Datang ke RI, Menteri Perdagangan AS Wilbur Ross Bawa 6 Misi

Senin, 4 November 2019 16:22 WIB

Menteri Perdagangan Amerika Serikat, Wilbur Ross, menjadi pembicara dalam acara Indo-Pacific Business Forum di Bangkok, Thailand, Senin, 4 November 2019. Tempo/Fajar Pebrianto

TEMPO.CO, Bangkok - Menteri Perdagangan Amerika Serikat, Wilbur Ross akan memimpin delegasi bisnis dari negaranya untuk bertandang ke Indonesia. Sejumlah misi dibawa oleh Ross, mulai dari misi dagang hingga bantuan terhadap Indonesia dalam upaya memberantas kejahatan korupsi.

“Besok saya akan ke Indonesia, lalu Vietnam, untuk melanjutkan upaya kami meningkatkan perdagangan dan peluang investasi bagi perusahaan-perusahaan Amerika Serikat,” kata Ross dalam pidatonya pada ajang Indo Pacific Business Forum, Senin, 4 November 2019.

Kunjungan Ross ini dilakukan setelah dirinya hadir dalam ajang Indo-Pacific Business Forum di Bangkok, Thailand. Dalam acara ini, sejumlah kerja sama diteken antara perusahaan Amerika dengan perusahaan Thailand, dan pemerintah sejumlah negara Indo-Pasifik. Selain Indonesia, Ross pun juga akan membawa rombongan ke Vietnam.

Lebih lanjut, dalam keterangan dari Departemen Perdagangan Amerika, terdapat enam misi yang dibawa oleh rombongan pimpinan Ross nantinya. Keenam misi tersebut menggambarkan komitmen Amerika untuk melanjutkan kerja sama ekonomi dengan Indonesia, maupun Vietnam, dan mendukung tujuan bisnis dari perusahaan-perusahaan Amerika.

Keenam misi tersebut yaitu pertama, membantu perusahaan Amerika Serikat mengidentifikasi mitra yang potensial dan strategis. Tujuannya agar perusahaan dari Amerika bisa memperoleh akses terhadap pasar di Indonesia.

Advertising
Advertising

Kedua, membantu terciptanya proses bisnis yang adil, terbuka, dan transparan di Indonesia agar perusahaan Amerika bisa memperoleh peluang yang sama untuk berkompetisi dengan perusahaan lain. “Dan memenangkan beberapa kontrak bisnis yang penting, baik publik maupun swasta,” tulis pihak Departemen Keuangan.

Ketiga, mendukung aktivitas bisnis dari perusahaan di Indonesia dan menyediakan akses terhadap pembuat kebijakan di pasar Indonesia. Keempat, mendengarkan kebutuhan, saran, dan pengalaman dari para delegasi bisnis Amerika.

Kelima, mengorganisir pertemuan dengan perusahaan lokal di Indonesia sebagai mitra dan klien dari perusahaan Amerika, Lalu yang kelima yaitu membantu perusahaan Amerika mengembangkan strategi dan akses pasar dari para pemimpin di sektor publik dan swasta di Indonesia.

Sebagai tambahan selain dari tujuan perdagangan, Departemen Perdagangan Amerika juga menjelaskan bahwa fokus dari delegasi yang dipimpin Ross adalah untuk mewujudkan President’s Indo-Pacific Transparency Initiative. “Untuk membantu negara mitra memberantas korupsi, mempromosikan rule of law, dan penguatan institusi pemerintahan.”

Kepala Biro Humas Kementerian Perdagangan Olvy Andrianita membenarkan ihwal kedatangan Ross ke Indonesia. Menurut dia, Menteri Perdagangan Agus Suparmanto dan sejumlah pejabat Menteri Koordinator Bidang Perekonomian juga direncanakan akan melakukan pertemuan khusus dengan Ross pada Rabu, 6 November 2019. “Rencananya iya,” kata Olvy.

