Libur Imlek, Tiket Kereta Api Jakarta-Solo Ludes

Reporter

Antara

Rabu, 14 Februari 2018 08:45 WIB

Calon penumpang memesan tiket di mesin pemesanan tiket kereta api menjelang libur Natal dan tahun baru di Stasiun Pasar Senen, Jakarta, 20 Desember 2017. Tempo/Tony Hartawan

TEMPO.CO, Jakarta - Tiket kereta api rute Jakarta-Solo pada libur panjang Tahun Baru Imlek 2018 sudah habis terjual, sehingga PT Kereta Api Indonesia (KAI) harus mengoperasikan kereta api tambahan.

"Untuk kereta tambahan ada KA Argo Lawu Fakultatif dengan harga tiket Rp 450 ribu per penumpang. Selain itu, ada KA wisata atau priority yang sudah terjual 26 tempat duduk dengan harga tiket Rp 800 ribu per penumpang," kata Kepala Sub-Urusan Pelayanan Komersial Stasiun Solo Balapan Budi Arifin di Solo, Selasa, 13 Februari 2018.

Budi mengatakan kereta api tambahan tersebut dijalankan pada 14, 15, dan 18 Februari 2018. Pihaknya berharap pengoperasian kereta api tambahan tersebut dapat mengakomodasi kebutuhan masyarakat.

Sementara itu, mengenai penjualan tiket kereta api reguler sudah habis terjual di tanggal 14 dan 15 Februari. Sedangkan untuk keberangkatan tanggal 16 Februari hanya tersisa 36 tiket untuk kereta api Argo Lawu.

"Kalau untuk tiket kereta api Argo Dwipangga, Bima, Gajayana, Argo Lawu, Argo Lawu Priority, dan Argo Lawu Fakultatif sudah habis," katanya.

Advertising
Advertising

Sementara itu, tiket kereta arus balik dari Solo ke Jakarta di tanggal 18 Februari, yaitu untuk kereta Argo Lawu, Gajayana, Argo Dwipangga, Bima, dan Argo Dwipangga Fakultatif juga sudah habis.

Mengenai harga tiket, Budi mengatakan, tidak ada kenaikan. Ia menyebut, untuk KA reguler, harga tiket sekitar Rp 250 ribu-Rp 450 ribu.

"Sedangkan untuk kereta api fakultatif atau tambahan harganya dipatok Rp 450 ribu dengan total 350 tempat duduk," katanya.

Menurut Budi, tiket KA jarak jauh tersebut sudah dijual tiga bulan sebelum keberangkatan sehingga tetap menerapkan peraturan batas atas dan batas bawah.

Berita terkait

Pengembangan Stasiun Tanah Abang Ditargetkan Selesai Akhir Tahun Ini

11 jam lalu

Pengembangan Stasiun Tanah Abang Ditargetkan Selesai Akhir Tahun Ini

Proyek peningkatan dan pengembangan Stasiun Tanah Abang ditargetkan rampung pada akhir tahun ini.

Baca Selengkapnya

MRT Bakal Perbarui Mesin Pembaca Kartu

3 hari lalu

MRT Bakal Perbarui Mesin Pembaca Kartu

PT MRT Jakarta (Perseroda) berencana memperbarui mesin pembaca kartunya dalam waktu dekat.

Baca Selengkapnya

KA Lodaya Kini Gunakan Kereta Stainless Steel New Generation

3 hari lalu

KA Lodaya Kini Gunakan Kereta Stainless Steel New Generation

PT KAI Daop 2 Bandung mengoperasikan KA Lodaya relasi Bandung-Solo Balapan dengan Kereta Eksekutif dan Kereta Ekonomi Stainless Steel New Generation.

Baca Selengkapnya

Kereta Api Indonesia Angkut 15,7 Juta Ton Barang di Triwulan Pertama 2024

4 hari lalu

Kereta Api Indonesia Angkut 15,7 Juta Ton Barang di Triwulan Pertama 2024

PT Kereta Api Indonesia (Persero) atau KAI mencatat jumlah barang yang diangkut sepanjang triwulan pertama 2024 sebanyak 15.758.465 ton.

Baca Selengkapnya

Ini Kompensasi yang Seharusnya Diterima Penumpang jika Terjadi Keterlambatan Kereta Api

6 hari lalu

Ini Kompensasi yang Seharusnya Diterima Penumpang jika Terjadi Keterlambatan Kereta Api

Aturan kompensasi diatur dalam Permenhub Nomor PM 63 Tahun 2019 tentang Standar Pelayanan Minimum Angkutan Orang dengan Kereta Api.

Baca Selengkapnya

LRT Jabodebek Layani 3,8 Juta Penumpang pada Triwulan I Tahun Ini

6 hari lalu

LRT Jabodebek Layani 3,8 Juta Penumpang pada Triwulan I Tahun Ini

Light Rail Transit atau LRT Jabodebek mencatat jumlah pengguna selama Triwulan pertama 2024 mencapai 3.841.554 orang.

Baca Selengkapnya

11 Kereta Dihentikan Sementara saat Gempa Garut

7 hari lalu

11 Kereta Dihentikan Sementara saat Gempa Garut

Sebanyak 11 kereta diminta berhenti sementara saat gempa Garut yang terjadi pada Sabtu, 27 April 2024 pukul 23.29 WIB.

Baca Selengkapnya

Larangan Merokok Ganja di Stasiun, Mengenal Deutsche Bahn Perusahaan Kereta Jerman yang Mengumumkan Aturan Ini

8 hari lalu

Larangan Merokok Ganja di Stasiun, Mengenal Deutsche Bahn Perusahaan Kereta Jerman yang Mengumumkan Aturan Ini

Operator kereta di Jerman Deutsche Bahn atau DB mengumumkan melarang merokok ganja di area-area stasiun. Aturan ini berlaku mulai 1 Juni 2024

Baca Selengkapnya

Volume Penumpang Kereta Api di Triwulan Pertama 2024 Mencapai 11 Juta Penumpang

10 hari lalu

Volume Penumpang Kereta Api di Triwulan Pertama 2024 Mencapai 11 Juta Penumpang

KAI mengoperasikan sejumlah kereta api baru, di antaranya seperti KA Argo Merbabu relasi Gambir-Semarang Tawang Bank Jateng (pp).

Baca Selengkapnya

5 Tips Memilih Kursi Kereta Api Jarak Jauh agar Tidak Mundur

10 hari lalu

5 Tips Memilih Kursi Kereta Api Jarak Jauh agar Tidak Mundur

Saat bepergian jarak jauh menggunakan kereta, ketahui beberapa tips memilih kursi kereta agar tidak mundur. Berikut ini tipsnya.

Baca Selengkapnya