Bank Mandiri Siapkan Gugatan Pidana ke SNP Finance

Selasa, 5 Juni 2018 21:13 WIB

Bank Mandiri Cetak Laba Rp 5,9 Triliun di Triwulan I 2018

TEMPO.CO, Jakarta - Bank Mandiri akan menggugat PT Sunprima Nusantara Pembiayaan atau SNP Finance ke polisi. SNP Finance, perusahaan pembiayaan untuk barang-barang rumah tangga, diduga menyalahgunakan kredit yang telah dikucurkan Bank Mandiri.

Manajemen Bank Mandiri masih menyiapkan bahan dan data mengenai bukti penyalahgunaan tersebut. "Kalau ada, saya segera laporkan," kata Corporate Secretary Mandiri Rohan Hafas di Plaza Mandiri, Jakarta Selatan, Selasa, 5 Juni 2018.

Baca: Suku Bunga Acuan Naik, Bank Mandiri Tak Revisi Target Kredit

Menurut Rohan, ada beragam indikasi penyalahgunaan yang bisa dilacak, misalnya kredit yang semula dikucurkan bank untuk modal kerja multi-finance, tapi dialirkan untuk bisnis lain.

Upaya pelacakan dinilai tidak akan sulit dengan menelusuri aliran transfer uang yang dilakukan SNP Finance dan keterangan para investor pemegang medium term notes (MTN). "Kami juga minta bantuan PPATK (Pusat Pelaporan dan Analisis Transaksi Keuangan)," ujar Rohan.

Perusahaan pembiayaan milik Grup Columbia ini gagal membayar bunga MTN senilai Rp 6,75 miliar. Pada 14 Mei 2018, Otoritas Jasa Keuangan resmi membekukan kegiatan Sunprima.

Simak: Bank Mandiri Siapkan Uang Tunai Ramadan Rp 57,26 Triliun

Pasca-pembekuan ini, Sunprima tiba-tiba mengajukan penundaan kewajiban pembayaran utang (PKPU) ke Pengadilan Niaga Jakarta Pusat. Dalam proses ini, Sunprima diketahui gagal bayar kepada 14 bank kreditur, salah satunya Bank Mandiri dengan tagihan Rp 1,4 triliun.

Menurut Rohan, SNP Finance memang telah menjadi nasabah Bank Mandiri selama hampir 14 tahun sejak 2004. Selama ini, bisnis di antara keduanya berjalan baik sampai akhirnya muncul indikasi kredit macet.

Lihat: Kredit di Bank Mandiri Macet, Tirta Amarta Menolak Bertemu Pers

Pada 2016, Mandiri melakukan restrukturisasi kepada SNP Finance. Karena itu, Mandiri saat ini fokus pada tagihan kredit Rp 1,4 triliun yang terancam gagal dikembalikan itu.

Mandiri rupanya tidak ingin kasus ini berakhir di pengadilan niaga. Sebab, jika toh Sunprima dinyatakan pailit, Bank Mandiri hanya bisa menyita aset perusahaan tersebut. Sedangkan uang Rp 1,4 triliun dari piutang SNP Finance akan menguap begitu saja. "Dia daftarkan PKPU sukarela, artinya mau menghindar," ucap Rohan.

Berita terkait

Bank Mandiri Promosikan Keunggulan Livin' di London

13 jam lalu

Bank Mandiri Promosikan Keunggulan Livin' di London

Bank Mandiri memperkenalkan fitur bertajuk Livin' Around The World (LATW) dalam Seminar Gelora Mahasiswa (GEMA).

Baca Selengkapnya

Vira Widiyasari Menjabat Sebagai Country Manager Visa Indonesia

1 hari lalu

Vira Widiyasari Menjabat Sebagai Country Manager Visa Indonesia

Vira akan memimpin inisiatif strategis dan bisnis Visa di Indonesia, termasuk mendorong strategi perluasan pasar Visa.

Baca Selengkapnya

Bank Mandiri Imbau Nasabah Waspadai Modus Penipuan Berkedok Undian

1 hari lalu

Bank Mandiri Imbau Nasabah Waspadai Modus Penipuan Berkedok Undian

Bank Mandiri mengimbau kepada para nasabah untuk mewaspadai kejahatan pembobolan rekening dengan modus penipuan berkedok undian berhadiah yang mengatasnamakan Bank Mandiri.

Baca Selengkapnya

Koalisi Desak Perbankan Setop Investasi ke Energi Kotor dan Segera Beralih ke EBT

2 hari lalu

Koalisi Desak Perbankan Setop Investasi ke Energi Kotor dan Segera Beralih ke EBT

Koalisi organisasi masyarakat sipil mendesak agar kalangan perbankan berhenti memberikan dukungan pendanaan energi kotor seperti batu bara.

Baca Selengkapnya

Bank Mandiri Pastikan Komitmen Keberlanjutan melalui BMSG on Preference

3 hari lalu

Bank Mandiri Pastikan Komitmen Keberlanjutan melalui BMSG on Preference

Acara ini bertujuan meningkatkan kesadaran, serta peran pegawai Mandiri untuk menerapkan ESG dalam operasional perseroan.

Baca Selengkapnya

Livin Merchant Bank Mandiri Perluas Jangkau Nasabah UMKM

5 hari lalu

Livin Merchant Bank Mandiri Perluas Jangkau Nasabah UMKM

Digitalisasi menjadi salah satu langkah untuk memperluas akses masyarakat terhadap perbankan demi mencapai pertumbuhan ekonomi nasional.

Baca Selengkapnya

Realisasi Kredit Bank Mandiri Kuartal I 2024 Tembus Rp 1.435 Triliun

6 hari lalu

Realisasi Kredit Bank Mandiri Kuartal I 2024 Tembus Rp 1.435 Triliun

PT Bank Mandiri (Persero) Tbk. telah menyalurkan kredit konsolidasi sebesar Rp 1.435 triliun pada kuartal I 2024.

Baca Selengkapnya

Bank Mandiri Yakin Suku Bunga Acuan Turun di Akhir Tahun

7 hari lalu

Bank Mandiri Yakin Suku Bunga Acuan Turun di Akhir Tahun

Bank Mandiri menilai suku bunga acuan berpotensi turun pada kuartal IV 2024.

Baca Selengkapnya

BI Naikkan Suku Bunga Acuan, Bank Mandiri: Penting di Tengah Ketidakpastian dan Fluktuasi Global

13 hari lalu

BI Naikkan Suku Bunga Acuan, Bank Mandiri: Penting di Tengah Ketidakpastian dan Fluktuasi Global

Bank Mandiri merespons soal kenaikan suku bunga acuan oleh Bank Indonesia (BI).

Baca Selengkapnya

Bank Mandiri Umumkan Tim Proliga 2024 Putri, Jakarta Livin' Mandiri (JLM)

18 hari lalu

Bank Mandiri Umumkan Tim Proliga 2024 Putri, Jakarta Livin' Mandiri (JLM)

Menjelang kompetisi voli terbesar di Indonesia, Proliga 2024, Bank Mandiri secara resmi mengumumkan tim voli putri profesional dengan nama Jakarta Livin' Mandiri (JLM).

Baca Selengkapnya