Jejak Pengganti Susi Pudjiastuti di Perusahaan Prabowo

Rabu, 23 Oktober 2019 12:43 WIB

Bingkai foto Menteri Kelautan dan Perikanan baru, Edhy Prabowo, terpampang di depan Lobi Gedung Mina Bahari V, Kementerian Kelautan dan Perikanan, Gambir, Jakarta Pusat, Rabu, 23 Oktober 2019. Tempo/Fajar Pebrianto

TEMPO.CO, Jakarta - Politikus dari Partai Gerindra, Edhy Prabowo, resmi menjadi Menteri Kelautan dan Perikanan menggantikan Susi Pudjiastuti. Pelantikan terhadap Edhy resmi oleh Jokowi dilakukan pada hari ini di Istana Negara, Jakarta Pusat.

Sehari sebelum pengumuman ini, Anggota Dewan Pembina Partai Gerindra Habiburokhman bahkan telah memberikan bocoran soal penunjukan Edhy ini. "Saya enggak ngerti, tapi kalau isu yang saya dengar seharian ini, katanya Menteri Kelautan,” kata dia di Kompleks Parlemen Senayan, Jakarta, Selasa, 22 Oktober 2019.

Lalu seperti apa sosok Edhy selama ini, sehingga ia dipilih untuk mengurus masalah laut dan ikan di Indonesia? Dalam laman resminya, Komisi Pemilihan Umum (KPU) telah merilis informasi pribadi dari Edhy Prabowo. Informasi ini dimuat dalam Daftar Calon Anggota DPR, DPD, DPRD Pemilihan Umum 2014.

Di tahun tersebut, Edhy memang ikut dalam kontestasi Pemilu 2014 dan akhirnya menjadi anggota dewan. Di DPR, Edhy menjabat sebagai Ketua Komisi IV DPR periode 2014-2019 yang membidangi pertanian, kehutanan, maritim atau kelautan dan perikanan, serta pangan. Periode sebelumnya, 2009-2014, Edhy juga menjadi anggota dewan dan menjabat sebagai Ketua Komisi VI (perdagangan, perindustrian, koperasi, dan Badan Usaha Milik Negara).

Selain itu, data KPU juga menampilkan riwayat pekerjaan dari Edhy selama ini. Ia tercatat pernah menjabat di sejumlah perusahaan. Di antaranya yaitu Direktur Utama PT Garuda Security Nusantara, Ketua Percepatan Pengadaan Log PT Kertas Nusantara, Komisaris PT Kiani Lestari, Ketua Koperasi Swadesi Indonesia.

Advertising
Advertising

Dalam data KPU ini, Edhy juga disebutkan menjabat di PT Kertas Nusantara dari tahun 2007 hingga 2009. Awal tahun lalu, masalah terjadi di perusahaan yang berlokasi Kalimantan Timur ini setelah nasib 1.400 karyawan terkatung-katung.

“Rencananya akan ada gelar perkara membahas nasib karyawan Kertas Nusantara bulan depan nanti,” kata Koordinator Dinas Tenaga Kerja Kaltim Pengawas Wilayah Utara, Sab’an, Senin 25 Februari 2019.

Kertas Nusantara, yang dulunya bernama PT Kiani Kertas, tak lain adalah perusahaan yang dimiliki oleh Ketua Umum Partai Gerindra, Prabowo Subianto dan adik kandungnya, Hashim Djojohadikusumo. Sejak lima tahun lalu, perusahaan ini mengalami masalah keuangan. Menurut Sab'an manajemen perusahaan tidak mampu membayar gaji yang menjadi tuntutan karyawan.

Majalah Tempo edisi April 2014 pun pernah menyebut Edhy Prabowo sebagai ring 1 Prabowo Subianto. Di pusaran Pilpres 2019 Edhy mendampingi mantan Komandan Jenderal Kopassus itu di pelbagai kegiatan.

Kini setelah ditunjuk, Edhy akan resmi berkantor Kementerian Kelautan dan Perikanan di Gambir, Jakarta Pusat. Siang ini, pukul 12.00 WIB, serah terima jabatan dari Susi Pudjiastuti ke Edhy Prabowo akan digelar di kantor tersebut.

