Tak Bakal Naikkan Tarif Listrik di 2019, ESDM: Bukan Alasan Politis

Sabtu, 5 Januari 2019 06:01 WIB

ilustrasi listrik (pixabay.com)

TEMPO.CO, Jakarta - Direktur Jenderal Tenaga Listrik Kementerian Energi dan Sumber Daya Mineral Andy Noorsaman Sommeng menyebut langkah pemerintah tak bakal menaikkan tarif listrik pada tahun ini bukan langkah politis.

BACA: Jonan Sebut Tak Bakal Naikkan Tarif Listrik dan Harga BBM di 2019

"Enggak ada politis. Semua pemerintahan ada untuk menyenangkan masyarakat," ujar Sommeng di Kantor Kementerian ESDM, Jumat, 4 Januari 2019. Ia berujar pemerintah tak menaikkan tarif listrik agar daya beli masyarakat tetap terjaga.

Selain soal daya beli, Sommeng berujar harga listrik yang terjaga itu juga dimaksudkan untuk menarik investor-investor dari luar negeri untuk mendirikan pabrik yang energinya intensif. "Kalau energi diintensifkan, akan lebih murah kan, lebih kompetitif biaya produksinya," ujar dia.

Imbasnya, produk yang dihasilkan pun nantinya bisa menjadi lebih kompetitif. Dalam jangka panjang, produk yang kompetitif itu nantinya bisa diekspor dan berkontribusi kepada neraca keuangan negara. "Current account kita enggak defisit, masyarakat tenang."

Advertising
Advertising

BACA: 4 Tahun Jokowi, Jonan Janji Tarif Listrik Tak Naik Hingga 2019

Sebelumnya, Menteri Energi dan Sumber Daya Mineral Ignasius Jonan menyebut pemerintah tidak bakal menaikkan tarif listrik hingga akhir tahun 2019. "Tarif dievaluasi setiap tiga bulan, sampai dengan akhir tahun tidak ada perubahan," ujar Jonan.

Bukan hanya listrik, Jonan juga menyebut pemerintah masih belum akan menaikkan harga bahan bakar minyak bersubsidi, baik premium maupun solar. "Sampai sekarang untuk premium atau gasoline 88 dan gasoil c48 itu tidak ada pertimbangan untuk menaikkan harga."

Sommeng mengatakan kemungkinan pemerintah untuk menaikkan tarif listrik terjadi apabila ada parameter yang berubah. Parameter yang menjadi acuan penentuan komponen harga antara lain adalah nilai tukar rupiah, energi primer, dan inflasi.

"Sekarang ini kan kurs sudah stabil, harga ICP juga sudah turun, inflasi juga rendah terus," kata Sommeng. "Memang ada tarif adjustment yang sementara ini tidak kita pakai karena kita lihat parameternya masih oke."

Baca berita tentang tarif listrik lainnya di Tempo.co.

Berita terkait

Gempa M 6,5 di Garut, Begini Penjelasan Lengkap Badan Geologi ESDM

19 jam lalu

Gempa M 6,5 di Garut, Begini Penjelasan Lengkap Badan Geologi ESDM

Badan Geologi ESDM membeberkan analisis tentang gempa bumi berkekuatan 6,2 magnitudo pada Sabtu malam, 27 April 2024.

Baca Selengkapnya

Setelah Harvey Moeis, Kejagung Tetapkan 5 Tersangka Kasus Korupsi Timah Termasuk Pejabat Pemerintahan Bangka Belitung

2 hari lalu

Setelah Harvey Moeis, Kejagung Tetapkan 5 Tersangka Kasus Korupsi Timah Termasuk Pejabat Pemerintahan Bangka Belitung

Usai Harvey Moeis, Kejagung kembali menetapkan lima tersangka kasus tindak pidana korupsi PT Timah Tbk tahun 2015 sampai 2022.

Baca Selengkapnya

Pemerintah Subsidi Biaya Konversi Sepeda Motor Listrik Rp10 Juta, Ini Caranya

4 hari lalu

Pemerintah Subsidi Biaya Konversi Sepeda Motor Listrik Rp10 Juta, Ini Caranya

Pemerintah memberikan insentif Rp10 juta kepada pemilik sepeda motor berbahan bakar bensin yang mengkonversi mesinnya menjadi motor listrik.

Baca Selengkapnya

Nonton Liga Voli PLN Bisa Dapat Voucher Token Listrik

5 hari lalu

Nonton Liga Voli PLN Bisa Dapat Voucher Token Listrik

PT PLN (Persero) mendukung ajang kompetisi voli PLN Mobile Proliga 2024. Penonton bisa dapat voucher token listrik.

Baca Selengkapnya

Beban Puncak saat Lebaran 2024 Naik 3,53 Persen, PLN Klaim Sukses Sediakan Pasokan Listrik Andal

7 hari lalu

Beban Puncak saat Lebaran 2024 Naik 3,53 Persen, PLN Klaim Sukses Sediakan Pasokan Listrik Andal

PT PLN (Persero) mengklaim sukses menyediakan pasokan listrik andal selama periode siaga Ramadan dan Idul Fitri 1445.

Baca Selengkapnya

Konflik Iran-Israel Memanas, ESDM Yakin Cadangan BBM RI Aman

10 hari lalu

Konflik Iran-Israel Memanas, ESDM Yakin Cadangan BBM RI Aman

Kementerian Energi dan Sumber Daya Mineral (ESDM) menyebut cadangan bahan bakar minyak (BBM) nasional tidak terdampak konflik Iran dan Israel

Baca Selengkapnya

Pemerintah Tahan Kenaikan Harga BBM di Tengah Konflik Timur Tengah

12 hari lalu

Pemerintah Tahan Kenaikan Harga BBM di Tengah Konflik Timur Tengah

Menteri ESDM Arifin Tasrif menegaskan pemerintah masih menahan kenaikan harga bahan bakar minyak atau BBM di tengah eskalasi konflik di Timur Tengah

Baca Selengkapnya

Kementerian ESDM Pastikan Stok BBM Aman di Tengah Konflik Iran-Israel

12 hari lalu

Kementerian ESDM Pastikan Stok BBM Aman di Tengah Konflik Iran-Israel

Kementerian Energi dan Sumber Daya Mineral (ESDM) memastikan stok bahan bakar minyak (BBM) aman di tengah konflik Iran dengan Israel.

Baca Selengkapnya

PLN Jamin Pasokan Listrik di Sejumlah Titik Transportasi Publik di Jakarta Selama Arus Balik Lebaran

13 hari lalu

PLN Jamin Pasokan Listrik di Sejumlah Titik Transportasi Publik di Jakarta Selama Arus Balik Lebaran

PLN menjamin ketersediaan listrik di sejumlah titik transportasi umum.

Baca Selengkapnya

Prilly Latuconsina Soal Gunakan Gas 3 Kg, Pembelian Gas Melon Harus dengan KTP

17 hari lalu

Prilly Latuconsina Soal Gunakan Gas 3 Kg, Pembelian Gas Melon Harus dengan KTP

Prilly Latuconsina menggunakan gas 3 kg disorot warganet. Untuk dapatkan gas melon itu harus disertai KTP.

Baca Selengkapnya