Dicalonkan Sebagai Wapres Jokowi, Ini Kata Airlangga Hartarto

Reporter

M Yusuf Manurung

Editor

Martha Warta

Kamis, 26 April 2018 15:35 WIB

Presiden Joko Widodo (kanan), didampingi Menteri Perindustrian Airlangga Hartarto (kiri), meninjau salah satu stan seusai pembukaan Indonesia International Motor Show (IIMS) 2018 di Jakarta,19 April 2018. IIMS 2018 diikuti lebih dari 350 perusahaan, dengan target 525.000 pengunjung dan nilai transaksi mencapai Rp3,3 triliun. Tempo/Tony Hartawan

TEMPO.CO, Jakarta - Ketua Umum Partai Golkar Airlangga Hartarto enggan berkomentar lebih jauh soal namanya yang masuk bursa calon Wakil Presiden Joko Widodo atau Jokowi pada Pemilihan Presiden 2019. Menurut Menteri Perindustrian itu, Partai Golkar saat ini fokus mengikuti Pemilihan Kepala Daerah atau Pilkada 2018.

Pembahasan pendamping Jokowi oleh partainya dan koalisi baru dilakukan setelah Pilkada 2018. "Pembicaraan di luar pencalonan Pak Presiden Jokowi akan dibahas pasca Pilkada," katanya di Jalan Wijaya Timur, Jakarta Selatan, Kamis, 26 April 2018.

Baca: Adakan Ratas, Jokowi Minta Laporan Pengelolaan Dana Haji

Rekomendasi nama Airlangga disampaikan oleh politikus senior Partai Golkar Akbar Tandjung, Kamis 22 Februari 2018. Akbar menilai Airlangga layak diusulkan Partai Golkar untuk mendampingi Jokowi. Meski begitu, Akbar berujar, rekomendasi itu akan dikembalikan pada mekanisme partai.

Dewan Pakar Partai Golkar juga sepakat mengusung Airlangga Hartarto sebagai calon wakil Jokowi, Selasa, 17 April 2018. Menurut Ketua Dewan Pakar Partai Golkar Agung Laksono, kesepakatan ini bisa berjalan jika Jokowi memang meminta calon pendampingnya dari Partai Golkar.

Terkait peluang beberapa nama lain yang muncul seperti Kepala Kantor Staf Kepresidenan Moeldoko dan Ketua Umum Partai Kebangkitan Bangsa (PKB) Muhaimin Iskandar alias Cak Imin, Airlangga juga enggan berkomentar. "Tanya Jokowi lah," katanya.

Baca berita tentang Jokowi lainnya di Tempo.co.

Berita terkait

Ragam Pendapat Pakar Soal Komposisi Kabinet Prabowo-Gibran

1 jam lalu

Ragam Pendapat Pakar Soal Komposisi Kabinet Prabowo-Gibran

Prabowo-Gibran diminta memperhatikan komposisi kalangan profesional dan partai politik dalam menyusun kabinetnya.

Baca Selengkapnya

Swasembada Gula dan Bioetanol, Kementerian BUMN Gabungkan Danareksa-Perhutani

2 jam lalu

Swasembada Gula dan Bioetanol, Kementerian BUMN Gabungkan Danareksa-Perhutani

Wakil Menteri Badan Usaha Milik Negara atau BUMN Kartika Wirjoatmodjo menjelaskan keterlibatan Kementerian BUMN dalam proyek percepatan swasembada gula dan bioetanol.

Baca Selengkapnya

Jokowi Sebut Redistribusi Tanah Rampung Tahun Depan: Presiden Baru Hanya Urus Sedikit

2 jam lalu

Jokowi Sebut Redistribusi Tanah Rampung Tahun Depan: Presiden Baru Hanya Urus Sedikit

Jokowi mengatakan selama 10 tahun dia menjabat sebagai presiden urusan konflik tanah selalu menjadi keluhan utama warga.

Baca Selengkapnya

Warga Desa Temurejo Tagih Sertifikat Tanah ke Jokowi: Mohon Diselesaikan Sebelum Turun Jabatan

3 jam lalu

Warga Desa Temurejo Tagih Sertifikat Tanah ke Jokowi: Mohon Diselesaikan Sebelum Turun Jabatan

Presiden Jokowi ditagih sertifikat tanah oleh warga dalam kunjungan kerja ke Jawa Timur.

Baca Selengkapnya

Jokowi dan Ma'ruf Amin Dukung Timnas U-23 Indonesia Lolos ke Olimpiade Paris 2024 Usai Gagal ke Final Piala Asia U-23 2024

4 jam lalu

Jokowi dan Ma'ruf Amin Dukung Timnas U-23 Indonesia Lolos ke Olimpiade Paris 2024 Usai Gagal ke Final Piala Asia U-23 2024

Presiden Jokowi dan Wakil Presiden Ma'ruf Amin tetap memberikan dukungan semangat kepada Timnas U-23 Indonesia bisa lolos Olimpiade Paris 2024.

Baca Selengkapnya

Tunjuk Pamannya Jadi Plh Sekda Kota Medan, Berikut Sederet Kontroversi Bobby Nasution

5 jam lalu

Tunjuk Pamannya Jadi Plh Sekda Kota Medan, Berikut Sederet Kontroversi Bobby Nasution

Bobby Nasution kembali menuai kontroversi setelah melantik pamannya menjadi Sekda Kota Medan. Ini deretan kontroversinya.

Baca Selengkapnya

Jokowi Kunker ke Banyuwangi, Bakal Serahkan Sertifikat Tanah Elektronik

6 jam lalu

Jokowi Kunker ke Banyuwangi, Bakal Serahkan Sertifikat Tanah Elektronik

Presiden Jokowi bertolak ke Banyuwangi, Jawa Timur, untuk kunjungan kerja.

Baca Selengkapnya

CEO Microsoft Temui Jokowi, Menkominfo: Komitmen Investasinya Rp 28 T

6 jam lalu

CEO Microsoft Temui Jokowi, Menkominfo: Komitmen Investasinya Rp 28 T

Menteri komunikasi dan informatika (Kominfo) Budi Arie Setiadi mengungkap jumlah investasi Microsoft di Indonesia sebesar $1,7 miliar.

Baca Selengkapnya

Ini Pertimbangan Hakim Tolak Gugatan terhadap Rocky Gerung

7 jam lalu

Ini Pertimbangan Hakim Tolak Gugatan terhadap Rocky Gerung

Hakim menilai pernyataan Rocky Gerung sebagai kritik terhadap kebijakan publik, bukan serangan personal terhadap individu.

Baca Selengkapnya

Antusiasme Warga Nobar Timnas Indonesia Vs Uzbekistan di Semifinal Piala Asia U-23 2024

8 jam lalu

Antusiasme Warga Nobar Timnas Indonesia Vs Uzbekistan di Semifinal Piala Asia U-23 2024

Jokowi dan beberapa menteri nonton bareng laga Timnas Indonesia vs Uzbekistan di Piala Asia U-23 2024. Nobar pun dilakukan di banyak tempat semalam.

Baca Selengkapnya