Beroperasi 2019, Pembangunan Tol Cisumdawu Bakal Dikawal

Kamis, 5 Juli 2018 18:43 WIB

Pekerja menyelesaikan pengeboran proyek pembangunan terowongan jalan tol Cileunyi-Sumedang-Dawuan (Cisumdawu) di Kabupaten Sumedang, Jawa Barat, 11 Januari 2018. ANTARA FOTO/Raisan Al Farisi

TEMPO.CO, Jakarta -Penjabat Gubernur Jawa Barat Komisaris Jenderal Mochamad Iriawan meminta pemerintah Sumedang mengawal proyek tol Cisumdawu. Hal ini diungkapkan saat Iriawan melantik pejabat Bupati Sumedang, Soemarwan Hadisoemarto yang menggantikan Eka Setiawan. Masa tugas bupati sebelumnya telah berakhir mulai Kamis, 5 Juli 2018.

“Meskipun itu proyek nasional, tapi saya akan arahkan terinci agar ada satu akselerasi. Percepatan yang saya inginkan yaitu segera tercapainya target Cisumdawu,” kata Iriawan di Gedung Sate, Bandung, Kamis, 5 Juli 2018.

Iriawan mengatakan, kendati penjabat bupati Sumedang hanya bertugas hingga bupati terpilih dilantik pada September 2018, percepatan bisa dilakukan. Targetnya adalah jalan tol Cisumdawu tahun depan tidak molor. “Syukur-syukur bisa lebih cepat, tapi mimimal target bulan dengan tahun jangan sampai molor lagi,” kata dia.

Iriawan mengatakan, jalan tol Cisumdawu dibutuhkan secepatnya bisa rampung untuk mendukung pengembangan bandara Kertajati di Majalengka. “Sehingga nanti segera bisa dimanfaatkan, yang penting untuk menyambung Bandung sampai Sumedang,” kata dia.

Baca juga: Groundbreaking Ruas Tol Pekanbaru-Dumai Diminta Dipercepat

Iriawan mengatakan, pemerintah Sumedang akan diminta mengawal penanganan dampak sosial proek Cisumdawu tersebut. Diantaranya soal pembebasan lahan yang dibutuhkan untuk proyek jalan tol tersebut. “Ada beberapa tempat yang belum dibebaskan. Saya pikir tidak ada yang tidak bisa diselesaikan. Pasti bisa apabila dikomunikasikan,” kata dia.

Advertising
Advertising

Kepala Badan Kepegawaian Daerah Jawa Barat Soemarwan Hadisoemarto sebelumnya ditunjuk menjadi penjabat sementara bupati Sumedang menggantikan petahana yang tengah cuti mengikuti pilkada. “Yang bersangkutan sudah menguasi wilayah,” kata Iriawan.

Soemarwan mengatakan, pihaknya akan mengawal proyek jalan tol Cisumdawu. “Kemarin kami sudah coba jajaki, inventarisasi permasalahannya,” kata dia, Kamis, 5 Juli 2018.

Soemarwan mengatakan, ada sejumlah masalah yang mengemuka, di antaranya soal pembebasan lahan di Ruas 1 jalan tol Cisumdawu di ruas Cileunyi-Rancakalong. “Salah satu masalah yang baru muncul adalah pengosongan lahan. Pihak pelaksana yang di segmen satu di dekat Cileunyi, bahwa pihak pengembang merasa sudah membebaskan, tapi masyarakat belum keluar dan menawar setelah Lebaran. Mudah-mudahan sekarang sudah bisa terselesaikan,” kata dia.

Pengerjaan jalan tol Cisumdawu sepanjang 61,1 kilometer dibagi antara pemerintah dan Badan Usaha Jalan Tol. Pemerintah dengan biaya pinjaman pemerintah China mengerjakan jalan tol itu untuk Seksi I dan II antara Cileunyi-Sumedang sepanjang 28,5 kilometer, sementara Seksi III, IV, V, dan VI sepanjang 32,6 kilometer oleh PT Cipta Karya Jabar Tol.

Pengerjaan konstruksi jalan tol baru dikerjakan untuk Seksi II yang dibagi dalam 2 fase, yakni Fase 1 Ranca Kalong-Ciherang (6,35 kilometer) sudah tuntas, serta Fase 2 antara Ciherang-Sumedang sepanjang 10,70 kilometer. Pada Segmen I, Fase II, dibagung tunnel atau terowongan sepanjang 472 meter yang akan menjadi konstruksi terowongan terpanjang di Indonesia.

