Indofarma Akan Jual Obat Antivirus Remdesivir untuk Pasien Covid-19 Rp 1,3 Juta

Senin, 5 Oktober 2020 18:26 WIB

Aktivitas pekerja di pabrik obat PT Indofarma (persero) Cibitung, Bekasi, Selasa (10/04). PT Indofarma akan melakukan investasi sebesar Rp 100 milliar untuk mengembangkan produksi generik dan herbal dan memenuhi kebutuhan bahan baku yang saat ini 90% masih Impor. TEMPO/Dasril Roszandi

TEMPO.CO, Jakarta - PT Indofarma (Persero) Tbk. segera mendistribusikan obat antivirus untuk pasien Covid-19 yakni Remdesivir dengan nama dagang Desrem. Obat tersebut akan dijual dengan harga Rp 1,3 juta per vial (botol kecil) ke rumah sakit untuk pasien kondisi sedang hingga berat.

Direktur Utama Indofarma, Arief Pramuhanto, mengatakan, untuk bulan ini perseroan akan memasok sebanyak 400.000 vial. Selanjutnya, perseroan akan meninjau kembali harga jual obat Covid-19 itu sembari mendata kebutuhan dan permintaan pasar.

Menurut Arief biaya pokok untuk mendatangkan obat yang tengah ramai dibincangkan menyembuhkan pasien Covid-19 ini masih tergolong tinggi atau sekitar Rp 600.000. "Saat ini akan dijual Rp 1,3 juta sembari mendata kembali permintaan obat. Sehingga kami tahu harus memasok berapa dan memberi harga," katanya dalam Rapat Dengar Pendapat (RDP) Komisi VI DPR RI, Senin, 5 Oktober 2020.

Lebih jauh, Arief mengemukakan obat Covid-19 ini diproduksi oleh Mylan Laboratories Limited, atas lisensi dari Gilead Sciences Inc, Foster City dan United States of America. Remdesivir ini juga telah mendapat persetujuan Emergency Use Authorization (EUA) di Indonesia.

<!--more-->

Advertising
Advertising

Adapun PT Kalbe Farma Tbk. bersama PT Amarox Global Pharma (Amarox) juga resmi menurunkan harga Covifor obat Remdesivir di Indonesia usai merilis harga awal Rp 3 juta per vial.

Harga obat Covid-19 itu diturunkan hingga 50 persen menjadi Rp 1,5 juta per vial. Hal tersebut dikarenakan merespons masukan dari pemerintah, tenaga kesehatan dan pasien.

Kalbe Farma dalam pernyataan resminya, menyatakan penyesuaian harga ini sejalan dengan komitmen Kalbe bersama Amarox untuk mendukung pemerintah mengatasi pandemi Covid-19.

Selain itu Kalbe Farma mempertimbangkan semakin banyak pasien yang mendapat manfaat obat Covifor untuk penyembuhan penyakit Covid-19. Harga produk Covifor yang diproduksi oleh Hetero India, diimpor oleh Amarox dan dipasarkan serta didistribusikan oleh Kalbe Farma di Indonesia.

BISNIS

Baca: Perang Harga Obat Covid-19 Dimulai, Remdesivir Bakal Lebih Murah

Berita terkait

Terkini Bisnis: Putusan MK Tak Pengaruhi Rupiah, Indofarma Masih Tunggak Gaji Karyawan

5 hari lalu

Terkini Bisnis: Putusan MK Tak Pengaruhi Rupiah, Indofarma Masih Tunggak Gaji Karyawan

Ekonom menyebut putusan MK terkait sidang sengketa Pilpres tak banyak mempengaruhi nilai tukar rupiah.

Baca Selengkapnya

Indofarma Masih Tunggak Gaji Karyawan, Serikat Pekerja: Belum Punya Uang

5 hari lalu

Indofarma Masih Tunggak Gaji Karyawan, Serikat Pekerja: Belum Punya Uang

Ketua Umum Serikat Pekerja Indofarma, Meida Wati mengatakan, bahwa sejak aksi damai pada 5 April 2024, perusahaan belum bisa memastikan kapan bakal melunasi gaji seribuan karyawan Indofarma.

