki 85 agen elpiji lainnya yang berada di kota Yogyakarta, Kabupaten Sleman, Kabupaten Magelang, dan Kabupaten Boyolali, untuk itu masyarakat tidak perlu khawatir terhadap pasokan elpiji karena akan di-backup dari agen lainnya yang terdekat di wilayah tersebut,” imbuh Marthia.

Pertamina juga, kata dia, telah menyiagakan fasilitas penyaluran BBM di tengah desa, di antaranya pertashop yang berada di sekitar Gunung Merapi, antara lain Pertashop Umbulharjo dan Pertashop Selo, yang berada dalam radius 5 Kilometer.

“Sejauh ini masih beroperasi untuk melayani masyarakat yang masih meninggali pemukiman di sekitar Umbulharjo dan Selo. Namun kami telah siagakan operasional di Pertashop tersebut untuk mengantisipasi jika suatu waktu status Gunung Merapi semakin menguat akan terjadinya erupsi,” ujar Marthia.

Berita terkait

Pertamina Indonesian GM Tournament 2024: Pecatur Aditya Bagus Arfan dan Novendra Priasmoro Juara

1 hari lalu

Pertamina Indonesian GM Tournament 2024: Pecatur Aditya Bagus Arfan dan Novendra Priasmoro Juara

IM Aditya Bagus Arfan dan GM Novendra Priasmoro juara di pertandingan catur Pertamina Indonesian GM Tournament 2024.

Baca Selengkapnya

Gempa Garut, Pertamina Pastikan Operasional tetap Berjalan

4 hari lalu

Gempa Garut, Pertamina Pastikan Operasional tetap Berjalan

PT Pertamina Patra Niaga memastikan operasionalnya masih berjalan aman pascagempa di Garut, Jawa Barat pada Sabtu, 27 April 2024 lalu.

Baca Selengkapnya

Pertamina International Shipping Catat Penurunan Emisi Karbon 25.445 Ton

6 hari lalu

Pertamina International Shipping Catat Penurunan Emisi Karbon 25.445 Ton

PT Pertamina International Shipping mencatat data dekarbonisasi PIS turun signifikan setiap tahun.

Baca Selengkapnya

PGN Optimalkan Produk Gas Alam Cair

6 hari lalu

PGN Optimalkan Produk Gas Alam Cair

PGN mulai optimalkan produk gas alam cair di tengah menurunnya produksi gas bumi.

Baca Selengkapnya

Cara Mendaftar Sebagai Penerima LPG 3 Kg Bersubsidi

8 hari lalu

Cara Mendaftar Sebagai Penerima LPG 3 Kg Bersubsidi

Bagi masyarakat yang belum terdaftar sebagai pembeli LPG 3 kg harus menunjukkan KTP dan Kartu Keluarga (KK) di pangkalan atau penyalur resmi.

Baca Selengkapnya

Di Hannover Messe 2024, Pertamina Patra Niaga Bicara Pemerataan Energi Indonesia

9 hari lalu

Di Hannover Messe 2024, Pertamina Patra Niaga Bicara Pemerataan Energi Indonesia

PT Pertamina (Persero) dan PT Pertamina Patra Niaga, Sub Holding Commercial & Trading berpartisipasi dalam pameran industri terkemuka internasional

Baca Selengkapnya

Pertamina Geothermal Energy Dorong Program Pengelolaan Sampah

10 hari lalu

Pertamina Geothermal Energy Dorong Program Pengelolaan Sampah

PT Pertamina Geothermal Energy Tbk (PGE) melakukan berbagai inisiatif untuk menjaga lingkungan.

Baca Selengkapnya

Pertamina International Shipping Klaim Berhasil Turunkan Emisi Karbon

10 hari lalu

Pertamina International Shipping Klaim Berhasil Turunkan Emisi Karbon

PT Pertamina International Shipping (PIS) mengklaim dekarbonisasi yang dilakukan perusahaannya dapat menurunkan emisi karbon.

Baca Selengkapnya

Konflik Israel-Iran, Pertamina Klaim Tidak Ada Gangguan Stok BBM

10 hari lalu

Konflik Israel-Iran, Pertamina Klaim Tidak Ada Gangguan Stok BBM

PT Pertamina Patra Niaga memastikan stok bahan bakar minyak (BBM) Indonesia tidak terganggu meski ada konflik di Israel dan Iran.

Baca Selengkapnya

Berita Catur: Pertamina Indonesian GM Tournament 2024 Pekan Ini Diikuti 12 GM dan 12 IM dari 8 Negara

10 hari lalu

Berita Catur: Pertamina Indonesian GM Tournament 2024 Pekan Ini Diikuti 12 GM dan 12 IM dari 8 Negara

PB Percasi selenggarakan Pertamina Indonesian GM Tournament 2024, pekan ini. Kejuaraan internasional catur ini diikuti 12 GM dan 12 IM dari 8 Negara.

Baca Selengkapnya