Singapura Waspada Virus Corona, Kemenhub Belum Tutup Penerbangan

Selasa, 11 Februari 2020 12:40 WIB

Turis mengenakan masker bedah saat mengunjungi di Merlion Park di Singapura, 28 Januari 2020. Di negara ini, 18 kasus corona telah dikonfirmasi. REUTERS/Feline Lim

Tempo.Co, Jakarta - Direktur Jenderal Perhubungan Udara Kementerian Perhubungan Novie Riyanto mengaku belum melakukan pembahasan mengenai kebijakan penerbangan setelah ada kenaikan status kesiagaan virus Corona di Singapura.

"Belum ada pembahasan ke sana ya kalau Corona, kami menunggu kebijakan pemerintah pusat saja," ujar Novie di Kantor Kementerian Maritim dan Investasi, Jakarta, Selasa, 11 Februari 2020. Meski demikian, ia mengatakan antisipasi tetap dilakukan di bandara dan pelabuhan. Kebijakan tersebut juga bakal dievaluasi terus.

Juru bicara Kementerian Luar Negeri, Faizasyah, sebelumnya mengatakan ada perubahan status kewaspadaan terhadap virus Corona di Singapura. "Sampai saat sekarang status Singapura, ada perubahan status di internasional Singapura menjadi oranye," kata Faizasyah di Gedung Bina Graha, Jakarta, Senin, 10 Februari 2020.

Sebelumnya, pemerintah Singapura menyatakan tingkat status kewaspadaan berwarna kuning atau penyebaran ringan wabah virus Corona. Adapun warna oranye menandakan penyebaran virus ini sangat serius dan berdampak luas pada kesehatan publik.

Faizasyah mengatakan, peningkatan status itu dilakukan pemerintah Singapura karena adanya peningkatan penularan dari virus Corona. Pemerintah Indonesia, kata Faizasyah, sudah memberikan status perubahan itu melalui aplikasi yang dibuat Kementerian Luar Negeri, Safe Travel.

Dengan kondisi tersebut, Kemenlu memastikan bahwa Singapura tidak tertutup untuk dikunjungi, maupun tetap menerima warganya yang datang dari luar negeri. Dari sisi kebijakan pemerintah, sampai saat ini tidak ada pembatasan travel. Faizasyah mengatakan, WHO tidak membatasi wilayah penerbangan untuk wilayah-wilayah yang tidak menjalani posisi ditutup atau diisolasi.

Namun, Faizasyah mengingatkan kepada masyarakat untuk meningkatkan kewaspadaan dalam merencanakan kunjungan ke Singapura. Kemudian menjaga kesehatan, dan menghindari aktivitas di tempat umum yang berpotensi terjadi penularan virus Corona.

Menurut Faizasyah, KBRI di Singapura juga terus melakukan pendampingan dan komunikasi, serta memperhatikan status yang dikeluarkan pemerintah Singapura. "Harapannya kita selalu berada di depan dan mengkomunikasi ke masyarakat kita perkembangan kondisi di Singapura," ujarnya.

CAESAR AKBAR | FRISKI RIANA

Berita terkait

Maskapai Penerbangan Ini Harus Bayar Kompensasi 39 Juta Gara-gara Sandaran Kursi Tak Bisa Direbahkan

1 hari lalu

Maskapai Penerbangan Ini Harus Bayar Kompensasi 39 Juta Gara-gara Sandaran Kursi Tak Bisa Direbahkan

Pnumpang maskapai penerbangan ini merasa diperlakukan sebagai penumpang kelas ekonomi meski sudah bayar kelas bisnis.

Baca Selengkapnya

Bandara Internasional Dipangkas, INACA: Semua Bandara Dapat Hidup, Terjadi Pemerataan Pembangunan

2 hari lalu

Bandara Internasional Dipangkas, INACA: Semua Bandara Dapat Hidup, Terjadi Pemerataan Pembangunan

Ketua Umum INACA Denon Prawiraatmadja angkat bicara soal pengurangan jumlah bandara internasional di Indonesia.

Baca Selengkapnya

Kemenhub Pangkas Jumlah Bandara Internasional, Apa Bedanya dengan Bandara Domestik?

3 hari lalu

Kemenhub Pangkas Jumlah Bandara Internasional, Apa Bedanya dengan Bandara Domestik?

Keberadaan bandara internasional terkadang menjadi kebanggaan tersendiri bagi suatu wilayah.

Baca Selengkapnya

Kemenhub Pangkas Jumlah Bandara Internasional , InJourney Airports: Sejalan dengan Transformasi

3 hari lalu

Kemenhub Pangkas Jumlah Bandara Internasional , InJourney Airports: Sejalan dengan Transformasi

InJourney menilai penyesuaian bandara internasional ini berpengaruh positif terhadap konektivitas udara dan pariwisata Tanah Air.

Baca Selengkapnya

Bos Garuda Indonesia Respons Kebijakan Kemenhub yang Pangkas Jumlah Bandara Internasional

3 hari lalu

Bos Garuda Indonesia Respons Kebijakan Kemenhub yang Pangkas Jumlah Bandara Internasional

Maskapai Garuda Indonesia belum ada rencana menambah perjalanan internasional dari bandara yang lain.

Baca Selengkapnya

Kemenhub Pastikan Bandara Domestik Tetap Bisa Melayani Penerbangan Luar Negeri, Asal...

3 hari lalu

Kemenhub Pastikan Bandara Domestik Tetap Bisa Melayani Penerbangan Luar Negeri, Asal...

Bandara yang statusnya diubah dari internasional menjadi domestik masih dimungkinkan untuk kembali berubah.

Baca Selengkapnya

Kemenhub Jelaskan Alasan Pangkas Bandara Internasional Jadi 17

3 hari lalu

Kemenhub Jelaskan Alasan Pangkas Bandara Internasional Jadi 17

Kemenhub memangkas sejumlah bandara internasional yang dinilai belum memanfaatkan perjalanan internasional.

Baca Selengkapnya

Kemenhub Tetapkan 17 Bandara Internasional, Berikut Daftarnya

5 hari lalu

Kemenhub Tetapkan 17 Bandara Internasional, Berikut Daftarnya

Kemenhub akan terus mengevaluasi penataan bandara secara umum, termasuk bandara internasional.

Baca Selengkapnya

Traveling di Usia 100 Tahun, Perempuan Ini Dikira Anak Dibawah Umur yang Perlu Pendampingan

6 hari lalu

Traveling di Usia 100 Tahun, Perempuan Ini Dikira Anak Dibawah Umur yang Perlu Pendampingan

Ketika traveling dengan pesawat, dia otomatis masuk dalam kategori anak bawah umur yang harus didampingi supervisor.

Baca Selengkapnya

Cerita Vanny Rosyane Korban KDRT Pejabat Kemenhub, Disekap hingga Dihantam Koper

6 hari lalu

Cerita Vanny Rosyane Korban KDRT Pejabat Kemenhub, Disekap hingga Dihantam Koper

Dalam kasus dugaan KDRT ini, Polres Metro Tangerang Kota menetapkan Kepala Otoritas Bandar Udara Wilayah X Merauke Asep Kosasih sebagai tersangka.

Baca Selengkapnya