Rupiah Dibuka Melemah di Level Rp 14.080 per Dolar AS

Selasa, 12 Februari 2019 09:59 WIB

Seorang karyawan money changer menghitung uang kertas Rupiah, di Jakarta, 15 Desember 2014. Adek Berry/AFP/Getty Images

TEMPO.CO, Jakarta - Nilai tukar rupiah terhadap dolar AS melemah pada pembukaan perdagangan hari ini, Selasa, 12 Februari 2019. Berdasarkan data Bloomberg, nilai tukar rupiah di pasar spot dibuka terdepresiasi 46 poin atau 0,33 persen di level Rp 14.080 per dolar AS dari penutupan perdagangan sebelumnya.

Baca: Gubernur BI: Rupiah ke Kisaran 13.900 per Dolar AS, Terlalu Murah

Pada perdagangan Senin lalu, nilai rupiah berakhir melemah 79 poin. Artinya kur rupiah melemah 0,57 persen di posisi Rp 14.034 per dolar AS.

Pelemahan rupiah terimbas indeks dolar AS yang mengukur kekuatan dolar AS terhadap sejumlah mata uang utama pagi ini terpantau menguat 0,03 persen atau 0,025 poin ke level 97,082 pada pukul 08.03 WIB.

Indeks dolar mulai melanjutkan penguatannya dengan dibuka menguat tipis 0,01 persen atau 0,009 poin di level 97,066. Pada perdagangan Senin lalu, pergerakan indeks ditutup menguat 0,42 poin atau 0,43 persen di level 97,057, kenaikan hari kedelapan beruntun.

Advertising
Advertising

Ekonom Samuel Samuel Aset Manajemen Lana Soelistianingsih sebelumnya menyebutkan pelemahan kurs rupiah seiring dengan dirilisnya data defisit Neraca Pembayaran Indonesia (NPI) 2018 yang dirilis pekan lalu. NPI untuk tahun 2018 tercatat defisit sebesar US$ 7,1 miliar.

Baca: Isu Perang Dagang AS- Cina, Rupiah Kembali Melemah

"Defisit NPI terjadi selama tiga triwulan berturut-turut, namun pada Q4-2018 mencatatkan surplus sebesar 5,4 miliar dolar AS," kata Lana ketika menjelaskan soal pelemahan kurs rupiah di Jakarta, Senin 11 Februari 2019.

BISNIS

Berita terkait

Ekonom BCA Ungkap Peluang Penguatan Rupiah di Bawah Rp 16.000 per Dolar AS

10 jam lalu

Ekonom BCA Ungkap Peluang Penguatan Rupiah di Bawah Rp 16.000 per Dolar AS

Ketegangan di Timur Tengah yang perlahan mereda menjadi salah satu faktor peluang menguatnya rupiah.

Baca Selengkapnya

Masih Loyo, Nilai Tukar Rupiah Melemah ke Level Rp 16.210 per Dolar AS

2 hari lalu

Masih Loyo, Nilai Tukar Rupiah Melemah ke Level Rp 16.210 per Dolar AS

Pada perdagangan Kamis, kurs rupiah ditutup melemah pada level Rp 16.187 per dolar AS.

Baca Selengkapnya

Setelah Kemarin Melemah, Kurs Rupiah Hari Ini Diprediksi Menguat

2 hari lalu

Setelah Kemarin Melemah, Kurs Rupiah Hari Ini Diprediksi Menguat

Analis Ibrahim Assuaibi, memperkirakan rupiah hari ini fluktuatif dan akan ditutup menguat pada rentang Rp 16.150 sampai Rp 16.220 per dolar AS.

Baca Selengkapnya

Zulhas Tak Khawatir Rupiah Melemah, BI Mampu Hadapi

3 hari lalu

Zulhas Tak Khawatir Rupiah Melemah, BI Mampu Hadapi

Zulhas percaya BI sebagai otoritas yang memiliki kewenangan akan mengatur kebijakan nilai tukar rupiah dengan baik di tengah gejolak geopolitik.

Baca Selengkapnya

Sehari Usai BI Rate Naik, Dolar AS Menguat dan Rupiah Lesu ke Level Rp 16.187

3 hari lalu

Sehari Usai BI Rate Naik, Dolar AS Menguat dan Rupiah Lesu ke Level Rp 16.187

Nilai tukar rupiah ditutup melemah 32 poin ke level Rp 16.187 per dolar AS dalam perdagangan hari ini.

Baca Selengkapnya

Pengamat Sebut Kenaikan BI Rate hanya Jangka Pendek, Faktor Eksternal Lebih Dominan

3 hari lalu

Pengamat Sebut Kenaikan BI Rate hanya Jangka Pendek, Faktor Eksternal Lebih Dominan

BI menaikkan BI Rate menjadi 6,25 persen berdasarkan hasil rapat dewan Gubernur BI yang diumumkan pada Rabu, 24 April 2024.

Baca Selengkapnya

Timnas AMIN Jelaskan Urgensi Pertemuan Jokowi dan Prabowo untuk Bahas RAPBN 2025

3 hari lalu

Timnas AMIN Jelaskan Urgensi Pertemuan Jokowi dan Prabowo untuk Bahas RAPBN 2025

Awalil menilai pertemuan dan koordinasi antara Jokowi dan Prabowo memang diperlukan dan sangat penting dilakukan saat ini.

Baca Selengkapnya

Nilai Tukar Rupiah Hari Ini Diyakini Menguat, Pasar Respons Kemenangan Prabowo-Gibran

3 hari lalu

Nilai Tukar Rupiah Hari Ini Diyakini Menguat, Pasar Respons Kemenangan Prabowo-Gibran

Nilai tukar rupiah terhadap dolar AS hari ini masih akan menguat pada rentang Rp 16.110 - Rp 16.180. Pasar merespons kemenangan Prabowo-Gibran.

Baca Selengkapnya

Rupiah Diprediksi Stabil, Pasar Respons Positif Kenaikan BI Rate

3 hari lalu

Rupiah Diprediksi Stabil, Pasar Respons Positif Kenaikan BI Rate

Rupiah bergerak stabil seiring pasar respons positif kenaikan BI Rate.

Baca Selengkapnya

95 Persen Pakai Bahan Baku Lokal, Unilever Tak Terdampak Pelemahan Rupiah

4 hari lalu

95 Persen Pakai Bahan Baku Lokal, Unilever Tak Terdampak Pelemahan Rupiah

Unilever Indonesia mengaku tak terlalu terdampak dengan pelemahan rupiah karena mayoritas bahan baku mereka berasal dari dalam negeri.

Baca Selengkapnya