Hadapi Harbolnas, JD.ID Lipatgandakan Jumlah Server

Kamis, 6 Desember 2018 09:59 WIB

Pekerja mengecek paket yang akan dikirim, di lokasi drop point JD.ID Cimanggis, Depok, Jawa Barat, Senin, 12 November 2018. TEMPO/Tony Hartawan

TEMPO.CO, Jakarta - Dalam mengantisipasi lonjakan kunjungan ke situs selama pelaksanaan Hari Belanja Online Nasional (Harbolnas) pada 12 Desember 2018 mendatang, perusahaan e-commerce JD.ID melipatgandakan jumlah server yang akan digunakan. Terlebih perusahaan itu sudah pernah mengalami gagal server yang sempat terjadi tahun 2017 lalu akibat ledakan jumlah kunjungan dikarenakan program pemasaran yang menarik pembeli.

Baca: Harbolnas 12.12, Lazada Berikan Potongan Harga 99,99 Persen

Head of Marketing JD.ID Mia Fawzia menyebutkan pihak pemasaran telah berkomunikasi dengan pihak TI untuk melipatgandakan jumlah server dari yang telah digunakan pada pesta belanja Singles Day yang digelar pada 11.11 atau 11 November 2018 lalu. JD.ID bersiap dari segi teknis hingga warehouse.

"Belajar dari 11.11, kami harus membuat prediksi pemesanan. Di 11.11 kita lihat upaya pemasaran, dukungan teknologi, kampanye, kita menaikkan sampai dengan 50 persen ternyata tembus melebihi itu, kenaikan kita itu sampai 385 persen dari 10.10," ujar Mia Fawzia, Rabu, 5 Desember 2018.

Dari segi warehouse, Mia mengatakan bahwa JD.ID memiliki sistem baru setelah melihat ledakan pemesanan pada 11.11. "Setelah 11.11 kita kewalahan, kita baru ganti sistem warehouse yang terintegrasi dengan logistik," ujarnya.

Advertising
Advertising

Begitu transaksi selesai, sistem akan membaca barang yang dipesan dan melacak lokasi keberadaan barang pesanan -- apakah berada di warehouse Marunda atau di Cibitung, atau berada di gudang seller. "Orang-orang warehouse enggak berhenti 24 jam, saat tutup pukul 23.59, tim operation back support sudah mulai jalan, dan itu enggak berhenti sampai seminggu ke depan, mereka ngepak, memilih barang berdasarkan pesanan," kata Mia.

Layanan JD.ID yang hadir mulai hulu hingga hilir -- mulai customer service, logistik hingga warehouse -- menurut Mia, merupakan kekuatan perusahaan e-commerce yang terafiliasi dengan JD.com itu, jika dibandingkan dengan perusahaan e-commerce lain. "Kita berlomba dalam kecepatan, kreativitas dan inovasi," ujar Mia.

Baca: Harbolnas 2018, Khusus 11 Desember Fokus Dukung Produk Lokal

Selain meluncurkan fitur ShareBuy pada awal pekan ini, JD.ID juga menghadirkan kampanye JDor! jelang Harbolnas 12.12.

ANTARA

Berita terkait

Promo Gajian di Yoshinoya, Pepper Lunch, dan HokBen: Diskon 50 Persen hingga Beli 1 Gratis 1

1 hari lalu

Promo Gajian di Yoshinoya, Pepper Lunch, dan HokBen: Diskon 50 Persen hingga Beli 1 Gratis 1

Sejumlah merchant makanan menawarkan ragam promo di pekan terakhir April 2024. Cek daftar lengkap promo tersebut berikut ini.

Baca Selengkapnya

Harga Tiket MotoGP Mandalika Didiskon 50 Persen Selama 26 April hingga 5 Mei 2024

2 hari lalu

Harga Tiket MotoGP Mandalika Didiskon 50 Persen Selama 26 April hingga 5 Mei 2024

Harga tiket ajang MotoGP di Sirkuit Pertamina Mandalika, Kabupaten Lombok Tengah, Nusa Tenggara Barat, didiskon 50 persen selama periode early bird.

