Setahun Pimpin ISEI, Ini yang Dicapai Gubernur BI Perry Warjiyo

Reporter

Fajar Pebrianto

Editor

Rahma Tri

Rabu, 28 Agustus 2019 22:19 WIB

Gubernur BI Perry Warjiyo (kanan) memberikan ucapan selamat kepada Deputi Gubernur Senior BI Destry Damayanti seusai pelantikan di Gedung MA, Jakarta, Rabu, 7 Agustus 2019. Destry menggantikan Mirza Adityaswara yang habis masa jabatannya sejak 25 Juli 2019. TEMPO/Tony Hartawan

TEMPO.CO, Jakarta - Gubernur BI Perry Warjiyo menyampaikan lima capaian Ikatan Sarjana Ekonomi Indonesia (ISEI) selama satu tahun terakhir, semenjak dirinya terpilih menjadi Ketua Umum pada 10 Agustus 2018. Laporan pencapaian itu ia sampaikan saat hadir dalam Sidang Pleno Ikatan Sarjana Ekonomi Indonesia (ISEI) ke-20 di Bali, Selasa 27 Agustus 2019.

Pencapaian pertama yaitu menyusun white paper sebagai sumbangsih pemikiran ISEI bagi pemerintah terpilih untuk mendukung strategi kebijakan ekonomi nasional. “Sumbangsih pemikiran ISEI akan mengusung beberapa strategi kebijakan, baik di sisi permintaan, penawaran dan reformasi struktural, serta pengembangan potensi ekonomi digital,” kata Perry dalam keterangannya di Bali, Rabu, 28 Agustus 2019.

Adapun empat hal strategis lainnya yaitu menyelesaikan amandemen Anggaran Dasar atau Anggaran Rumah Tangga (AD/ART) ISEI yang lebih terstruktur, terpadu, dan menatap ke depan. Menurut Perry, anggaran dasar ini disusun dengan mengakomodir perkembangan lingkungan strategis dan tantangan, serta penguatan peran ISEI.

Ketiga, menerbitkan kembali Jurnal Ekonomi ISEI atau JEI yang akan memuat riset serta kajian akademis ekonomi sebagai sumbangsih pemikiran anggota dalam pembangunan ekonomi. Selain itu, ISEI juga bekerja sama dengan sejumlah institusi meluncurkan LAMEMBA (Lembaga Akreditasi Mandiri untuk Ekonomi, Manajemen, Bisnis, dan Akuntansi).

Keempat, memperluas kerjasama dengan lembaga internasional seperti International Monetary Fund (IMF), World Bank dan Organisation for Economic Cooperation and DevelopmenT (OECD). Kelima,mengembangkan website dan media sosial ISEI agar menjadi sarana edukasi publik terhadap pemikiran-pemikiran ekonomi Indonesia.

Advertising
Advertising

Lebih lanjut, Sidang Pleno ISEI ke-20 ini dihadiri 600 peserta dari pengurus dan anggota 52 cabang ISEI. Sebagai sebuah organisasi yang yang telah berusia 64 tahun, menurut Gubernur BI sekaligus Ketua ISEI, Perry Warjiyo, ISEI berkomitmen akan terus berkontribusi dalam pembangunan ekonomi nasional.

FAJAR PEBRIANTO

Berita terkait

Bos BI Yakin Rupiah Terus Menguat hingga Rp 15.800 per Dolar AS, Ini 4 Alasannya

12 menit lalu

Bos BI Yakin Rupiah Terus Menguat hingga Rp 15.800 per Dolar AS, Ini 4 Alasannya

Gubernur BI Perry Warjiyo yakin nilai tukar rupiah terhadap dolar AS akan menguat sampai akhir tahun ke level Rp 15.800 per dolar AS.

Baca Selengkapnya

Inflasi April Hanya 0,25 Persen, BI Ungkap Pemicunya

6 jam lalu

Inflasi April Hanya 0,25 Persen, BI Ungkap Pemicunya

BI menyebut inflasi IHK pada April 2024 tetap terjaga dalam kisaran sasaran 2,51 persen, yakni 0,25 persen mtm.

Baca Selengkapnya

Ekonomi NTB Tumbuh Positif, Ekspor Diprediksi Meningkat

2 hari lalu

Ekonomi NTB Tumbuh Positif, Ekspor Diprediksi Meningkat

Perkembangan ekonomi Provinsi Nusa Tenggara Barat (NTB) 2023 tumbuh positif.

Baca Selengkapnya

Meski BI Rate Naik, PNM Tak Berencana Naikkan Suku Bunga Kredit

3 hari lalu

Meski BI Rate Naik, PNM Tak Berencana Naikkan Suku Bunga Kredit

PNM menegaskan tidak akan menaikkan suku bunga dasar kredit meskipun BI telah menaikkan BI Rate menjadi 6,25 persen.

Baca Selengkapnya

BRI Klaim Kantongi Izin Penggunaan Alipay

3 hari lalu

BRI Klaim Kantongi Izin Penggunaan Alipay

Bank Rakyat Indonesia atau BRI mengklaim telah mendapatkan izin untuk memproses transaksi pengguna Alipay.

Baca Selengkapnya

Suku Bunga Acuan Naik Jadi 6,25 Persen, BCA Belum akan Ikuti

3 hari lalu

Suku Bunga Acuan Naik Jadi 6,25 Persen, BCA Belum akan Ikuti

BCA belum akan menaikkan suku bunga, pasca BI menaikkan suku bunga acuan ke angka 6,25 persen.

Baca Selengkapnya

Kenaikan BI Rate Berpotensi Tekan Penyaluran Kredit

4 hari lalu

Kenaikan BI Rate Berpotensi Tekan Penyaluran Kredit

Kenaikan suku bunga acuan Bank Indonesia (BI Rate) menjadi 6,25 persen bisa berdampak pada penyaluran kredit.

Baca Selengkapnya

BI Perluas Cakupan Sektor Prioritas KLM untuk Dukung Pertumbuhan Kredit

4 hari lalu

BI Perluas Cakupan Sektor Prioritas KLM untuk Dukung Pertumbuhan Kredit

BI mempersiapkan perluasan cakupan sektor prioritas Kebijakan Insentif Likuiditas Makroprudensial (KLM).

Baca Selengkapnya

BI Optimistis Pertumbuhan Ekonomi Naik 4,7-5,5 Persen Tahun Ini

5 hari lalu

BI Optimistis Pertumbuhan Ekonomi Naik 4,7-5,5 Persen Tahun Ini

BI sedang mempersiapkan instrumen insentif agar mendorong pertumbuhan ekonomi.

Baca Selengkapnya

BI Catat Rp 2,47 T Modal Asing Tinggalkan RI Pekan Ini

6 hari lalu

BI Catat Rp 2,47 T Modal Asing Tinggalkan RI Pekan Ini

BI mencatat aliran modal asing yang keluar pada pekan keempat April 2024 sebesar Rp 2,47 triliun.

Baca Selengkapnya