Dirut Pertamina Dorong Subholding Hulu Melantai di Bursa Efek

Senin, 15 Juni 2020 20:10 WIB

Komisaris Utama Pertamina Basuki Tjahaja Purnama atau Ahok dan Direktur Utama Pertamina Nicke Widyawati usai bertemu Presiden Joko Widodo di Kompleks Istana Kepresidenan Jakarta, 9 Desember 2019. Tempo/Friski Riana

TEMPO.CO, Jakarta - PT Pertamina (Persero) berencana mempersiapkan subholding perusahaan dapat melakukan penawaran umum perdana atau initial public offering (IPO) di Bursa Efek Indonesia. Adapun, salah satu subholding yang didorong segera melantai di bursa adalah subholding hulu yang operasionalnya dipegang oleh PT Pertamina Hulu Energi.

"Mengenai subholding mana yang akan IPO, mungkin pertama subholding hulu," kata Direktur Utama Pertamina Nicke Widyawati dalam diskusi virtual, Senin 15 Juni 2020.

Nicke mengatakan, saat ini perseroan tengah memprioritaskan peningkatan produksi di hulu. Dia melihat adanya tren produksi hulu migas Indonesia saat ini cenderung menurun. Sehingga, sebagian besar anggaran investasi Pertamina akan diarahkan ke hulu.

"Ke depan 60 persen anggaran investasi Pertamina adalah untuk hulu," ucapnya.

Nicke mengatakan upaya pengembangan bisnis Pertamina ke depannya tak hanya akan dilakukan dengan IPO. Pertamina juga akan melakukan kemitraan dengan pihak lain dan melakukan akuisisi.

Dia pun mencontohkan pada kasus Blok Rokan. Saat ditetapkan sebagai pemenang pengelola Blok Rokan, pemerintah meminta Pertamina bekerja sama dengan partner lain.

Menurut dia, Pertamina membutuhkan mitra dalam mengelola Blok Rokan pasca alih kelola dengan Chevron pada 2021 rampung. "Artinya sebagian dari participant interest-nya (PI) harus kita lepas ke perushaan lain. Jadi akan kita lakukan itu," ujarnya

Sebelumnya, dalam konferensi pers di Kementerian BUMN, Menteri BUMN Erick Thohir berharap Pertamina tidak hanya lincah, direksi baru kini ditantang untuk membawa kinerja perusahaan terus tumbuh, termasuk meningkatkan akuntabilitas dan transparansi.

“Supaya terjadi transparansi dan akuntabilitas, kami akan targetkan dalam 2 tahun ke depan, ibu Nicke [Dirut Pertamina] harus bisa go public-kan satu atau dua sub holding, untuk meningkatkan akuntabilitas dan transparan,” katanya.

Dia menjelaskan bahwa langkah efisiensi dan rencana IPO ini bukan diambil secara sepihak oleh Kementerian. Dia menegaskan bahwa strategi ini telah disepakati bersama direksi, komisaris, dan tim konsultan independen.

Erick memaparkan Pertamina akan menjadi holding yang membawahi beberapa sub holding. Hal ini pula yang menjadi alasan, jumlah direksi dipangkas di level holding atau induk.

EKO WAHYUDI l CAESAR AKBAR

Berita terkait

Pertamina Indonesian GM Tournament 2024: Pecatur Aditya Bagus Arfan dan Novendra Priasmoro Juara

22 jam lalu

Pertamina Indonesian GM Tournament 2024: Pecatur Aditya Bagus Arfan dan Novendra Priasmoro Juara

IM Aditya Bagus Arfan dan GM Novendra Priasmoro juara di pertandingan catur Pertamina Indonesian GM Tournament 2024.

Baca Selengkapnya

Mengenal Calvin Verdonk yang sedang Proses Naturalisasi

1 hari lalu

Mengenal Calvin Verdonk yang sedang Proses Naturalisasi

Ketua PSSI Erick Thohir mengatakan, Calvin Verdonk dan Jens Raven menjalani proses naturalisasi

Baca Selengkapnya

Erick Thohir Konfirmasi Proses Naturalisasi Calvin Verdonk dan Jens Raven Sedang Berjalan

2 hari lalu

Erick Thohir Konfirmasi Proses Naturalisasi Calvin Verdonk dan Jens Raven Sedang Berjalan

Ketua Umum PSSI Erick Thohir mengatakan Calvin Verdonk dan Jens Raven diproyeksikan untuk memperkuat Timnas Indonesia.

