Ramadan, Budi Waseso: Harga Daging Aman, Telur Sulit Dikendalikan

Senin, 6 Mei 2019 05:47 WIB

Presiden Joko Widodo atau Jokowi bersama Direktur Utama Perum Bulog Budi Waseso saat meninjau stok beras di Gudang Bulog, Perum Bulog Divre DKI Jakarta, Kamis 10 Januari 2019. TEMPO/Subekti.

TEMPO.CO, Jakarta - Direktur Utama Perusahaan Umum Badan Urusan Logistik atau Bulog Budi Waseso mengatakan harga telur ayam, baik telur ayam kampung maupun telur ayam negeri, sulit dikendalikan menjelang Ramadan dan Lebaran 2019. Fluktuasi harga telur lebih kuat ketimbang harga kelompok daging, seperti daging ayam, daging sapi, dan daging kerbau.

BACA: Bos Bulog Budi Waseso Akui Sempat Ada Beras Kedaluwarsa di Gudang

"Saya bilang kemungkinan (harga yang sulit dikendalikan adalah) telur. Tapi kita sudah berusaha, karena peternak ayam petelur sudah siap juga," ujar Buwas saat dijumpai di kantor Kementerian BUMN, Ahad, 5 Mei 2019.

Sebelum Ramadan, Buwas mengatakan Bulog sejatinya telah bekerja sama dengan para peternak telur ayam. Bulog meminta peternak memastikan stok telur aman agar tidak terjadi defisit pasokan saat Ramadan. Selain itu, Bulog membeli pasokan telur ayam dari peternak. Harapannya, fluktuasi harga dapat terkendali.

Selain memastikan pasokan aman, Bulog telah mengupayakan dihelatnya operasi pasar. Operasi pasar dilakukan untuk mengecek cadangan pasokan serta memantau harga yang beredar di masyarakat.

Meski sulit dikendalikan, Buwas meyakini harga telur ayam yang ditawarkan di pasaran bakal sama standarnya dengan telur saat hari-hari biasa. "Kami berusaha (harga telur yang beredar) seperti hari ini. Belinya kan hari ini, jadi kita akan jualnya seperti hari ini," ucapnya.

Sementara itu, kelompok daging, seperti daging ayam, sapi, dan kerbau tidak akan mengalami fluktuasi harga tinggi lantaran banyaknya stok. Buwas mengatakan masyarakat di beberapa wilayah, khususnya Jawa, sudah mulai belanja daging sapi mentah sejak kemarim.

"Daging itu dari jauh hari sudah dipotong. Jelang puasa ini sudah pada dipotong di beberapa wilayah," ujar Buwas yang menjelaskan ihwal pasokan daging selama Ramadan.

Budi Waseso mencontohkan, pihaknya telah membeli daging ayam dari peternak saat harga merosot Rp 11 ribu per kilogram. "Kami beli Rp 16 ribu saat itu," ucapnya.

Berita terkait

Telur Memang Sedap dan Sehat tapi Pahami Juga Nutrisinya

3 hari lalu

Telur Memang Sedap dan Sehat tapi Pahami Juga Nutrisinya

Apapun olahan telur, ada baiknya untuk memahami kandungan nutrisinya. Sebelum membeli, berikut fakta manfaat telur dan nutrisinya.

Baca Selengkapnya

BI Prediksi Penjualan Eceran April 2024 Tumbuh, Ditopang Belanja Idul Fitri

5 hari lalu

BI Prediksi Penjualan Eceran April 2024 Tumbuh, Ditopang Belanja Idul Fitri

BI memperkirakan kinerja penjualan eceran bulan April 2024 tetap tumbuh, didorong oleh momen Idul Fitri.

Baca Selengkapnya

Survei Bank Indonesia: Keyakinan Konsumen terhadap Kondisi Ekonomi Meningkat

6 hari lalu

Survei Bank Indonesia: Keyakinan Konsumen terhadap Kondisi Ekonomi Meningkat

Survei Konsumen Bank Indonesia atau BI pada April 2024 mengindikasikan keyakinan konsumen terhadap kondisi ekonomi meningkat.

Baca Selengkapnya

LPEM UI: Proyeksi Ekonomi RI Tumbuh 5,15 Persen di Kuartal I 2024

15 hari lalu

LPEM UI: Proyeksi Ekonomi RI Tumbuh 5,15 Persen di Kuartal I 2024

Perayaan bulan suci Ramadan dan hari raya Idul Fitri juga dapat memacu pertumbuhan ekonomi domestik lebih lanjut.

Baca Selengkapnya

Harga Naik, Toko Ritel Batasi Penjualan Gula Pasir

17 hari lalu

Harga Naik, Toko Ritel Batasi Penjualan Gula Pasir

Sejumlah toko ritel melakukan pembatasan penjualan gula pasir imbas dari naiknya harga gula.

Baca Selengkapnya

Total Aset BFI Finance Indonesia Rp 24,2 Triliun per Kuartal I 2024

23 hari lalu

Total Aset BFI Finance Indonesia Rp 24,2 Triliun per Kuartal I 2024

BFI Finance mencatat laba bersih terkumpul pada kuartal I sebesar Rp 361,4 miliar.

Baca Selengkapnya

Gopay Salurkan Zakat dan Donasi Ramadan Rp 31 Miliar

24 hari lalu

Gopay Salurkan Zakat dan Donasi Ramadan Rp 31 Miliar

Gopay menyalurkan zakat dan donasi dengan total Rp 31 miliar yang terkumpul selama Ramadan.

Baca Selengkapnya

Rupiah Tergelincir, Analis: Perputaran Besar saat Ramadan dan Idul Fitri Tak Mampu Membendung Dolar AS

32 hari lalu

Rupiah Tergelincir, Analis: Perputaran Besar saat Ramadan dan Idul Fitri Tak Mampu Membendung Dolar AS

Rupiah tergelincir 76 poin atau 0,47 persen menjadi Rp16.252 per dolar AS dari sebelumnya sebesar Rp16.176 per dolar AS.

Baca Selengkapnya

Aryaduta Menteng: Membagikan Kebahagiaan dan Kebersamaan dalam Momentum Ramadan

33 hari lalu

Aryaduta Menteng: Membagikan Kebahagiaan dan Kebersamaan dalam Momentum Ramadan

Aryaduta Menteng tidak hanya menjadi sebuah hotel, tetapi juga sebuah tempat yang mampu menyatukan beragam kalangan untuk berbagi kebahagiaan.

Baca Selengkapnya

Besok Puncak Arus Balik Lebaran di Bandara Soekarno-Hatta

35 hari lalu

Besok Puncak Arus Balik Lebaran di Bandara Soekarno-Hatta

Besok diprediksi bakal menjadi puncak arus balik Lebaran di Bandara Soekarno-Hatta.

Baca Selengkapnya