Rincian Tarif Tol Surabaya-Mojokerto yang Naik per 3 Januari

Selasa, 31 Desember 2019 07:21 WIB

Sejumlah petugas mengatur kendaraan melintasi jalan Tol Surabaya Mojokerto saat penyusuran pra uji laik fungsi dan keselamatan Trans Jawa, Batang, Jawa Tengah, Jumat, 7 Desember 2018. Empat dari lima ruas tol tersebut dikelola oleh PT Jasa Marga. ANTARA/Zabur Karuru

TEMPO.CO, Jakarta - PT Jasa Marga (Persero) telah menetapkan tarif tol anyar untuk ruas Jalan Tol Surabaya-Mojokerto, Jawa Timur. Penyesuaian tarif tersebut tertuang dalam Keputusan Menteri Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat Nomor 1220/KPTS/M/2019 tanggal 27 Desember 2019 tentang Penyesuaian Tarif Tol pada Ruas Jalan Tol Surabaya-Mojokerto.

"Tarif baru ini akan berlaku pada 3 Januari 2020 pukul 06.00 WIB," kata Direktur Utama Jasa Marga Surabaya Mojokerto Roy Ardian dalam keterangan tertulis, Senin, 31 Desember 2019.

Adapun penyesuaian tarif ini mengacu pada Pasal 48 ayat 3 Undang-undang Nomor 38 Tahun 2004 tentang Jalan dan Pasal 68 ayat 1 Peraturan Pemerintah Nomor 15 Tahun 2005 tentang Jalan Tol sebagaimana telah diubah beberapa kali terakhir dengan PP Nomor 30 Tahun 2017 tentang perubahan ketiga atas PP Nomor 15 Tahun 2005 tentang Jalan Tol.

Berdasarkan beleid itu, evaluasi dan penyesuaian tarif tol dilakukan setiap dua tahun. Kebijakan peningkatan tarif pun diambil berdasarkan pertimbangan pengaruh inflasi.

Di samping meningkatkan tarif jalan tol, Jasa Marga meningkatkan pelayanan kepada pengguna jalan. Misalnya menambah gardu oblique approach booth di lima exit tol dan tujuh pintu masuk di Gerbang Tol Warugunung.

Kemudian, menambah dua gardu masuk reversible di Gerbang Tol Waru 5 dan mengadakan layanan top up dengan menggunakan mobile reader. Untuk memonitoring keadaan lalu-lintas, Jasa Marga menyediakan 28 CCTV lajur per kilometer dan menambah 17 CCTV di gerbang jalan tol.

Roy menjelaskan, ruas Jalan Tol Surabaya-Mojokerto merupakan jalan bebas hambatan yang menghubungkan Kota Surabaya-Kabupaten Mojokerto. Ruas tol ini melintasi 4 wilayah. Di antaranya Kota Surabaya, Kabupaten Sidoarjo, Kabupaten Gresik, dan Kabupaten Mojokerto.

Berikut ini tarif baru Jalan Tol Surabaya-Mojokerto.

1. Tujuan Warugunung
A. Asal gerbang Drirejo
- Golongan I: Rp 13 ribu
- Golongan II: Rp 21.500
- Golongan III: Rp 32 ribu
- Golongan IV Rp 32 ribu
- Golongan V: Rp 32 ribu

B. Asal gerbang Krian
- Golongan I: Rp 20 ribu
- Golongan II: Rp 32.500
- Golongan III: Rp 32.500
- Golongan IV Rp 49 ribu
- Golongan V: Rp 49 ribu

C. Asal gerbang Penompo
- Golongan I: Rp 38 ribu
- Golongan II: Rp 62 ribu
- Golongan III: Rp 62 ribu
- Golongan IV Rp 93.500
- Golongan V: Rp 93.500

2. Tujuan Driyorejo
A. Asal gerbang Warugunung
- Golongan I: Rp 13 ribu
- Golongan II: Rp 21.500
- Golongan III: Rp 32 ribu
- Golongan IV Rp 32 ribu
- Golongan V: Rp 32 ribu

B. Asal gerbang Krian
- Golongan I: Rp 7 ribu
- Golongan II: Rp 11 ribu
- Golongan III: Rp 11 ribu
- Golongan IV Rp 17 ribu
- Golongan V: Rp 17 ribu

C. Asal gerbang Penompo
- Golongan I: Rp 25 ribu
- Golongan II: Rp 40.500
- Golongan III: Rp 40.500
- Golongan IV Rp 61.500
- Golongan V: Rp 61.500

3. Tujuan Krian
A. Asal gerbang Warugunung
- Golongan I: Rp 20 ribu
- Golongan II: Rp 32.500
- Golongan III: Rp 32.500
- Golongan IV Rp 49 ribu
- Golongan V: Rp 49 ribu

B. Asal gerbang Driyorejo
- Golongan I: Rp 7 ribu
- Golongan II: Rp 11 ribu
- Golongan III: Rp 11 ribu
- Golongan IV Rp 17 ribu
- Golongan V: Rp 17 ribu

C. Asal gerbang Penompo
- Golongan I: Rp 18 ribu
- Golongan II: Rp 29.500
- Golongan III: Rp 29.500
- Golongan IV Rp 44.500
- Golongan V: Rp 44.500

