Menhub Minta KAI dan Damri Siapkan Transportasi Ke Bandara YIA

Reporter

Eko Wahyudi

Selasa, 18 Februari 2020 11:51 WIB

Bandara YIA bakal meningkatkan jumlah penumpang ke Yogyakarta dan membuka rute-rute baru. Selain itu, bisa mendorong peningkatan wisatawan ke Yogyakarta. Dok. Kemenparekraf

TEMPO.CO, Jakarta - Menteri Perhubungan (Menhub) Budi Karya Sumadi meminta stakeholder terkait seperti PT KAI dan Damri menyiapkan transportasi dari dan menuju Bandara Internasional Yogyakarta atau Yogyakarta International Airport atau Bandara YIA.

“Hal yang penting yang harus disiapkan adalah aksesibilitas. Saat ini jalan tol belum jadi dan kereta api langsung ke bandara juga belum ada, maka saya minta kepada dua instansi yaitu PT KAI dan Damri untuk mempersiapkan transportasi dari dan ke YIA dengan baik,” kata Budi melalui siaran pers, Senin 17 Februari 2020.

Budi Karya meminta kepada PT KAI untuk mempersiapkan kereta dengan waktu tunggu antar kedatangan (headway) setiap satu jam dari Stasiun Tugu menuju Stasiun Wojo maupun sebaliknya.

“Setiap satu jam ada yang berangkat dari Tugu ke Wojo. Nanti penumpang yang turun dari Wojo bisa menggunakan Damri menuju Bandara YIA. Kira-kira waktu perjalanan dari Stasiun Tugu sampai ke YIA totalnya 45 menit sampai 1 jam,” ungkapnya

Selain itu, Budi Karya juga meminta Damri untuk menyiapkan armada di beberapa titik seperti Jogja City Mall, Hartono Mall, serta Universitas Gajah Mada yang akan diberangkatkan setiap 30 menit sekali.

Advertising
Advertising

Budi Karya mengungkapkan, hingga saat ini kesiapan Yogyakarta International Airport (YIA) Kulonprogo sudah mencapai 98 persen untuk menyambut perpindahan seluruh aktivitas penerbangan dari Bandara Adisutjipto, kecuali penerbangan berjadwal dan tidak berjadwal yang menggunakan pesawat propeller, serta penerbangan VIP menggunakan pesawat jet pribadi.

Sebagai informasi, Kemenhub telah memberikan subsidi tarif untuk Bus Damri dari dan menuju YIA di 2 (dua) shelter Damri yaitu dari Shelter Sleman City Hall dan Hartono Mall dengan tarif 25 Ribu Rupiah.

Hal tersebut dilakukan agar masyarakat terbiasa dan semakin tertarik untuk menggunakan Angkutan massal bus. Sementara, pada rute YIA -Shelter Malioboro, berlaku tarif komersial sebesar 70 ribu Rupiah.

Perjalanan dari dan ke Bandara YIA telah didukung moda transportasi umum seperti Damri, SatelQu, taksi bandara, taksi online, dan kereta dari stasiun terdekat Stasiun Wojo yang dapat ditempuh 10 menit dari bandara. Pilihan moda transportasi ini diharapkan akan semakin memudahkan para penumpang pengguna jasa angkutan udara.

Berita terkait

Kemenhub Pastikan Bandara Domestik Tetap Bisa Melayani Penerbangan Luar Negeri, Asal...

3 menit lalu

Kemenhub Pastikan Bandara Domestik Tetap Bisa Melayani Penerbangan Luar Negeri, Asal...

Bandara yang statusnya diubah dari internasional menjadi domestik masih dimungkinkan untuk kembali berubah.

Baca Selengkapnya

Kemenhub Jelaskan Alasan Pangkas Bandara Internasional Jadi 17

2 jam lalu

Kemenhub Jelaskan Alasan Pangkas Bandara Internasional Jadi 17

Kemenhub memangkas sejumlah bandara internasional yang dinilai belum memanfaatkan perjalanan internasional.

Baca Selengkapnya

Kemenhub Tetapkan 17 Bandara Internasional, Berikut Daftarnya

1 hari lalu

Kemenhub Tetapkan 17 Bandara Internasional, Berikut Daftarnya

Kemenhub akan terus mengevaluasi penataan bandara secara umum, termasuk bandara internasional.

Baca Selengkapnya

Terkini: Anggota DPR Tolak Penerapan Iuran Pariwisata di Tiket Pesawat, TKN Prabowo-Gibran Sebut Susunan Menteri Tunggu Jokowi dan Partai

3 hari lalu

Terkini: Anggota DPR Tolak Penerapan Iuran Pariwisata di Tiket Pesawat, TKN Prabowo-Gibran Sebut Susunan Menteri Tunggu Jokowi dan Partai

Anggota Komisi V Dewan Perwakilan Rakyat (DPR) Sigit Sosiantomo mengatakan penetapan tarif tiket pesawat harus memperhatikan daya beli masyarakat.

Baca Selengkapnya

Menhub Budi Karya Minta Jepang Berkoordinasi dengan BUMN soal Pengembangan Konektivitas Transportasi IKN

3 hari lalu

Menhub Budi Karya Minta Jepang Berkoordinasi dengan BUMN soal Pengembangan Konektivitas Transportasi IKN

Menhub Budi Karya membahas rencana pengembangan jaringan transportasi di Ibu Kota Negara atau IKN Nusantara dengan Jepang.

Baca Selengkapnya

Pelita Air Resmi Buka Penerbangan Langsung Kendari-Jakarta

3 hari lalu

Pelita Air Resmi Buka Penerbangan Langsung Kendari-Jakarta

Maskapai Pelita Air secara resmi membuka rute penerbangan baru Bandara Haluoleo Kendari-Bandara Soekarno-Hatta Cengkareng, Banten.

Baca Selengkapnya

Menhub Targetkan Groundbreaking Proyek MRT Jakarta pada Agustus 2024

3 hari lalu

Menhub Targetkan Groundbreaking Proyek MRT Jakarta pada Agustus 2024

Menhub Budi mengatakan bahwa proyek MRT Jakarta hingga saat ini berjalan sesuai rencana.

Baca Selengkapnya

Kalahkan Changi, Istanbul Turki Kantongi Penghargaan Pengalaman Bersantap di Bandara Terbaik Dunia

4 hari lalu

Kalahkan Changi, Istanbul Turki Kantongi Penghargaan Pengalaman Bersantap di Bandara Terbaik Dunia

Bandara Istanbul menawarkan makanan khas Turki dan dunia, mulai dari jajanan kali lima hingga kebab.

Baca Selengkapnya

Menhub Budi Karya Temui Menteri Transportasi Jepang, Bahas Proyek MRT Jakarta

4 hari lalu

Menhub Budi Karya Temui Menteri Transportasi Jepang, Bahas Proyek MRT Jakarta

Menteri Perhubungan Budi Karya Sumadi bertemu Menteri Transportasi Jepang bahas sejumlah proyek infrastruktur, termasuk MRT Jakarta.

Baca Selengkapnya

Bandara Changi di Singapura Dinilai Terbaik untuk Layanan Imigrasi

4 hari lalu

Bandara Changi di Singapura Dinilai Terbaik untuk Layanan Imigrasi

Bandara Changi menawarkan check-in dan registrasi masuk otomatis, sistem otentikasi biometrik, dan kecerdasan buatan untuk mengangkut bagasi.

Baca Selengkapnya