Berita terkait

Kata Pengamat soal Keinginan Prabowo Bentuk Presidential Club: Kalo Tidak Perlu, Jangan

1 jam lalu

Kata Pengamat soal Keinginan Prabowo Bentuk Presidential Club: Kalo Tidak Perlu, Jangan

Menurut Ujang Komarudin, pembentukan Presidential Club oleh Prabowo Subianto harus dilihat berdasarkan kebutuhan.

Baca Selengkapnya

Soal Pertemuan dengan Megawati dan PKS, Gerindra: Prabowo Masih Punya Agenda Lain

3 jam lalu

Soal Pertemuan dengan Megawati dan PKS, Gerindra: Prabowo Masih Punya Agenda Lain

Ketua Harian DPP Partai Gerindra, Sufmi Dasco Ahmad, bicara mengenai peluang pertemuan antara Prabowo Subianto dengan Megawati Soekarnoputri dan PKS. Apa katanya?

Baca Selengkapnya

Dahnil Anzar Ungkap Rencana Prabowo Mau Buat Presidential Club

5 jam lalu

Dahnil Anzar Ungkap Rencana Prabowo Mau Buat Presidential Club

Prabowo ingin para mantan presiden Republik Indonesia rutin bertemu dalam wadah presidential club.

Baca Selengkapnya

Prabowo Tidak Mundur dari Jabatan Menhan Meskipun Masa Transisi Presiden Terpilih, Sebab...

11 jam lalu

Prabowo Tidak Mundur dari Jabatan Menhan Meskipun Masa Transisi Presiden Terpilih, Sebab...

Apa alasan Prabowo Subianto tak melepas jabatan Menhan, padahal sibuk transisi sebagai presiden terpilih?

Baca Selengkapnya

Surya Paloh Tegaskan Dukungan ke Prabowo, Singgung Sportivitas NasDem

20 jam lalu

Surya Paloh Tegaskan Dukungan ke Prabowo, Singgung Sportivitas NasDem

Ketua Umum Partai NasDem, Surya Paloh, menegaskan posisi partainya yang mendukung pemerintahan baru Prabowo Subianto-Gibran Rakabuming Raka

Baca Selengkapnya

Gibran Sebut Prabowo Bakal Libatkan Ketua Parpol dan Tokoh Senior dalam Susun Kabinet, Termasuk Megawati

21 jam lalu

Gibran Sebut Prabowo Bakal Libatkan Ketua Parpol dan Tokoh Senior dalam Susun Kabinet, Termasuk Megawati

Gibran rencana Prabowo yang akan melibatkan ketua parpol dan tokoh senior, tak terkecuali Ketua Umum PDIP Megawati dalam menyusun kabinet

Baca Selengkapnya

Cak Imin Serahkan 8 Agenda Perubahan PKB ke Prabowo, Pengamat: Gimik Hindari Dibilang Tak Konsisten

1 hari lalu

Cak Imin Serahkan 8 Agenda Perubahan PKB ke Prabowo, Pengamat: Gimik Hindari Dibilang Tak Konsisten

Cak Imin menyerahkan 8 agenda perubahan itu kepada Prabowo saat Ketua Umum Gerindra itu mengunjungi Kantor DPP PKB.

Baca Selengkapnya

PDIP Berharap Putusan PTUN Jadi Pertimbangan MPR Tak Lantik Prabowo-Gibran

1 hari lalu

PDIP Berharap Putusan PTUN Jadi Pertimbangan MPR Tak Lantik Prabowo-Gibran

Kata PDIP soal upaya gugatan di PTUN.

Baca Selengkapnya

Ragam Pendapat Soal Pentingnya Oposisi di Pemerintahan Prabowo-Gibran

1 hari lalu

Ragam Pendapat Soal Pentingnya Oposisi di Pemerintahan Prabowo-Gibran

Sejumlah kalangan menilai DPR membutuhkan partai oposisi untuk mengawasi pemerintahan Prabowo-Gibran.

Baca Selengkapnya

Prabowo Pakai Baret Merah Saat Hadiri HUT ke-72 Kopassus, Ini Arti Baret Merah

1 hari lalu

Prabowo Pakai Baret Merah Saat Hadiri HUT ke-72 Kopassus, Ini Arti Baret Merah

Prabowo mengenakan baret merah saat menghadiri peringatan HUT Kopassus ke-72. Apa arti baret merah?

Baca Selengkapnya