Hari Terakhir Travel Fair SIA-BCA 2018, Tiket Promo Sulit Didapat

Reporter

Andita Rahma

Editor

Martha Warta

Minggu, 25 Februari 2018 16:55 WIB

Suasana pengunjung dalam pameran SIA-BCA Travel Fair 2018 di Gandaria City, Jakarta Selatan, 25 Februari 2018. TEMPO/Andita Rahma

TEMPO.CO, Jakarta - Pada hari terakhir pameran Singapore Airlines (SIA)-BCA Travel Fair 2018, pengunjung memadati area pameran di Gandaria City Mall, Jakarta, pada Minggu, 25 Februari 2018. Bahkan tampak antrean di beberapa agen perjalanan, seperti di Golden Rama dan Bayu Buana Tour.

Harga miring selama berlangsungnya pameran menarik hati para pengunjung untuk datang sejak pagi hari. Loket tiket dibuka sejak pukul 09.00. Namun beberapa pengunjung batal membeli tiket karena tanggal promo yang diharapkan tidak ada lagi.

Di antaranya dua orang pengunjung yang sejak dinihari antre untuk mendapatkan tiket promo cashback, yang batal membeli tiket ke Singapura. Pengunjung yang enggan disebutkan namanya itu terpaksa menyimpan gelang berwarna oranye yang sudah diperolehnya ke dalam tas—tanda untuk mendapatkan cashback Rp 700 ribu per tiket. "Kami cari yang promo ke Singapura untuk tiga hari saja, tidak ada lagi," katanya kepada Tempo.

Baca: Travel Fair SIA-BCA Digelar, Ada Promo Cash Back Rp 1,5 Juta

Berbeda dengan Muchtar. Meski tak mendapatkan promo atau cashback, ia mengaku cukup puas setelah berhasil mendapatkan tiket menuju Paris, Prancis pergi-pulang dengan harga Rp 9,150 juta. "Harganya masih lebih terjangkau dari harga normal, lumayan-lah," katanya. Ia bersama dengan anaknya berencana berangkat pada Oktober 2018.

Advertising
Advertising

Dalam pameran Singapore Airlines-BCA Travel Fair 2018, BCA memang memberikan promo cashback, yakni tiket dengan harga awal di bawah Rp 5 juta bakal mendapatkan potongan Rp 700 ribu. Untuk tiket seharga Rp 5 juta ke atas, mendapatkan potongan hingga Rp 1,5 juta.

Marketing Communication Smailing Tour Bondan mengatakan destinasi liburan yang paling banyak diburu adalah Jepang. "Banyak yang ke Nagoya, Osaka," ujarnya. Selain Jepang, tujuan terbanyak lainnya adalah Eropa, Bangkok, dan Kuala Lumpur.

Sementara itu, di Panorama Tour, destinasi liburan yang diminati pengunjung selain Jepang adalah Korea, London, dan Paris. "Jepang sih masih paling laris," kata Travel Manager Panorama Tour Frida. Adapun tiket termurah seharga Rp 1,6 juta pergi-pulang Jakarta-Singapura.

Singapore Airlines-BCA Travel Fair 2018 berlangsung sejak Jumat, 23 Februari 2018, hingga Minggu, 25 Februari 2018, di Gandaria City, Jakarta Selatan.

SIA-BCA Travel Fair 2018 merupakan hajatan yang diselenggarakan sejak beberapa tahun terakhir oleh kedua perusahaan untuk terus memberikan pengalaman penerbangan yang mulus, nyaman, dan menyenangkan kepada para pelanggannya. Selain di Jakarta, SIA-BCA Travel Fair 2018 diselenggarakan di Surabaya dan Denpasar.

Pengunjung dapat menikmati beragam harga spesial untuk terbang ke destinasi-destinasi populer. Destinasi-destinasi ini mencakup Singapura, Australia, Cina, Eropa, India, Jepang, dan Amerika.

Berita terkait

Suku Bunga Acuan Naik Jadi 6,25 Persen, BCA Belum akan Ikuti

3 jam lalu

Suku Bunga Acuan Naik Jadi 6,25 Persen, BCA Belum akan Ikuti

BCA belum akan menaikkan suku bunga, pasca BI menaikkan suku bunga acuan ke angka 6,25 persen.