Baca Selengkapnya

Shopee Berikan Voucher Kaget untuk Kembalikan Semangat Pengguna Pasca Lebaran

8 hari lalu

Shopee Berikan Voucher Kaget untuk Kembalikan Semangat Pengguna Pasca Lebaran

Shopee menghadirkan kampanye 5.5 Voucher Kaget atau spesial diskon pasca Lebaran, mulai tanggal 15 April - 5 Mei 2024

Baca Selengkapnya

Terkini: Strategi Sri Mulyani Antisipasi Dampak Ekonomi Serangan Iran ke Israel, Rupiah dan IHSG Melemah Dampak Geopolitik Timur Tengah

12 hari lalu

Terkini: Strategi Sri Mulyani Antisipasi Dampak Ekonomi Serangan Iran ke Israel, Rupiah dan IHSG Melemah Dampak Geopolitik Timur Tengah

Ketegangan situasi geopolitik Timur Tengah dapat berdampak kepada Indonesia di berbagai indikator ekonomi.

Baca Selengkapnya

Menteri PUPR: Tol Fungsional dan Diskon Tarif Bantu Pemudik Lebaran

13 hari lalu

Menteri PUPR: Tol Fungsional dan Diskon Tarif Bantu Pemudik Lebaran

Menteri PUPR Basuki Hadimuljono mengungkapkan tol fungsional dan diskon tarif tol membantu pemudik pada Lebaran 2024.

Baca Selengkapnya

Arus Balik Lebaran, PT Hutama Karya Berlakukan Tarif Diskon pada 3 Ruas Jalan Tol Trans Sumatera Mulai Besok

13 hari lalu

Arus Balik Lebaran, PT Hutama Karya Berlakukan Tarif Diskon pada 3 Ruas Jalan Tol Trans Sumatera Mulai Besok

PT Hutama Karya (Persero) kembali memberlakukan tarif diskon untuk tiga ruas Jalan Tol Trans Sumatera atau JTTS.

Baca Selengkapnya

Rute dan Syarat Beli Tiket KAI Diskon 20 Persen Mudik Lebaran Belakangan 2024

14 hari lalu

Rute dan Syarat Beli Tiket KAI Diskon 20 Persen Mudik Lebaran Belakangan 2024

PT KAI beri diskon 20 persen harga tiket kereta api melalui Promo Mudik Belakangan Ekstra Hemat pada 15-21 April 2024. Ini rutenya.

Baca Selengkapnya

Promo Libur Lebaran: Holland Bakery Buy 1 Get 1 Cookies hingga Paket Janji Jiwa Bisa Hemat Rp 35 Ribu

15 hari lalu

Promo Libur Lebaran: Holland Bakery Buy 1 Get 1 Cookies hingga Paket Janji Jiwa Bisa Hemat Rp 35 Ribu

Selama libur panjang lebaran, sejumlah merek makanan dan minuman menawarkan berbagai jenis promo menarik. Salah satunya adalah Holland Bakery.

Baca Selengkapnya

Suasana Pusat Perbelanjaan Mal Central Park Jelang Idul Fitri 2024

21 hari lalu

Suasana Pusat Perbelanjaan Mal Central Park Jelang Idul Fitri 2024

Suasana pusat perbelanjaan Mall Central Park jelang perayaan hari besar Lebaran dipadati pengunjung, terutama masyarakat yang tidak pulang kampung.

Baca Selengkapnya

Menjelang Lebaran 2024, ACE Solo Paragon Mall Gelar Promo Diskon hingga 70 Persen

23 hari lalu

Menjelang Lebaran 2024, ACE Solo Paragon Mall Gelar Promo Diskon hingga 70 Persen

Sejumlah promo yang ditawarkan ACE menjelang libur Lebaran 2024 itu di antaranya adalah diskon belanja hingga 70 persen dan promo Beli 1 Gratis 1.

Baca Selengkapnya