Bank Mandiri Undang Investor Tanam Duit ke Indonesia

Rabu, 30 Januari 2019 16:46 WIB

Ilustrasi Gedung Bank Mandiri, Surakarta, Jawa Tengah.

TEMPO.CO, Jakarta - PT Bank Mandiri (Persero) Tbk. atau Bank Mandiri mengelar Mandiri Investment Forum 2019. Direktur Keuangan Bank Mandiri Panji Irawan mengatakan melalui acara ini, Bank Mandiri mempertemukan investor dengan perusahaan yang ada di Indonesia.

Baca: Bank Mandiri Tawarkan KPR Milenial Bunga 6,5 persen Fixed 5 Tahun

"Kami undang para investor untuk bisa melihat sendiri bahwa Indonesia bukan cuma punya komoditas seperti karet, batu bara atau minyak sawit, tapi juga punya potensi di industri lain," kata Panji saat mengelar konferensi pers di Hotel Fairmont, Jakarta Selatan, Rabu 30 Januari 2019.

Adapun, dalam acara Mandiri Investment Forum dihadiri oleh lebih dari 700 investor. Termasuk sebanyak 90 investor asing serta sekitar 200 nasabah korporasi Bank Mandiri. Dalam acara ini investor dan nasabah mendapatkan pemaparan mengenai kebijakan dan regulasi terkini dari Gubernur Bank Indonesia Perry Warjiyo, Menteri Keuangan Sri Mulyani Indrawati dan Menteri BUMN Rini Soemarno.

Panji menjelaskan untuk mengenalkan kondisi dan potensi Indonesia, Bank Mandiri mengajak beberapa investor untuk mengunjungi lokasi potensial seperti Yogyakarta, Solo dan juga Jakarta. Di sana para investor disuguhi mengenai potensi investasi di bidang ekonomi dan industri kreatif serta pariwisata.

Selain itu, para investor juga akan diajak Bank Mandiri untuk mengunjungi kantor perusahaan fintech, rumah sakit serta pasar tradisional dan modern. Para investor nantinya juga bakal melakukan one on one meeting serta group meeting dengan pelaku usaha guna atau perusahaan yang berpotensi bisnisnya bisa digarap.

Advertising
Advertising

"Ada sebanyak 50 perusahaan baik terbuka maupun tidak yang akan ikut one on one meeting dengan paran investor," kata Panji.

Direktur Utama Mandiri Sekuritas Silvano Rumantir mengatakan dirinya berharap ajang ini dapat memberikan banyak informasi strategis kepada para investor, baik lokal maupun asing mengenai peluang investasi yang dapat dilakukan. Ia optimistis iklim investasi, termasuk pertumbuhan pasar modal, pada tahun ini akan lebih positif sejalan dengan pertumbuhan ekonomi Indonesia.

Berita terkait

BI Naikkan Suku Bunga Acuan, Bank Mandiri: Penting di Tengah Ketidakpastian dan Fluktuasi Global

3 hari lalu

BI Naikkan Suku Bunga Acuan, Bank Mandiri: Penting di Tengah Ketidakpastian dan Fluktuasi Global

Bank Mandiri merespons soal kenaikan suku bunga acuan oleh Bank Indonesia (BI).

Baca Selengkapnya

Bank Mandiri Umumkan Tim Proliga 2024 Putri, Jakarta Livin' Mandiri (JLM)

7 hari lalu

Bank Mandiri Umumkan Tim Proliga 2024 Putri, Jakarta Livin' Mandiri (JLM)

Menjelang kompetisi voli terbesar di Indonesia, Proliga 2024, Bank Mandiri secara resmi mengumumkan tim voli putri profesional dengan nama Jakarta Livin' Mandiri (JLM).

Baca Selengkapnya

Rupiah Melemah, Bank Mandiri Optimistis Likuiditas Rupiah dan Valas Tetap Terjaga

8 hari lalu

Rupiah Melemah, Bank Mandiri Optimistis Likuiditas Rupiah dan Valas Tetap Terjaga

Bank Mandiri memastikan kondisi likuiditasnya saat ini masih solid, meskipun terjadi fluktuasi nilai tukar rupiah terhadap dolar Amerika Serikat.

Baca Selengkapnya

Luhut Siapkan Insentif untuk Investasi Apple, Ingin Tiru Thailand dan India

8 hari lalu

Luhut Siapkan Insentif untuk Investasi Apple, Ingin Tiru Thailand dan India

Apple sudah berencana memproduksi iPhone di India dan MacBook di Thailand, guna melepas ketergantungan terhadap manufaktur Tiongkok.

Baca Selengkapnya

Bank Mandiri Raih Top Companies 2024 Versi LinkedIn

8 hari lalu

Bank Mandiri Raih Top Companies 2024 Versi LinkedIn

Bank Mandiri menempati posisi pertama Top Companies 2024 di Indonesia versi LinkedIn.

Baca Selengkapnya

Bank Mandiri Kembali Gelar Kampiun LinkedIn Top Companies 2024

10 hari lalu

Bank Mandiri Kembali Gelar Kampiun LinkedIn Top Companies 2024

Bank Mandiri konsisten melengkapi dan mengadopsi berbagai elemen best practices dalam pengelolaan SDM

Baca Selengkapnya

Bank Mandiri Integrasikan Program Well-Being untuk Kesejahteraan Pegawai

11 hari lalu

Bank Mandiri Integrasikan Program Well-Being untuk Kesejahteraan Pegawai

Well-being dimaknai sebagai kesejahteraan insan grup BUMN yang menyeluruh.

Baca Selengkapnya

Jadwal Operasional Bank Mandiri, BCA, BNI, BRI hingga BTN selama Libur Lebaran 2024

18 hari lalu

Jadwal Operasional Bank Mandiri, BCA, BNI, BRI hingga BTN selama Libur Lebaran 2024

Berikut jadwal operasional Bak Mandiri, BCA, BNI, BRI dan BTN selama libur Lebaran 2024.

Baca Selengkapnya

Bank Mandiri Komitmen Tingkatkan Kontribusi ke Target UN-SDGs

20 hari lalu

Bank Mandiri Komitmen Tingkatkan Kontribusi ke Target UN-SDGs

Begini Senarai Portofolio Hijau Bank Mandiri

21 hari lalu

Begini Senarai Portofolio Hijau Bank Mandiri

Produk dan jasa keuangan berkelanjutan Bank Mandiri menunjukkan geliatnya di pasar keuangan Indonesia.

Baca Selengkapnya