Jokowi Perintahkan Padat Karya Tunai untuk Dorong Pertumbuhan

Reporter

Antara

Editor

Yudono Yanuar

Selasa, 13 Februari 2018 07:31 WIB

Presiden Jokowi saat blusukan di persawahan Nagari Limo Kaum, Kabupaten Tanah Datar, Sumatera Barat, 8 Februari 2018. Meski hujan deras mengguyur kawasan Nagari Limo Kaum, Jokowi tetap meninjau pembangunan saluran irigasi. Berikut foto-foto Jokowi saat kunjungan kerjanya di tengah hujan di beberapa daerah. Foto: Biro Pers Setpres

TEMPO.CO, Jakarta - Presiden Joko Widodo meminta kementerian melaksanakan program padat karya tunai untuk mendorong pertumbuhan ekonomi melalui peningkatan konsumsi rumah tangga. "Saya telah melihat pelaksanaan program padat karya tunai di beberapa titik kemarin oleh Kementerian PUPR dan satu titik oleh Kementerian Desa," kata Presiden Jokowi dalam rapat kabinet paripurna di Istana Negara Jakarta untuk membahas Rencana Kerja Pemerintah 2019, Senin, 12 Februari 2018.

Presiden Jokowi menyatakan belum melihat program padat karya tunai yang dilaksanakan oleh selain dua kementerian itu.

Dalam rapat yang dihadiri Wapres M Jusuf Kalla, Presiden Jokowi mengatakan perlunya memanfaatkan momentum pertumbuhan ekonomi saat ini.

"Pertumbuhan ekonomi trennya semakin meningkat dari 5,06 persen pada triwulan III/2017 menjadi 5,19 pada triwulan IV/2017," katanya.

Presiden ingin tren positif pertumbuhan ekonomi berlanjut pada 2018 didukung dengan tren ekspor sektor komoditas dan batu bara yang menunjukkan kinerja meningkat.

Advertising
Advertising

"Demikian juga dengan konsumsi rumah tangga yang semakin membaik sejalan dengan program padat karya tunai yang telah kita gulirkan dan laksanakan di beberapa daerah," katanya.

Presiden meminta kementerian memaparkan program padat karya tersebut agar dapat dipastikan bahwa program itu telah dimulai dan dilaksanakan di daerah.

Dalam kesempatan itu, Jokowi juga meminta program strategis nasional yang belum selesai pada 2017 diselesaikan dan dituntaskan pada 2018. Sementara program strategis 2018 harus dipastikan eksekusinya di lapangan.

"Untuk itu saya minta Menko Perekonomian mengevaluasi program yang betul-betul bisa dieksekusi dan mana yang tidak bisa dieksekusi. Harus diputuskan dengan cepat," katanya.

Terkait RKP 2019, Presiden mengingatkan 2019 adalah tahun politik. "Saya minta setelah melakukan percepatan pembangunan infrastuktur untuk meningkatkan daya saing ekonomi kita, mulai 2019 kita harus fokus pada pembangunan sumber daya manusia, " katanya.

Jokowi meminta kementerian yang terkait dengan pembangunan SDM seperti Kemendikbud, Menristek Dikti, Kemenaker, merancang apa yang akan dikerjakan pada 2019 dalam pembangunan SDM.

ANTARA

Berita terkait

Suasana Jokowi, Budi Arie, hingga Bahlil Nobar Timnas U-23 vs Uzbekistan

4 jam lalu

Suasana Jokowi, Budi Arie, hingga Bahlil Nobar Timnas U-23 vs Uzbekistan

Jokowi tampak antusias melihat tayangan besar yang menempel di dinding ruang utama Istana Negara.

Baca Selengkapnya

Para Menteri Jokowi Ikut Nobar Timnas U-23 vs Uzbekistan di Istana

6 jam lalu

Para Menteri Jokowi Ikut Nobar Timnas U-23 vs Uzbekistan di Istana

Presiden Jokowi mengundang relawan dan Menteri untuk hadir ke Istana menyaksikan dan nonton bareng semifinal AFC U-23 Indonesia lawan Uzbekistan.

Baca Selengkapnya

Jokowi Bertemu CEO Microsoft Besok, Bahas Potensi Investasi Rp 14 Triliun

6 jam lalu

Jokowi Bertemu CEO Microsoft Besok, Bahas Potensi Investasi Rp 14 Triliun

Investasi Microsoft tersebut bakal tersebar dalam beragam bentuk termasuk salah satunya untuk pengembangan talenta digital.

Baca Selengkapnya

Perludem Prediksi Jokowi Bakal Cawe-cawe di Pilkada 2024

6 jam lalu

Perludem Prediksi Jokowi Bakal Cawe-cawe di Pilkada 2024

Perludem menilai politisasi bansos dan mobilisasi aparat akan tetap terjadi di Pilkada 2024.

Baca Selengkapnya

Jokowi Kumpulkan Relawan di Istana, Nobar Timnas U-23 Indonesia lawan Uzbekistan

7 jam lalu

Jokowi Kumpulkan Relawan di Istana, Nobar Timnas U-23 Indonesia lawan Uzbekistan

Presiden Jokowi nonton laga Tim Nasional atau Timnas U23 Indonesia melawan Uzbekistan dalam semifinal piala Asia.

Baca Selengkapnya

Tanggapan Heru Budi hingga Ketua Kadin DKI Soal UU DKJ yang Resmi Diteken Jokowi

8 jam lalu

Tanggapan Heru Budi hingga Ketua Kadin DKI Soal UU DKJ yang Resmi Diteken Jokowi

Heru Budi Hartono meyakini pengesahan UU DKJ adalah yang terbaik untuk Jakarta.

Baca Selengkapnya

Prabowo Bertemu Calon PM Singapura, Diperkenalkan oleh Jokowi

8 jam lalu

Prabowo Bertemu Calon PM Singapura, Diperkenalkan oleh Jokowi

Jokowi mempertemukan Prabowo dengan calon PM Singapura yang akan dilantik Lawrence Wong.

Baca Selengkapnya

Pengadilan Bebaskan Berbicara di Berbagai Forum, Rocky Gerung Terima Kasih ke Hakim Sudah Pakai Akal Sehat

9 jam lalu

Pengadilan Bebaskan Berbicara di Berbagai Forum, Rocky Gerung Terima Kasih ke Hakim Sudah Pakai Akal Sehat

PN Jakarta Selatan menolak gugatan advokat David Tobing yang meminta hakim menghukum Rocky Gerung untuk tidak berbicara di berbagai forum.

Baca Selengkapnya

Safari Politik Prabowo Usai KPU Menetapkan sebagai Presiden Terpilih

9 jam lalu

Safari Politik Prabowo Usai KPU Menetapkan sebagai Presiden Terpilih

Ketua Umum Partai Gerindra Prabowo Subianto melakukan safari politik setelah ditetapkan KPU sebagai presiden terpilih Pilpres 2024. Ke mana saja?

Baca Selengkapnya

Jokowi Percaya Prabowo akan Perkuat Kerja Sama Indonesia-Singapura

9 jam lalu

Jokowi Percaya Prabowo akan Perkuat Kerja Sama Indonesia-Singapura

Presiden Jokowi menyoroti pergantian posisi Perdana Menteri Singapura, dari Lee Hsien Loong ke Lawrence Wong.

Baca Selengkapnya