PT INKA Ekspor Kereta ke Filipina, Bangladesh, dan Sri Lanka

Senin, 7 Mei 2018 19:13 WIB

Kereta LRT Palembang yang diproduksi oleh PT INKA (Persero) - Istimewa

TEMPO.CO, Banyuwangi - Direktur Keuangan dan Sumber Daya Manusia PT INKA Mohamad Nur Sodiq mengatakan perusahaannya tengah memproses pesanan kereta dari beberapa negara Asia. Filipina, Bangladesh, dan Sri Lanka merupakan tiga negara di Asia yang memesan gerbong kereta api kepada PT INKA.

"Untuk tahun ini, PT INKA tengah memproses pesanan dari beberapa negara di Asia. Salah satunya Bangladesh, yang memesan 250 gerbong kereta, dan Filipina, yang memesan kereta rel diesel senilai Rp 127,3 miliar," kata Nur Sodiq di Banyuwangi, Senin, 7 Mei 2018.

Baca juga: INKA Kirim Dua Rangkaian Kereta LRT ke Palembang Hari Ini

Selain itu, ada pesanan kereta dari Sri Lanka senilai Rp 400 miliar. Sedangkan Thailand, kata Nur Sodiq, saat ini sedang proses negosiasi.

Dengan banyaknya pesanan luar negeri dan pemenuhan kebutuhan kereta di dalam negeri, Nur Sodiq mengatakan INKA harus segera membikin pabrik baru. Pembangunan pabrik baru yang ditempatkan di Banyuwangi itu akan dilakukan groundbreaking pada Agustus tahun ini.

“Pabrik kami di Madiun berkapasitas produksi dua gerbong kereta per hari. Ditambah pabrik Banyuwangi, kami targetkan bisa empat kereta per hari untuk memenuhi pesanan ekspor,” ujarnya.

Pabrik PT INKA di Banyuwangi akan berdiri di atas lahan seluas 72 hektare dan tercatat sebagai pabrik kedua produsen kereta api yang telah mengekspor produknya ke berbagai negara.

Nur Sodiq menjelaskan, pembangunan pabrik membutuhkan waktu sekitar setahun sehingga pabrik diharapkan bisa beroperasi pada Agustus 2019. Pabrik PT INKA di Banyuwangi ini akan difokuskan untuk pembuatan kereta pesanan ekspor, seiring besarnya pesanan dari sejumlah negara di Asia. “Kami memilih Banyuwangi karena akan sangat efisien. Aksesibilitasnya bagus, jaringan laut ada,” ucapnya.

Berita terkait

KAI Operasikan KA Argo Bromo Anggrek dengan Kereta Eksekutif New Generation Mulai Hari Ini, Apa Saja Fasilitasnya?

30 hari lalu

KAI Operasikan KA Argo Bromo Anggrek dengan Kereta Eksekutif New Generation Mulai Hari Ini, Apa Saja Fasilitasnya?

PT Kereta Api Indonesia (Persero) atau KAI mengoperasikan KA Argo Bromo Anggrek relasi Gambir-Surabaya Pasarturi PP menggunakan kereta eksekutif New Generation mulai hari ini, Jumat, 29 Maret 2024.

Baca Selengkapnya

Adu Teknologi Bus Listrik di Indonesia, Buatan Lokal Vs Asing

26 Februari 2024

Adu Teknologi Bus Listrik di Indonesia, Buatan Lokal Vs Asing

Meski lamban dibandingkan moda EV lain, beragam bus listrik mulai berkembang di Indonesia, dari buatan lokal hingga produk pabrikan asing.

Baca Selengkapnya

KAI Klaim 92 Persen Pengadaan KRL Bekerja Sama dengan INKA, Total Investasi Rp6,06 Triliun

8 Februari 2024

KAI Klaim 92 Persen Pengadaan KRL Bekerja Sama dengan INKA, Total Investasi Rp6,06 Triliun

KAI Commuter telah melakukan kerja sama pengadaan sarana KRL per 2023 dan 2024.

Baca Selengkapnya

KAI Commuter Impor KRL dari Cina, BPKP: Kami Belum Audit

2 Februari 2024

KAI Commuter Impor KRL dari Cina, BPKP: Kami Belum Audit

Badan Pengawasan Keuangan dan Pembangunan (BPKP) bukasuara soal impor KRL dari Cina oleh PT Kereta Commuter Indonesia (KCI) atau KAI Commuter.

Baca Selengkapnya

Gerbong Kereta Buatan Indonesia Diekspor ke Selandia Baru, LPEI Suntik US$ 11,9 Juta

1 Februari 2024

Gerbong Kereta Buatan Indonesia Diekspor ke Selandia Baru, LPEI Suntik US$ 11,9 Juta

LPEI menyokong pembiayaan dan penjaminan kepada PT IMS untuk memproduksi 450 gerbong barang bertipe container flat top. Gerbong wagon tersebut dipesan oleh UGL Australia. Total pembiayaan yang diberikan sebesar US$ 11,9 juta.

Baca Selengkapnya

Terkini: Jokowi Guyur BLT hingga Naikkan Gaji ASN, TNI, dan Polri; SP Indofarma Minta Erick Thohir Selamatkan Perusahaan

31 Januari 2024

Terkini: Jokowi Guyur BLT hingga Naikkan Gaji ASN, TNI, dan Polri; SP Indofarma Minta Erick Thohir Selamatkan Perusahaan

SP Indofarma menggeruduk Kantor Kementerian BUMN hari in. Mereka berunjuk rasa dan menuntut Menteri BUMN Erick Thohir menyehatkan perusahaan.

Baca Selengkapnya

PT INKA Ekspor 60 Gerbong Barang Tanpa Roda ke Selandia Baru, 390 Lagi Sampai 2024

31 Januari 2024

PT INKA Ekspor 60 Gerbong Barang Tanpa Roda ke Selandia Baru, 390 Lagi Sampai 2024

INKA Group yang terdiri dari PT INKA (Persero) dan PT IMS, anak perusahaannya kembali mengekspor gerbong barang ke Selandia Baru.

Baca Selengkapnya

Bos KAI Commuter Sebut 3 Trainset Impor KRL Baru akan Tiba Tahun Ini

12 Januari 2024

Bos KAI Commuter Sebut 3 Trainset Impor KRL Baru akan Tiba Tahun Ini

Direktur Utama KAI Commuter Asdo Artriviyanto menjelaskan impor tiga trainset baru KRL Jabodetabek akan tiba tahun ini.

Baca Selengkapnya

KAI Operasikan KA Argo Lawu dengan Kereta New Generation Buatan PT INKA

17 Desember 2023

KAI Operasikan KA Argo Lawu dengan Kereta New Generation Buatan PT INKA

KAI operasikan KA Argo Lawu relasi Gambir - Solo Balapan pp dengan menggunakan jenis Kereta Eksekutif New Generation dan Kereta Luxury New Generation.

Baca Selengkapnya

Melihat Kursi Kereta Eksekutif Buatan Siswa SMK yang Telah Digunakan PT INKA

17 Desember 2023

Melihat Kursi Kereta Eksekutif Buatan Siswa SMK yang Telah Digunakan PT INKA

Pembuatan kursi kereta api untuk kelas eksekutif model terbaru tersebut hampir 100 persen merupakan karya bangsa sendiri, khususnya siswa SMK.

Baca Selengkapnya