Baca Selengkapnya

23 Pengusaha Sumbang Rp 23 Miliar untuk Timnas Indonesia, dari Aguan sampai Maruarar Sirait

2 hari lalu

23 Pengusaha Sumbang Rp 23 Miliar untuk Timnas Indonesia, dari Aguan sampai Maruarar Sirait

Kadin Indonesia Komite Tiongkok, disingkat KIKT inisiasi beri dukungan finansial untuk Timnas Indonesia sejumlah Rp 23 miliar kepada Timnas Indonesia.

Baca Selengkapnya

Gelar Nobar Laga Semifinal Piala Asia U-23 2024, BIN Sebut Perjalanan Timnas U-23 Indonesia Luar Biasa

3 hari lalu

Gelar Nobar Laga Semifinal Piala Asia U-23 2024, BIN Sebut Perjalanan Timnas U-23 Indonesia Luar Biasa

Setelah gagal ke final Piala Asia U-23 2024 usai dikalahkan Uzbekistan, timnas U-23 Indonesia kejar posisi ketiga demi tiket Olimpiade Paris 2024.

Baca Selengkapnya

Jadwal Timnas U-23 Indonesia vs Irak di Perebutan Posisi 3 Piala Asia U-23 2024 Kamis 2 Mei, Kejar Tiket ke Olimpiade Paris 2024

3 hari lalu

Jadwal Timnas U-23 Indonesia vs Irak di Perebutan Posisi 3 Piala Asia U-23 2024 Kamis 2 Mei, Kejar Tiket ke Olimpiade Paris 2024

Ketua Umum PSSI Erick Thohir memotivasi timnas U-23 Indonesia usai kalah di semifinal Piala Asia U-23 2024 untuk kejar tiket Olimpiade Paris 2024.

Baca Selengkapnya

Erick Thohir Angkat Semangat Pemain Timnas U-23 Indonesia yang Kalah dari Uzbekistan: Mau Nyerah atau Fight Back?

3 hari lalu

Erick Thohir Angkat Semangat Pemain Timnas U-23 Indonesia yang Kalah dari Uzbekistan: Mau Nyerah atau Fight Back?

Ketua Umum PSSI Erick Thohir memberikan motivasi kepada pemain Timnas U-23 Indonesia agar tidak menyerah usai kalah 0-2 dari Uzbekistan.

Baca Selengkapnya

Erick Thohir Terbang ke Doha, Pengusaha Patungan Beri Bonus Rp23 M untuk Timnas U-23

3 hari lalu

Erick Thohir Terbang ke Doha, Pengusaha Patungan Beri Bonus Rp23 M untuk Timnas U-23

Sejumlah pengusaha, yang diinisiasi oleh Kadin Indonesia Komite Tiongkok (KIKT), mengumpulkan dana Rp23 milar untuk Timnas U-23.

Baca Selengkapnya

Gempa Garut, Pertamina Pastikan Operasional tetap Berjalan

4 hari lalu

Gempa Garut, Pertamina Pastikan Operasional tetap Berjalan

PT Pertamina Patra Niaga memastikan operasionalnya masih berjalan aman pascagempa di Garut, Jawa Barat pada Sabtu, 27 April 2024 lalu.

Baca Selengkapnya

Timnas Indonesia Dapat Dukungan Rp 23 Miliar dari Pengusaha, Erick Thohir: Sepak Bola Pemersatu Bangsa

4 hari lalu

Timnas Indonesia Dapat Dukungan Rp 23 Miliar dari Pengusaha, Erick Thohir: Sepak Bola Pemersatu Bangsa

Timnas Indonesia mendapat dukungan finansial Rp 23 miliar dari para pengusaha yang diinisiasi oleh Kadin Indonesia Komite Tiongkok (KIKT)

Baca Selengkapnya