Berita terkait

Hari Ini Ruas Tol Jagorawi Diperbaiki hingga 12 Mei 2024 Mendatang, Simak Jadwal Lengkap dan Titik Lokasinya

23 jam lalu

Hari Ini Ruas Tol Jagorawi Diperbaiki hingga 12 Mei 2024 Mendatang, Simak Jadwal Lengkap dan Titik Lokasinya

PT Jasa Marga (Persero) Tbk. memperbaiki ruas Tol Jagorawi mulai hari ini, Ahad, 5 sampai 12 Mei 2024 mendatang

Baca Selengkapnya

Pembangunan Jalan Tol Semarang - Demak Dikebut, Ada 2 Alasan

1 hari lalu

Pembangunan Jalan Tol Semarang - Demak Dikebut, Ada 2 Alasan

Juru Bicara Kementerian PUPR Endra S Atmawidjaja mengatakan Jalan Tol Semarang-Demak merupakan proyek strategis nasional (PSN) .

Baca Selengkapnya

Proses Perbaikan, Akses Keluar Jalan Tol Grogol KM 13 Ditutup

3 hari lalu

Proses Perbaikan, Akses Keluar Jalan Tol Grogol KM 13 Ditutup

Jasa Marga menutup sementara off ramp atau jalan keluar di Jalan Tol Grogol KM 13+800 menuju Grogol atau Jalan S. Parman.

Baca Selengkapnya

Jalan Raya di Cina Ambles, Sedikitnya 48 Orang Tewas

3 hari lalu

Jalan Raya di Cina Ambles, Sedikitnya 48 Orang Tewas

Korban tewas akibat amblesnya jalan raya di Cina selatan telah meningkat menjadi 48 orang

Baca Selengkapnya

Pemeliharaan Jalan Tol Jakarta-Tangerang, Simak Lokasi dan Jadwalnya

5 hari lalu

Pemeliharaan Jalan Tol Jakarta-Tangerang, Simak Lokasi dan Jadwalnya

Jasa Marga melakukan pemeliharaan perkerasan di ruas Jalan Tol Jakarta-Tangerang. Pekerjaan jalan ini dijadwalkan berlangsung hingga Rabu, 8 Mei 2024.

Baca Selengkapnya

Perbaikan Jalan Tol Jakarta-Cikampek hingga Kamis, Ini Titik Lokasinya

6 hari lalu

Perbaikan Jalan Tol Jakarta-Cikampek hingga Kamis, Ini Titik Lokasinya

PT Jasamarga Transjawa Tol melakukan pemeliharaan jalan tol di KM 24+185 sampai KM 24+806 arah Cikampek lajur 1.

Baca Selengkapnya

Mahasiswa FIA UI Gelar Company Visit ke Jasa Marga Toll Road Command Center

8 hari lalu

Mahasiswa FIA UI Gelar Company Visit ke Jasa Marga Toll Road Command Center

PT Jasa Marga (Persero) Tbk kembali menerima agenda Company Visit dari para Mahasiswa Fakultas Ilmu Administrasi Universitas Indonesia (FIA UI), Program Studi Ilmu Administrasi Niaga, ke Jasa Marga Tollroad Command Center (JMTC) untuk belajar sekaligus mengenal proses bisnis dan digitalisasi layanan operasional Jasa Marga

Baca Selengkapnya

Tol Tangerang Merak dari Serang Barat - Cilegon Timur Dilebarkan Jadi 3 Lajur, Ditargetkan Selesai Awal 2025

10 hari lalu

Tol Tangerang Merak dari Serang Barat - Cilegon Timur Dilebarkan Jadi 3 Lajur, Ditargetkan Selesai Awal 2025

Astra Infra Toll Road Tangerang-Merak pada tahun ini memulai pekerjaan proyek konstruksi penambahan lajur ketiga pada segmen Serang Barat (KM 77+375) sampai dengan Cilegon Timur (KM 87+150).

Baca Selengkapnya

Disuntik PMN Rp 18,6 Triliun, PT Hutama Karya Lanjutkan Proyek Tol Trans Sumatera

10 hari lalu

Disuntik PMN Rp 18,6 Triliun, PT Hutama Karya Lanjutkan Proyek Tol Trans Sumatera

PT Hutama Karya (Persero) kembali mendapatkan dana segar melalui Penyertaan Modal Negara (PMN) untuk proyek Jalan Tol Trans Sumatera.

Baca Selengkapnya

Arsyadjuliandi Desak Pemerintah Segera Selesaikan Pembayaran Lahan Tol

11 hari lalu

Arsyadjuliandi Desak Pemerintah Segera Selesaikan Pembayaran Lahan Tol

Anggota Komisi II DPR RI, Arsyadjuliandi Rachman, mendesak pemerintah untuk segera menyelesaikan pembayaran lahan Tol Pekanbaru-Padang.

Baca Selengkapnya