Inflasi Rendah, BI Berpeluang Turunkan Suku Bunga 25 Bps Lagi

Reporter

Bisnis.com

Editor

Rahma Tri

Rabu, 18 September 2019 15:49 WIB

Ilustrasi Uang Rupiah. ANTARA FOTO/Adeng Bustomi

TEMPO.CO, Jakarta - Kepala Ekonom BNI Ryan Kiryanto memprediksi Bank Indonesia (BI) akan kembali menurunkan BI 7 Days Reverse Repo Rate (BI7DRRR) sebesar 25 basin points (bps) menjadi 5,25 persen. Penurunan suku bunga acuan ini diprediksi juga berlaku untuk lending facility dan deposit facility rate.

"Hal ini mempertimbangkan ekspektasi inflasi yang rendah dan arah gerakan suku bunga acuan di sejumlah negara yang menurun. Bahkan ada yang negatif, termasuk penurunan GWM [giro wajib minimum] dan kebijakan quantitative easing," ujar Ryan, Rabu 18 September 2019.

Menurut Ryan, penurunan suku bunga acuan Bank Indonesia, lending facility rate, dan deposit facility rate diperlukan dalam rangka memberikan stimulan bagi perbankan. Juga untuk meningkatkan ekspansi kredit seiring dengan melonggarnya likuiditas bank.

"Kalaupun RDG [rapat dewan gubernur] BI belum akan menurunkan BI rate di RDG besok, maka terbuka peluang RDG BI untuk mengeluarkan kebijakan makroprudensial untuk membantu melonggarkan likuiditas bank," ujar Ryan.

Advertising
Advertising

Kebijakan makroprudensial yang bisa diterapkan antara lain merelaksasi ketentuan GWM serta merelaksasi aturan tentang RIM yang menstimulasi suku bunga simpanan bergerak turun.

Ryan berpendapat bahwa BI bisa memilih antara menurunkan suku bunga acuan atau relaksasi dua kebijakan makroprudensial sebagaimana yang telah disebutkan di atas.

Bank Indonesia, kata Ryan, masih memiliki ruang yang cukup untuk menurunkan suku bunga acuan BI7DRRR sekaligus melonggarkan GWM dan RIM. Hal ini mengingat bahwa keputusan BI dalam RDG masih dibayangi faktor eksternal seperti perang dagang, Brexit, hingga faktor geopolitik.

BISNIS

Berita terkait

Sektor Manufaktur Masih Ekspansif dan Inflasi Terkendali

2 jam lalu

Sektor Manufaktur Masih Ekspansif dan Inflasi Terkendali

Sektor manufaktur tunjukan tren kinerja ekspansif seiring Ramadhan dan Idul Fitri 2024. Sementara itu, inflasi masih terkendali.

Baca Selengkapnya

Rupiah Ditutup Menguat ke Level Rp16.185, Analis: The Fed Membatalkan Kenaikan Suku Bunga

17 jam lalu

Rupiah Ditutup Menguat ke Level Rp16.185, Analis: The Fed Membatalkan Kenaikan Suku Bunga

Data inflasi bulan April dinilai bisa memberikan sentimen positif untuk rupiah bila hasilnya masih di kisaran 3,0 persen year on year.

Baca Selengkapnya

BPS: Inflasi Indonesia Mencapai 3 Persen di Momen Lebaran, Faktor Mudik

18 jam lalu

BPS: Inflasi Indonesia Mencapai 3 Persen di Momen Lebaran, Faktor Mudik

Badan Pusat Statistik mencatat tingkat inflasi pada momen Lebaran atau April 2024 sebesar 3 persen secara tahunan.

Baca Selengkapnya

Samuel Sekuritas: IHSG Sesi I Ditutup Mengecewakan, Sejumlah Saham Bank Big Cap Rontok

21 jam lalu

Samuel Sekuritas: IHSG Sesi I Ditutup Mengecewakan, Sejumlah Saham Bank Big Cap Rontok

IHSG turun cukup drastis dan menutup sesi pertama hari Ini di level 7,116,5 atau -1.62 persen dibandingkan perdagangan kemarin.

Baca Selengkapnya

Ekonomi NTB Tumbuh Positif, Ekspor Diprediksi Meningkat

2 hari lalu

Ekonomi NTB Tumbuh Positif, Ekspor Diprediksi Meningkat

Perkembangan ekonomi Provinsi Nusa Tenggara Barat (NTB) 2023 tumbuh positif.

Baca Selengkapnya

Lagi-lagi Melemah, Kurs Rupiah Hari Ini di Level Rp 16.259 per Dolar AS

2 hari lalu

Lagi-lagi Melemah, Kurs Rupiah Hari Ini di Level Rp 16.259 per Dolar AS

Kurs rupiah dalam perdagangan hari ini ditutup melemah 4 poin ke level Rp 16.259 per dolar AS.

Baca Selengkapnya

Meski BI Rate Naik, PNM Tak Berencana Naikkan Suku Bunga Kredit

2 hari lalu

Meski BI Rate Naik, PNM Tak Berencana Naikkan Suku Bunga Kredit

PNM menegaskan tidak akan menaikkan suku bunga dasar kredit meskipun BI telah menaikkan BI Rate menjadi 6,25 persen.

Baca Selengkapnya

BRI Klaim Kantongi Izin Penggunaan Alipay

3 hari lalu

BRI Klaim Kantongi Izin Penggunaan Alipay

Bank Rakyat Indonesia atau BRI mengklaim telah mendapatkan izin untuk memproses transaksi pengguna Alipay.

Baca Selengkapnya

BNI Sampaikan Langkah Hadapi Geopolitik Global dan Kenaikan Suku Bunga

3 hari lalu

BNI Sampaikan Langkah Hadapi Geopolitik Global dan Kenaikan Suku Bunga

PT Bank Negara Indonesia atau BNI bersiap menghadapi perkembangan geopolitik global, nilai tukar, tekanan inflasi, serta suku bunga.

Baca Selengkapnya

BNI Telah Salurkan Kredit hingga Rp 695,16 Triliun per Kuartal I 2024

3 hari lalu

BNI Telah Salurkan Kredit hingga Rp 695,16 Triliun per Kuartal I 2024

Tiga bulan pertama 2024, kredit BNI utamanya terdistribusi ke segmen kredit korporasi swasta.

Baca Selengkapnya