Baca Selengkapnya

Terpopuler Bisnis: Zulhas Ungkap Asal Mula Ditemukannya Baja Ilegal, Promo Gajian hingga Sindiran Komikus Jepang

18 jam lalu

Terpopuler Bisnis: Zulhas Ungkap Asal Mula Ditemukannya Baja Ilegal, Promo Gajian hingga Sindiran Komikus Jepang

Zulkifli Hasan mengungkap asal mula ditemukannya baja ilegal produksi pabrik milik Cina.

Baca Selengkapnya

Terkini Bisnis: Promo Gajian di Sejumlah Merchant Makanan, 11 Kereta Dihentikan saat Gempa Garut

1 hari lalu

Terkini Bisnis: Promo Gajian di Sejumlah Merchant Makanan, 11 Kereta Dihentikan saat Gempa Garut

Sejumlah merchant makanan menawarkan ragam promo di pekan terakhir April 2024.

Baca Selengkapnya

Ekonom BCA Ungkap Peluang Penguatan Rupiah di Bawah Rp 16.000 per Dolar AS

1 hari lalu

Ekonom BCA Ungkap Peluang Penguatan Rupiah di Bawah Rp 16.000 per Dolar AS

Ketegangan di Timur Tengah yang perlahan mereda menjadi salah satu faktor peluang menguatnya rupiah.

Baca Selengkapnya

Promo Gajian di Yoshinoya, Pepper Lunch, dan HokBen: Diskon 50 Persen hingga Beli 1 Gratis 1

1 hari lalu

Promo Gajian di Yoshinoya, Pepper Lunch, dan HokBen: Diskon 50 Persen hingga Beli 1 Gratis 1

Sejumlah merchant makanan menawarkan ragam promo di pekan terakhir April 2024. Cek daftar lengkap promo tersebut berikut ini.

Baca Selengkapnya

BCA Luncurkan Bukti Bakti BCA, Nicholas Saputra Menjadi Duta

4 hari lalu

BCA Luncurkan Bukti Bakti BCA, Nicholas Saputra Menjadi Duta

PT Bank Central Asia Tbk. (BCA) meluncurkan Bukti Bakti BCA untuk program sosial dan lingkungan. Nicholas Saputra menjadi duta.

Baca Selengkapnya

Laba BCA Rp 12,9 T pada Kuartal Pertama, Ditopang Restrukturisasi yang Berangsur Normal

6 hari lalu

Laba BCA Rp 12,9 T pada Kuartal Pertama, Ditopang Restrukturisasi yang Berangsur Normal

Laba bank BCA mencapai Rp 12,9 triliun pada kuartal pertama 2024. Ada sejumlah kredit restrukturisasi yang mulai berangsur normal.

Baca Selengkapnya

Total Kredit BCA Tembus Rp 835,7 T per Kuartal Pertama, Tumbuh di atas Industri

6 hari lalu

Total Kredit BCA Tembus Rp 835,7 T per Kuartal Pertama, Tumbuh di atas Industri

BCA dan entitas anak membukukan kenaikan total kredit sebesar 17,1 persen secara tahunan menjadi Rp 835,7 triliun para kuartal I 2024.

Baca Selengkapnya

Terpopuler: Tim Kereta Cepat Jakarta-Surabaya Segera Dibentuk, AirAsia Tebar Promo Tiket 28 Rute Internasional Mulai Kemarin

6 hari lalu

Terpopuler: Tim Kereta Cepat Jakarta-Surabaya Segera Dibentuk, AirAsia Tebar Promo Tiket 28 Rute Internasional Mulai Kemarin

Luhut Binsar Pandjaitan mengatakan Indonesia dan Tiongkok telah sepakat untuk membentuk tim ihwal penggarapan proyek Kereta Cepat Jakarta-Surabaya.

Baca Selengkapnya

Ekonom BCA: Pelemahan Kurs Rupiah Dipengaruhi Konflik Geopolitik Timur Tengah, Bukan Sidang MK

7 hari lalu

Ekonom BCA: Pelemahan Kurs Rupiah Dipengaruhi Konflik Geopolitik Timur Tengah, Bukan Sidang MK

Kepala Ekonom BCA David Sumual merespons pelemahan rupiah. Ia menilai depresiasi rupiah karena ketegangan konflik geopolitik di Timur Tengah.

Baca Selengkapnya