Bali Batasi Jumlah Wisatawan 50 Persen pada Libur Panjang Oktober 2020

Minggu, 25 Oktober 2020 20:36 WIB

InterContinental Bali Resort siap menyambut wisatawan untuk melewati libur Natal dan Tahun Baru 2021

TEMPO.CO, DENPASAR – Jumlah kunjungan wisatawan ke Bali pada libur panjang akhir Oktober 2020 dibatasi hingga 50 persen dari kapasitas yang ada. Sekretaris Daerah Bali Dewa Made Indra mengatakan pembatasan ini dilakukan untuk menekan penularan Covid-19 yang disebabkan oleh adanya peningkatan pergerakan orang.

"Ini berkaitan dengan upaya Pemerintah Bali untuk menekan terjadinya peningkatan kasus penularan Covid-19 tersebut," katanya, Minggu 25 Oktober 2020.

Adapun, ketentuan pembatasan jumlah wisatawan tersebut SE No. 4253 Tahun 2020 tentang Kewaspadaan Kegiatan Libur Panjang dan Cuti bersama Bulan Oktober 2020 Dalam Rangka Menekan Virus Kasus Penularan Covid-19 di Bali.

Dewa Indra menghimbau kepada pemerintah kabupaten/kota, serta para pengelola dan pemangku kepentingan di tempat wisata serta masyarakat untuk wajib meningkatkan kewaspadaan dalam penegakan disiplin protokol kesehatan. Penegakan tersebut terutama dalam hal memakai masker, mencuci tangan dengan sabun dan menjaga jarak.

Selain meningkatkan penerapan protokol kesehatan, penjagaan secara ketat juga akan dilaksanakan di tempat wisata yang dilakukan oleh aparat daerah khususnya Satuan Polisi Pamong Praja bekerjasama dengan TNI/Polri.

Advertising
Advertising

<!--more-->

"Penjagaan oleh aparat terkait di tempat-tempat pariwisata untuk mengawasi dan mengurangi kerumunan," jelasnya.

Selanjutnya, peraturan ini akan kembali disosialisasikan secara terus menerus diberbagai tempat wisata, termasuk mengenai pentingnya mematuhi protokol kesehatan Covid-19, sehingga libur panjang dalam rangka cuti bersama menjadi lebih aman dan nyaman.

"Kami berharap masyarakat dapat berliburan dengan aman dan nyaman tanpa kerumunan, dengan demikian kasus bisa kita kendalikan," kata Ketua Harian Gugus Tugas Percepatanan Penanganan Covid-19 Bali tersebut.

Baca: Kedai Kopi Indonesia Hadir di Jerman, Incar Wisatawan Domestik dan Asing

Berita terkait

Iuran Wisata untuk Siapa

3 jam lalu

Iuran Wisata untuk Siapa

Rencana pemerintah memungut iuran wisata lewat tiket pesawat ditolak sejumlah kalangan. Apa masalahnya?

Baca Selengkapnya

Pemandangan ke Gunung Fuji Ditutup Pembatas Tinggi, Jengkel Turis Nakal

7 jam lalu

Pemandangan ke Gunung Fuji Ditutup Pembatas Tinggi, Jengkel Turis Nakal

Jepang memasang tembok pembatas yang menghalangi turis berfoto dengan latar belakang Gunung Fuji.

Baca Selengkapnya

AIR 2024 Sukses DIgelar, Kukuhkan Pulau Peninsula Sebagai Destinasi Wisata Olahraga

19 jam lalu

AIR 2024 Sukses DIgelar, Kukuhkan Pulau Peninsula Sebagai Destinasi Wisata Olahraga

AIR 2024 mendukung kawasan Nusa Dua, khususnya Pulau Peninsula sebagai salah satu destinasi wisata olahraga menarik di Bali

Baca Selengkapnya

Gempa Garut, Wisatawan Panik Pantai Selatan Jabar Sempat Sepi

1 hari lalu

Gempa Garut, Wisatawan Panik Pantai Selatan Jabar Sempat Sepi

Dinas Pariwisata Kabupaten Pangandaran mengatakan pantai Pangandaran pasca terjadinya gempa Garut dalam situasi aman.

Baca Selengkapnya

Alasan Jepang Bangun Penghalang di Tempat Foto Gunung Fuji

1 hari lalu

Alasan Jepang Bangun Penghalang di Tempat Foto Gunung Fuji

Foto Gunung Fuji yang berdiri megah di delakang toko Lawson itu menarik bagi wisatawan asing

Baca Selengkapnya

Hong Kong Meluncurkan Tiket Bus Khusus untuk Wisatawan

1 hari lalu

Hong Kong Meluncurkan Tiket Bus Khusus untuk Wisatawan

Mulai Sabtu, 27 Juli 2024, salah satu operator bus di Hong Kong menerapkan tiket satu hari tanpa batas untuk wisatawan

Baca Selengkapnya

KemenKopUKM Pastikan Kebijakan Pemerintah Berpihak pada Pelaku UMKM

2 hari lalu

KemenKopUKM Pastikan Kebijakan Pemerintah Berpihak pada Pelaku UMKM

KemenkopUKM tidak menemukan aturan yang melarang secara spesifik warung Madura untuk beroperasi sepanjang 24 jam dalam Perda Kabupaten Klungkung

Baca Selengkapnya

BMTH Harus Beri Manfaat Besar Bagi Masyarakat Bali

2 hari lalu

BMTH Harus Beri Manfaat Besar Bagi Masyarakat Bali

Proyek Bali Maritime Tourism Hub (BMTH) yang sedang dibangun di Pelabuhan Benoa, Bali, harus memberi manfaat yang besar bagi masyarakat Bali.

Baca Selengkapnya

BMKG Peringatkan Potensi Gelombang Tinggi Hingga 2,5 Meter di Perairan Sumatera, Jawa dan Bali

4 hari lalu

BMKG Peringatkan Potensi Gelombang Tinggi Hingga 2,5 Meter di Perairan Sumatera, Jawa dan Bali

BMKG mengeluarkan peringatan dini potensi gelombang tinggi di perairan seperti Sumatera, Jawa dan Bali pada 25-26 April 2024.

Baca Selengkapnya

Anggota DPR Tolak Penerapan Iuran Pariwisata di Tiket Pesawat: Tidak Semua Penumpang Wisatawan

4 hari lalu

Anggota DPR Tolak Penerapan Iuran Pariwisata di Tiket Pesawat: Tidak Semua Penumpang Wisatawan

Anggota Komisi V DPR RI Sigit Sosiantomo menolak rencana iuran pariwisata di tiket pesawat.

Baca Selengkapnya