4. Tujuan Penompo
A. Asal gerbang Warugunung
- Golongan I: Rp 38 ribu
- Golongan II: Rp 62 ribu
- Golongan III: Rp 62 ribu
- Golongan IV Rp 93.500
- Golongan V: Rp 93.500

B. Asal gerbang Driyorejo
- Golongan I: Rp 25 ribu
- Golongan II: Rp 40.500
- Golongan III: Rp 40.500
- Golongan IV Rp 61.500
- Golongan V: Rp 61.500

C. Asal gerbang Krian
- Golongan I: Rp 18 ribu
- Golongan II: Rp 29.500
- Golongan III: Rp 29.500
- Golongan IV Rp 44.500
- Golongan V: Rp 44.500

FRANCISCA CHRISTY ROSANA

Berita terkait

Tanggapan Walhi Jatim Terhadap Banjir di Kota Surabaya Sepanjang 2024

3 hari lalu

Tanggapan Walhi Jatim Terhadap Banjir di Kota Surabaya Sepanjang 2024

Pada 2024, Kota Surabaya menjadi salah satu wilayah di Jawa Timur yang merasakan langsung dampak banjir. Walhi Jatim beri tanggapan.

Baca Selengkapnya

Buka Rakernis di Surabaya, Kadiv Humas Polri: Kepercayaan Masyarakat adalah Harga Mati

6 hari lalu

Buka Rakernis di Surabaya, Kadiv Humas Polri: Kepercayaan Masyarakat adalah Harga Mati

Kadiv Humas Polri Irjen Sandi Nugroho mengatakan, ke depan bakal banyak tantangan yang akan dihadapi polisi dan masyarakat.

Baca Selengkapnya

Rekomendasi Hotel Bintang 5 di Surabaya

7 hari lalu

Rekomendasi Hotel Bintang 5 di Surabaya

Surabaya sering kali menjadi tujuan utama bagi para wisatawan. Dalam mencari tempat menginap yang sempurna, hotel bintang 5 bisa menjadi pilihan yang tepat untuk mendapatkan pengalaman menginap yang nyaman dan mewah.

Baca Selengkapnya

Risma Memberikan Kuliah Umum di Universitat Hamburg Jerman

11 hari lalu

Risma Memberikan Kuliah Umum di Universitat Hamburg Jerman

Menteri Sosial, Tri Rismaharini, mendapat sambutan hangat saat memberikan kuliah umum di Asien-Afrika Institut, Universitt Hamburg, Jerman.

Baca Selengkapnya

Arus Balik Lebaran, Astra Infra Beri Diskon Tarif Tol 20 Persen hingga Besok

11 hari lalu

Arus Balik Lebaran, Astra Infra Beri Diskon Tarif Tol 20 Persen hingga Besok

Astra Infra kembali memberlakukan diskon tarif tol 20 persen di Tol Tangerang-Merak, Cikopo-Palimanan, dan Jombang-Mojokerto.

Baca Selengkapnya

Arus Balik Lebaran, Jasa Marga Kembali Berikan Diskon Tarif Tol 20 Persen Mulai Hari Ini

12 hari lalu

Arus Balik Lebaran, Jasa Marga Kembali Berikan Diskon Tarif Tol 20 Persen Mulai Hari Ini

Diskon tarif tol 20 persen ini kembali berlaku mulai hari ini, Rabu, 17 April 2024 pukul 05.00 sampai 19 April 2024 pukul 05.00.

Baca Selengkapnya

1,7 Juta Kendaraan Tinggalkan Jabotabek sejak H-7 sampai H+2 Lebaran

16 hari lalu

1,7 Juta Kendaraan Tinggalkan Jabotabek sejak H-7 sampai H+2 Lebaran

Jasa Marga mencatat setidaknya ada 1.764.561 kendaraan yang telah meninggalkan Jabotabek pada H-7 sampai H+2 Lebaran 2024.

Baca Selengkapnya

Mudik Menggunakan Tol Trans Jawa? Segini Perkiraan Biayanya

20 hari lalu

Mudik Menggunakan Tol Trans Jawa? Segini Perkiraan Biayanya

Bagi para pemudik yang ingin melewati jalan tol Trans Jawa, mengetahui tarif tol merupakan informasi penting.

Baca Selengkapnya

Ahmad Dhani Dinilai Menjadi Lawan Berat Eri Cahyadi di Pilkada Surabaya

21 hari lalu

Ahmad Dhani Dinilai Menjadi Lawan Berat Eri Cahyadi di Pilkada Surabaya

Meski Eri Cahyadi telah menyatakan bakal maju lagi, namun bakal seru jika Gerindra mendorong Ahmad Dhani untuk berkompetisi di Kota Pahlawan.

Baca Selengkapnya

Diskon Tarif Tol Arus Mudik, Jadwal dan Ruas Jalan yang Kena Potongan Harga

25 hari lalu

Diskon Tarif Tol Arus Mudik, Jadwal dan Ruas Jalan yang Kena Potongan Harga

Pada, 3 April 2024 diskon tarif tol sebesar 20 persen diberlakukan untuk mendukung kegiatan mudik Lebaran

Baca Selengkapnya