Baca Selengkapnya

Indofarma Sebut Sudah Bayar THR Karyawan, Dibayar Penuh

20 hari lalu

Indofarma Sebut Sudah Bayar THR Karyawan, Dibayar Penuh

PT Indofarma menyatakan telah membayar THR Idul Fitri bagi karyawannya secara penuh tanpa dicicil.

Baca Selengkapnya

Terpopuler: H-4 Lebaran Penumpang di 20 Bandara AP II Melonjak 15 Persen, Kronologi Indofarma Terpukul Melandainya Covid-19

21 hari lalu

Terpopuler: H-4 Lebaran Penumpang di 20 Bandara AP II Melonjak 15 Persen, Kronologi Indofarma Terpukul Melandainya Covid-19

AP II mencatat jumlah penumpang pesawat angkutan Lebaran 2024 di 20 bandara yang dikelola perusahaan meningkat sekitar 15 persen.

Baca Selengkapnya

Kronologi Indofarma Terpukul Melandainya Covid-19, Tak Bayar Gaji sejak Januari

21 hari lalu

Kronologi Indofarma Terpukul Melandainya Covid-19, Tak Bayar Gaji sejak Januari

Indofarma ambruk karena salah perhitungan kapan pandemi COvid-19 berakhir, sehingga banyak obat sakit akibat virus corona tak terjual

Baca Selengkapnya

Manajemen Indofarma Blak-blakan soal Kondisi Keuangan hingga Tunggak Gaji dan THR Karyawan

22 hari lalu

Manajemen Indofarma Blak-blakan soal Kondisi Keuangan hingga Tunggak Gaji dan THR Karyawan

Sekretaris Perusahaan Indofarma, Warjoko Sumedi membeberkan penyebab keuangan perusahaan yang merugi selama tiga tahun belakangan ini.

Baca Selengkapnya

Indofarma Didesak Karyawan Bayar Kewajiban: THR Sudah, Gaji Masih Kami Usahakan

22 hari lalu

Indofarma Didesak Karyawan Bayar Kewajiban: THR Sudah, Gaji Masih Kami Usahakan

Sekretaris Perusahaan PT Indofarma (Persero) Tbk. Warjoko Sumedi angkat bicara menanggapi desakan para karyawan yang meminta pembayaran gaji dan THR.

Baca Selengkapnya

Terpopuler: Jokowi Minta Rancangan APBN Dibahas dengan Prabowo, Sri Mulyani Sebut Makan Siang Gratis Bisa Jalan Tahun Depan

23 hari lalu

Terpopuler: Jokowi Minta Rancangan APBN Dibahas dengan Prabowo, Sri Mulyani Sebut Makan Siang Gratis Bisa Jalan Tahun Depan

Terpopuler: Jokowi meminta rancangan APBN 2025 dibahas dengan pemerintah Prabowo, Sri Mulyani sebut program makan siang gratis bisa jalan tahun depan.

Baca Selengkapnya

Upah dan THR Belum Dibayar, Pekerja Indofarma Desak Manajemen Lunasi Hari Ini

23 hari lalu

Upah dan THR Belum Dibayar, Pekerja Indofarma Desak Manajemen Lunasi Hari Ini

SP PT Indofarma meminta agar manajemen segera memberikan kepastian kapan hak upah dan THR.

Baca Selengkapnya

Terkini: Erick Thohir Kampanye untuk Prabowo, Deretan Isu Penting pada Debat Capres Hari Ini

4 Februari 2024

Terkini: Erick Thohir Kampanye untuk Prabowo, Deretan Isu Penting pada Debat Capres Hari Ini

Berita terkini bisnis pada siang ini dimulai dari video kampanye Menteri BUMN Erick Thohir mendukung Prabowo Subianto-Gibran Rakabuming Raka.

Baca Selengkapnya