Sulawesi Selatan Ekspor 48 Ton Ikan Terbang ke Jepang

Sabtu, 19 Januari 2019 19:13 WIB

Sejumlah nelayan memikul ikan tongkol hasil tangkapan di pantai Panarukan, Situbondo, Jawa Timur (25/7). Ikan tongkol tersebut dijual dengan harga Rp.8000/Kg. Foto: ANTARA/Seno S.

TEMPO.CO, Makassar - Pemerintah Sulawesi Selatan melakukan transaksi dagang ekspor dua kontainer ikan terbang ke Prefektur Fukuoka, Jepang. Jenis ikan terbang itu sebanyak 48 ton yang diperuntukkan bagi masyarakat di negara berjuluk Tirai Bambu itu.

Simak: Produksi Anjlok, Ekspor Konsentrat Freeport Merosot Tahun Ini

“Langkah awal kita ekspor perdana ikan terbang sebanyak 48 ton,” kata Gubernur Sulsel, Nurdin Abdullah di PT. Usaha Central Jaya, Makassar, Sabtu 19 Januari 2019.

Pengiriman ikan terbang itu melalui perwakilan PT Usaha Central Jaya yang terletak di Kawasan Industri Makassar (KIMA). Oleh sebab itu ia berharap ekspor ini bisa terus ditingkatkan lagi.

Adapun nilai ekspor dalam pengiriman jika dirupiahkan sebesar Rp 1,2 miliar dari total jumlah kontrak Rp 8,4 miliar dengan jumlah ikan 336 ton ikan terbang. “Kita berharap ekspor ini bisa mendongkrak pendapatan masyarakat pesisir,” tutur mantan Bupati Bantaeng dua periode ini. “Bagaimana nelayan menguasai cara penangkapan ikan terbaru,” kata dia.

Karena itu dengan datangnya tamu dari Jepang sekaligus ahli teknologi bisa mengembangkan budidaya perikanan. Sebab jika dibudidayakan maka bisa diatur ekspornya. Musababnya alat tangkap masih sederhana sehingga menjadi tantangan pemerintah. “Kan alat tangkap kita masih sangat sederhana,” tutur Nurdin.

Pemerintah juga berjanji akan melakukan riset soal ikan terbang, karena selama ini dianggap tidak memiliki nilai jual. Sehingga semuanya harus berkesinambungan agar ekspor lancar. Selama ini ikan terbang yang dikenal memiliki nilai jual adalah telurnya. Selain Jepang, Nurdin berencana mengekspor ke beberapa negara seperti Amerika, Korea, dan Cina.

Sementara, Direktur PT Usaha Central Jaya, Arifuddin mengaku Sulawesi Selatan memiliki potensi yang cukup besar untuk melakukan ekspor ikan terbang ke luar negeri. Karena Sulsel dikenal memiliki laut yang cukup panjang. “Potensi ikan terbang cukup besar di Sulsel. Untuk perdana diekspor ke Jepang dulu,” kata dia.

Berita terkait

Polisi Gagalkan Penyelundupan Pekerja Migran di Badau Perbatasan Indonesia-Malaysia

48 menit lalu

Polisi Gagalkan Penyelundupan Pekerja Migran di Badau Perbatasan Indonesia-Malaysia

Supriyanto mengatakan puluhan pekerja migran tersebut rata-rata berasal dari Provinsi Sulawesi Selatan dan Nusa Tenggara Barat (NTB).

Baca Selengkapnya

KKP Tangkap Kapal Alih Muatan Ikan Ilegal, Greenpeace Desak Pemerintah Hukum Pelaku dan Ratifikasi Konvensi ILO 188

19 jam lalu

KKP Tangkap Kapal Alih Muatan Ikan Ilegal, Greenpeace Desak Pemerintah Hukum Pelaku dan Ratifikasi Konvensi ILO 188

Greenpeace meminta KKP segera menghukum pelaku sekaligus mendesak pemerintah untuk meratifikasi Konvensi ILO 188 tentang Penangkapan Ikan.

Baca Selengkapnya

Giliran KKP Tangkap Kapal Asing Malaysia yang Menangkap Ikan di Selat Malaka

21 jam lalu

Giliran KKP Tangkap Kapal Asing Malaysia yang Menangkap Ikan di Selat Malaka

KKP meringkus satu kapal ikan asing ilegal berbendera Malaysia saat kedapatan menangkap ikan di Selat Malaka.

Baca Selengkapnya

Mendag Zulkifli Hasan Sebut Neraca Perdagangan Indonesia Surplus US$ 4,47 Miliar, Impor Barang Modal Laptop Anjlok

1 hari lalu

Mendag Zulkifli Hasan Sebut Neraca Perdagangan Indonesia Surplus US$ 4,47 Miliar, Impor Barang Modal Laptop Anjlok

Menteri Perdagangan Zulkifli Hasan klaim neraca perdaganga Indonesia alami surplus, ada beberapa komoditas yang surplus dan ada beberapa yang defisit.

Baca Selengkapnya

Tidak Ingin Bau Badan? Hindari 5 Makanan Berikut

3 hari lalu

Tidak Ingin Bau Badan? Hindari 5 Makanan Berikut

Ada beberapa makanan yang memicu timbulnya bau badan. Berikut adalah jenis makanan yang menyebabkan bau badan.

Baca Selengkapnya

LPEI dan Diaspora Indonesia Buka Akses Pasar UKM Indonesia ke Kanada

4 hari lalu

LPEI dan Diaspora Indonesia Buka Akses Pasar UKM Indonesia ke Kanada

Kolaborasi LPIE dengan institusi pemerintahan membawa mitra binaan Usaha Kecil dan Menengah (UKM) LPEI untuk pertama kalinya menembus pasar ekspor ke Kanada.

Baca Selengkapnya

Ekspor Maret 2024 Naik 16,4 Persen tapi Tetap Anjlok Dibanding Tahun Lalu

4 hari lalu

Ekspor Maret 2024 Naik 16,4 Persen tapi Tetap Anjlok Dibanding Tahun Lalu

BPS mencatat nilai ekspor Indonesia pada Maret 2024 naik 16,40 persen dibanding Februari 2024. Namun anjlok 4 persen dibanding Maret 2023.

Baca Selengkapnya

BPS: Impor Beras pada Maret 2024 Melonjak 29 Persen

4 hari lalu

BPS: Impor Beras pada Maret 2024 Melonjak 29 Persen

Badan Pusat Statistik atau BPS mengungkapkan terjadi lonjakan impor serealia pada Maret 2024. BPS mencatat impor beras naik 2,29 persen. Sedangkan impor gandum naik 24,54 persen.

Baca Selengkapnya

BPS Sebut Iran dan Israel Bukan Mitra Utama Dagang RI: Dampak Konflik Tak Signifikan

5 hari lalu

BPS Sebut Iran dan Israel Bukan Mitra Utama Dagang RI: Dampak Konflik Tak Signifikan

BPS menilai dampak konflik geopolitik antara Iran dan Israel tak berdampak signifikan terhadap perdangan Indonesia. Begini penjelasan lengkapnya.

Baca Selengkapnya

Indonesia Targetkan Nilai Ekspor Kopi ke Mesir Tahun Ini Tembus Rp 1,5 Triliun

5 hari lalu

Indonesia Targetkan Nilai Ekspor Kopi ke Mesir Tahun Ini Tembus Rp 1,5 Triliun

Atase Perdagangan Kairo, M Syahran Bhakti berharap eksportir kopi Indonesia dapat memenuhi permintaan dari Mesir pada 2024 ini di atas Rp 1,5 triliun.

Baca Selengkapnya