Berita terkait

Badan Mata-mata Seoul Tuding Korea Utara Rencanakan Serangan terhadap Kedutaan Besar

4 jam lalu

Badan Mata-mata Seoul Tuding Korea Utara Rencanakan Serangan terhadap Kedutaan Besar

Badan mata-mata Korea Selatan menuding Korea Utara sedang merencanakan serangan "teroris" yang menargetkan pejabat dan warga Seoul di luar negeri.

Baca Selengkapnya

Basuki Hadimuljono Pastikan Groundbreaking Keenam di IKN Setelah World Water Forum 2024 Digelar

4 jam lalu

Basuki Hadimuljono Pastikan Groundbreaking Keenam di IKN Setelah World Water Forum 2024 Digelar

Menteri PUPR Basuki Hadimuljono mengatakan groundbreaking keenam di IKN dilakukan akhir Mei atau awal Juni 2024.

Baca Selengkapnya

Delegasi Uni Eropa Kunjungi IKN untuk Jajaki Peluang Investasi

9 jam lalu

Delegasi Uni Eropa Kunjungi IKN untuk Jajaki Peluang Investasi

Delegasi Uni Eropa mengunjungi Ibu Kota Nusantara (IKN) untuk penjajakan peluang investasi.

Baca Selengkapnya

Bahlil Bantah Cina Kuasai Investasi di Indonesia, Ini Faktanya

23 jam lalu

Bahlil Bantah Cina Kuasai Investasi di Indonesia, Ini Faktanya

Menteri Bahlil membantah investasi di Indonesia selama ini dikuasai oleh Cina, karena pemodal terbesar justru Singapura.

Baca Selengkapnya

Kejati Bali Lakukan OTT Anggota Bendesa Adat yang Diduga Lakukan Pemerasan Investasi

23 jam lalu

Kejati Bali Lakukan OTT Anggota Bendesa Adat yang Diduga Lakukan Pemerasan Investasi

Kejati Bali melakukan operasi tangkap tangan (OTT) terhadap oknum Bendesa Adat di Bali. Bendesa itu diduga melakukan pemerasan investasi.

Baca Selengkapnya

Apple dan Microsoft Bilang ke Jokowi Mau Investasi di Indonesia, Ahli ICT Beri Catatan Ini

1 hari lalu

Apple dan Microsoft Bilang ke Jokowi Mau Investasi di Indonesia, Ahli ICT Beri Catatan Ini

Ahli ini menyatakan tak anti investasi asing, termasuk yang dijanjikan datang dari Apple dan Microsoft.

Baca Selengkapnya

Perjanjian Pranikah, Perhatikan Ketentuannya

1 hari lalu

Perjanjian Pranikah, Perhatikan Ketentuannya

Perjanjian pranikah atau perjanjian pisah harta dilakukan kedua pasangan memiliki pendapatan atau bisnis sendiri masing-masing.

Baca Selengkapnya

5 Negara Ini Sedang Alami Cuaca Panas Ekstrem, Waspada Saat Mengunjunginya

1 hari lalu

5 Negara Ini Sedang Alami Cuaca Panas Ekstrem, Waspada Saat Mengunjunginya

Sejumlah negara sedang mengalami cuaca panas ekstrem. Mana saja yang sebaiknya tak dikunjungi?

Baca Selengkapnya

Rencana Investasi Microsoft Senilai Rp 27,6 Triliun, Pengamat: Harus Jelas Pembuktiannya

1 hari lalu

Rencana Investasi Microsoft Senilai Rp 27,6 Triliun, Pengamat: Harus Jelas Pembuktiannya

Rencana investasi Microsoft itu diumumkan melalui agenda Microsoft Build: AI Day yang digelar di Jakarta.

Baca Selengkapnya

Jokowi Resmikan Jalan 5 Inpres di NTB Senilai Rp 211 Miliar: Anggaran yang Tidak Kecil

1 hari lalu

Jokowi Resmikan Jalan 5 Inpres di NTB Senilai Rp 211 Miliar: Anggaran yang Tidak Kecil

Jokowi meresmikan pelaksanaan Instruksi Presiden (Inpres) Jalan Daerah di Provinsi Nusa Tenggara Barat (NTB) pada Kamis pagi, 2 Mei 2024.

Baca Selengkapnya