Jateng Jadi Pendorong KUR Terbaik, Ini Kata Ganjar Pranowo

Reporter

Antara

Editor

Rahma Tri

Jumat, 20 Desember 2019 13:06 WIB

Kegiatan One-Hour University dengan narasumber Ganjar Pranowo berjalan meriah.

TEMPO.CO, Jakarta - Jawa Tengah dinobatkan sebagai provinsi pendorong kredit usaha rakyat (KUR) terbaik se-Indonesia. Karena prestasinya itu, Jawa tengah menerima penghargaan sebagai Pemerintah Daerah Pendukung KUR Terbaik 2019 dari Kementerian Koordinator Bidang Perekonomian.

"Penghargaan tersebut menjadi motivasi agar lebih baik dan lebih peduli kepada usaha kecil menengah. Ya kita mudah-mudahan lebih baik lagi, lebih peduli pada yang kecil," kata Gubernur Jawa Tengah Ganjar Pranowo di Semarang, Jumat 20 Desember 2019.

Ganjar mengakui bahwa KUR banyak sekali manfaatnya bagi pengusaha skala Usaha Mikro, Kecil, dan Menengah (UMKM). Namun, ia mengkritik bahwa penyaluran KUR sering tidak sampai atau tidak tepat sasaran.

"Kami terus dorong karena (KUR) ini yang ditunggu rakyat. Di Jateng ada Kredit Mitra Jateng (KMJ) dari Bank Jateng yang dialokasikan untuk KUR, nilainya sekitar Rp 350 miliar atau Rp1 0 miliar per kabupaten/kota," ujar Ganjar Pranowo.

Menurut Ganjar, ada tiga hal yang dilakukan Pemprov Jateng untuk mengembangkan UMKM yakni memberikan pelatihan, memberikan akses modal, dan memberikan pendampingan. Semua itu, kata dia, dilakukan agar ada peningkatan usaha penerima KUR.

"Pengusaha kecil biasanya yang penting mereka bikin (produk), skill and knowledge tidak punya. Maka kami berikan pelatihan misalnya soal packaging, kemudian akses modal yang sulit kita permudah. Setelah itu tidak kami lepas begitu saja, maka kami beri pendampingan. Intinya agar UKM ini naik kelas," kata Ganjar.
Hasil penilaian Kementerian Koordinator Bidang Perekonomian menempatkan Pemerintah Provinsi Jawa Tengah sebagai Pemda Pendukung KUR Terbaik Pertama bersama Provinsi Kepulauan Riau dan Daerah Istimewa Yogyakarta pada terbaik kedua dan ketiga.

Sementara pemerintah kabupaten/kota di Pulau Jawa sebagai pendukung KUR terbaik 2019 secara berurutan adalah Pemerintah Kota Yogyakarta, Kabupaten Purworejo, dan Kabupaten Kulon Progo. Adapun pemerintah kabupaten/kota luar Pulau Jawa sebagai pendukung Program KUR Terbaik 2019 adalah Kabupaten Tanah Laut, Kabupaten Bangli, dan Kabupaten Sidenreng Rappang.
ANTARA

Berita terkait

KemenKopUKM Pastikan Kebijakan Pemerintah Berpihak pada Pelaku UMKM

11 jam lalu

KemenKopUKM Pastikan Kebijakan Pemerintah Berpihak pada Pelaku UMKM

KemenkopUKM tidak menemukan aturan yang melarang secara spesifik warung Madura untuk beroperasi sepanjang 24 jam dalam Perda Kabupaten Klungkung

Baca Selengkapnya

5 Hal tentang Ganjar Pranowo Setelah Berakhirnya Pilpres 2024 dan Putusan MK

12 jam lalu

5 Hal tentang Ganjar Pranowo Setelah Berakhirnya Pilpres 2024 dan Putusan MK

Ganjar Pranowo menegaskan sikap politiknya untuk tidak bergabung pemerintahan presiden dan wakil presiden terpilih periode 2024-2029, Prabowo-Gibran

Baca Selengkapnya

Ganjar Akui Tak Akan Gabung Pemerintahan, Bagaimana dengan PDIP?

1 hari lalu

Ganjar Akui Tak Akan Gabung Pemerintahan, Bagaimana dengan PDIP?

ganjar mengatakan dalam sistem pemerintahan juga penting adanya check and balances.

Baca Selengkapnya

Ganjar Ungkap Arah Politiknya Usai Kalah di Pilpres 2024

1 hari lalu

Ganjar Ungkap Arah Politiknya Usai Kalah di Pilpres 2024

Menurut Ganjar, masih banyak persoalan yang dipesankan oleh Megawati berkaitan dengan kondisi sosial ekonomi yang perlu jadi perhatian.

Baca Selengkapnya

Biaya Layanan Tokopedia, Shopee dan Lazada Naik sampai 6,5 Persen, UMKM Diminta Tak Naikkan Harga?

1 hari lalu

Biaya Layanan Tokopedia, Shopee dan Lazada Naik sampai 6,5 Persen, UMKM Diminta Tak Naikkan Harga?

Tokopedia, Shopee dan Lazada menaikkan biaya layanan hingga 6.5 persen untuk mitra penjual, pelaku UMKM diminta tidak naikkan harga.

Baca Selengkapnya

Gibran Janji Beri Perhatian Khusus Daerah Padat Penduduk: Seperti Muara Baru

1 hari lalu

Gibran Janji Beri Perhatian Khusus Daerah Padat Penduduk: Seperti Muara Baru

Wakil Presiden terpilih Gibran Rakabuming Raka menyebut daerah padat penduduk mendapatkan atensi khusus dari pemerintah.

Baca Selengkapnya

Prabowo-Gibran Diminta Penuhi Janji Selamatkan Garuda Indonesia

1 hari lalu

Prabowo-Gibran Diminta Penuhi Janji Selamatkan Garuda Indonesia

Serikat Karyawan Garuda Indonesia meminta Prabowo-Gibran bisa penuhi janjinya untuk menyelamatkan maskapai Garuda Indonesia.

Baca Selengkapnya

Laba Bersih BTN Kuartal I 2024 Tumbuh 7,4 Persen, Tembus Rp 860 M

1 hari lalu

Laba Bersih BTN Kuartal I 2024 Tumbuh 7,4 Persen, Tembus Rp 860 M

BTN mencatat pertumbuhan laba bersih sebesar 7,4 persen menjadi Rp 860 miliar pada kuartal I 2024.

Baca Selengkapnya

BMKG Imbau Masyarakat Jawa Tengah Waspadai Banjir Meski Jelang Kemarau

1 hari lalu

BMKG Imbau Masyarakat Jawa Tengah Waspadai Banjir Meski Jelang Kemarau

BMKG imbau masyarakat Jawa Tengah mewaspadai potensi banjir dan longsor. Jawa Tengah diperkirakan mulai masuk kemarau bulan April ini.

Baca Selengkapnya

Kasak-kusuk Koalisi Setelah Putusan MK

3 hari lalu

Kasak-kusuk Koalisi Setelah Putusan MK

Ada lobi-lobi disertai pembagian jatah menteri di kabinet. Rencana koalisi PDIP disertai syarat tertentu.

Baca Selengkapnya