Citilink Mulai Layani Rute Penerbangan Jakarta-Penang

Reporter

Bisnis.com

Editor

Anisa Luciana

Selasa, 13 Februari 2018 16:20 WIB

Kedatangan Pesawat Ke-40 CitilinkPesawat baru milik maskapai Citilink jenis Airbus 320 tiba di hanggar 4 GMF, di Tangerang, Banten, 25 September 2016. Pesawat baru itu didatangkan untuk memperkuat armada dan meningkatkan market share di kelas budget airlines, serta mendukung ekspansi bisnis Citilink ke timur Indonesia. Foto: citilink

TEMPO.CO, Jakarta - Maskapai Citilink membuka rute baru yang melayani penerbangan Jakarta, Indonesia-Penang, Malaysia, setelah meraih penghargaan bintang 4 dari Skytrax. Penerbangan rute Jakarta-Penang satu kali dalam sehari pergi-pulang (PP).

Direktur Utama Citilink Indonesia Juliandra Nurtjahjo mengatakan penghargaan yang diraih selama ini telah mendukung Citilink Indonesia semakin memperluas pelayanan.

"Bagaimana kami bisa memanfaatkan award yang kami peroleh untuk menjadi lebih besar, maka kami mulai menyiapkan rute baru untuk regional dan internasional pada 2018," ujar Juliandra pada Selasa, 13 Februari 2018.

Baca juga: Sambut Imlek 2018, Citilink Tambah 15 Ribu Kursi Penerbangan

Selain mendapat predikat bintang 4 dari Skytrax, Citilink sebelumnya memperoleh penghargaan Maskapai LCC Terbaik dari Indonesian Travel and Tourism Award (ITTA) selama tujuh tahun berturut-turut, penghargaan Top IT 2017 untuk kategori IT Implementation on Transportation Sector, sertifikat untuk pengangkutan Dangerous Goods dari Kementerian Perhubungan Indonesia, serta Penghargaan Manajemen Keselamatan Penyelenggara Jasa Angkutan Udara dari Kementerian Perhubungan Udara.

Advertising
Advertising

Menurut Juliandra, ini merupakan pencapaian yang luar biasa bagi sebuah maskapai berbiaya hemat Indonesia di kancah global. Penghargaan ini tak luput dari sumbangsih semua lini operasional Citilink Indonesia.

"Kami juga mengapresiasi kerja sama serta dukungan sejumlah travel agent dan cargo agent, rekanan yang sudah terjalin dengan baik selama ini," ucapnya.

Rute Jakarta-Penang merupakan target awal pada kuartal pertama 2018, sedangkan rute baru lainnya akan kembali dibuka di sepanjang tahun ini.

Citilink menargetkan terus melebarkan sayapnya dengan membuka sejumlah rute internasional. Target ini didukung dengan jumlah unit pesawat yang dinilai sudah mumpuni, yakni sebanyak 50 unit Airbus A320, termasuk lima unit A320 Neo.

BISNIS

Berita terkait

Menjelang Arus Balik Lebaran, Tiket Pesawat Tujuan Jakarta Segini Harganya

20 hari lalu

Menjelang Arus Balik Lebaran, Tiket Pesawat Tujuan Jakarta Segini Harganya

Arus balik Lebaran 2024, tiket pesawat sudah mulai habis terjual. Simak artikel ini mengetahui tiket pesawat menuju Jakarta yang masih tersisa.

Baca Selengkapnya

Rencana Merger Citilink dengan Pelita Air, Bos Garuda Indonesia: Sekalian dengan InJourney

22 hari lalu

Rencana Merger Citilink dengan Pelita Air, Bos Garuda Indonesia: Sekalian dengan InJourney

Direktur Utama PT Garuda Indonesia (Persero) Tbk. Irfan Setiaputra blak-blakan soal rencana merger maskpai penerbangan Citilink dengan Pelita Air.

Baca Selengkapnya

Bandara Dhoho Kediri Beroperasi, Penumpang Citilink Disambut Bupati

28 hari lalu

Bandara Dhoho Kediri Beroperasi, Penumpang Citilink Disambut Bupati

Pesawat Citilink QG 752 melakukan penerbangan perdana dari Bandara Soekarno Hatta Jakarta menuju Bandara Dhoho Kediri, Jumat, 5 April 2024.

Baca Selengkapnya

Bandara Dhoho Kediri Mulai Beroperasi Besok, Layani Jakarta-Kediri dengan Citilink

29 hari lalu

Bandara Dhoho Kediri Mulai Beroperasi Besok, Layani Jakarta-Kediri dengan Citilink

Bandara Dhoho Kediri akan memulai penerbangan perdana besok Jumat, 5 April 2024. Citilink menjadi maskapai pertama yang akan melayani penerbangan Jakarta - Kediri pulang pergi.

Baca Selengkapnya

Garuda Indonesia dan Citilink Siapkan 42 Tiket dengan Diskon hingga 75 Persen, Simak Rutenya

31 hari lalu

Garuda Indonesia dan Citilink Siapkan 42 Tiket dengan Diskon hingga 75 Persen, Simak Rutenya

Garuda Indonesia berserta anak perusahaannya, Citilink, menyediakan 42 ribu kursi penerbangan dengan diskon tiket hingga 75 persen.

Baca Selengkapnya

Libur Lebaran, Penerbangan Ditambah 415 Ribu Kursi

34 hari lalu

Libur Lebaran, Penerbangan Ditambah 415 Ribu Kursi

Delapan maskapai menambah penerbangan hingga 2 ribu penerbangan dengan kapasitas mencapai 400 ribu kursi selama libur Lebaran.

Baca Selengkapnya

Terpopuler: Manajemen Garuda Indonesia Buka Suara soal Merger dengan InJourney, Perbandingan Hitungan Lama dan Baru Pajak THR 2024

34 hari lalu

Terpopuler: Manajemen Garuda Indonesia Buka Suara soal Merger dengan InJourney, Perbandingan Hitungan Lama dan Baru Pajak THR 2024

Direktur Layanan dan Niaga Garuda Indonesia, Ade Susardi, mengatakan rencana merger antara Garuda Indonesia dan InJourney bisa tahun ini asal....

Baca Selengkapnya

Garuda Indonesia Operasikan 102 Pesawat Antisipasi Arus Mudik Lebaran 2024

35 hari lalu

Garuda Indonesia Operasikan 102 Pesawat Antisipasi Arus Mudik Lebaran 2024

Garuda Indonesia akan operasikan 102 pesawat untuk antisipasi melonjaknya arus mudik Lebaran 2024.

Baca Selengkapnya

Rusdi Kirana Bantah Lion Air Naikkan Tiket di Luar Ketentuan

43 hari lalu

Rusdi Kirana Bantah Lion Air Naikkan Tiket di Luar Ketentuan

Pemilik sekaligus pendiri maskapai Lion Group Rusdi Kirana membantah jika maskapai Lion Air, Batik Air menaikan harga tiket pesawat di luar ketentuan.

Baca Selengkapnya

Terkini: Garuda Indonesia dan Citilink Tawarkan Diskon 75 Persen, Harga Beras Tinggi antara Dilema Jokowi dan Kecurigaan Ombudsman

48 hari lalu

Terkini: Garuda Indonesia dan Citilink Tawarkan Diskon 75 Persen, Harga Beras Tinggi antara Dilema Jokowi dan Kecurigaan Ombudsman

Garuda Indonesia dan Citilink menyediakan 42 ribu kursi dengan diskon tiket 75 persen di momentum Idul Fitri 2024 rute penerbangan ke Jakarta.

Baca Selengkapnya