Indonesia Property Expo, Ada Apartemen di Jakarta Rp 400 Juta

Minggu, 4 Februari 2018 16:16 WIB

Apartemen Kedoya Elok, Kebon Jeruk, Jakarta Barat yang diduga sebagai tempat Setya Novanto disembunyikan Hilman Mattauch ketika sempat menghilang sebelum kecelakaan. Jumat, 17 November 2017. TEMPO/Dewi Nurita

TEMPO.CO, Jakarta - Sejumlah pilihan properti kembali ditawarkan pada hari kedua penyelenggaraan Indonesia Property Expo (IPEX) 2018. Tak hanya pengembang swasta, sejumlah pengembang dari badan usaha milik negara (BUMN) ikut ambil bagian dalam acara ini. Dua BUMN, PT Hutama Karya (Persero) dan Perum Perumnas, menawarkan apartemen di bawah Rp 400 juta dan berlokasi di Jakarta.

BUMN pengembang properti, PT HK Realtindo, anak perusahaan Hutama Karya, menawarkan apartemen berbagai tipe di daerah Kemayoran, Jakarta Pusat. "Selama pameran ini dapat promo potongan diskon sampai Rp 100 juta," kata Diki, Marketing Executive Residence Kemayoran, kompleks dari apartemen, saat ditemui di lokasi pameran, Minggu, 4 Februari 2018.

Unit paling murah yang ditawarkan PT HK Realtindo adalah apartemen tipe studio berukuran 27 meter persegi. Tipe ini dijual seharga Rp 398 juta dengan uang muka (down payment/DP) 10 persen atau 39 juta. "Tapi ada promo 10 persen lagi selama pameran sehingga DP akhir menjadi 35,1 juta," ujar Diki.

IPEX 2018 digelar dalam rangka menyambut hari ulang tahun ke-68 PT Bank Tabungan Negara (Persero) Tbk. Pameran properti BTN ini digelar pada 3-11 Februari 2018 di Hall A dan B Jakarta Convention Center, Jakarta Selatan. Sebanyak 868 proyek perumahan ditampilkan dalam pameran kali ini.

Acara ini juga digelar untuk menyukseskan Program Satu Juta Rumah, yang dicanangkan Presiden Joko Widodo (Jokowi) pada 29 April 2015 lalu. Dalam perhelatan acara serupa tahun lalu saja, BTN mampu membukukan perolehan kredit kepemilikan rumah Rp 5,3 triliun. Realisasi yang dibukukan BTN tersebut bahkan melebihi target yang dipasang saat itu sebesar Rp 5 triliun.

Advertising
Advertising

Sejumlah paket properti juga ditawarkan BUMN pengembang perumahan, Perum Perumnas. BUMN ini menawarkan sejumlah unit apartemen di Apartemen Sentraland Cengkareng, Jakarta Barat. Tipe termurah yang ditawarkan di lokasi ini adalah apartemen tipe studio berukuran 22,3 meter persegi di Tower Bunaken.

Apartemen ini dibanderol Rp 287 juta dengan DP minimal 10 persen atau sekitar Rp 28 juta. Namun, khusus selama pameran ini, Marketing Executive Perum Perumnas, Fikri, menyebutkan ada promo DP tiga kali pembayaran. "Sehingga DP bisa dicicil sekitar Rp 9 juta per bulan," ucapnya.

Berita terkait

Terkini: Pesan Zulkifli Hasan ke Pejabat Baru Dilantik terkait konflik Timur Tengah, AHY Serahkan 300 Sertifikat Gratis di Sulawesi Tenggara

2 hari lalu

Terkini: Pesan Zulkifli Hasan ke Pejabat Baru Dilantik terkait konflik Timur Tengah, AHY Serahkan 300 Sertifikat Gratis di Sulawesi Tenggara

Menteri Perdagangan Zulkifli Hasan atau Zulhas melantik Pimpinan Tinggi Madya dan Pratama atau Pejabat Eselon I dan II Kementerian Perdagangan.

Baca Selengkapnya

Kemendag dan KBRI Gelar Pameran Fesyen di Singapura, Total Transaksi Capai Rp 4,2 Miliar

2 hari lalu

Kemendag dan KBRI Gelar Pameran Fesyen di Singapura, Total Transaksi Capai Rp 4,2 Miliar

Kementerian Perdagangan dan Duta Besar RI untuk Singapura menggelar pameran fesyen di Singapura. Total transaksinya capai Rp 4,2 miliar.

Baca Selengkapnya

Pameran Dekorasi Rumah Indonesia di Taiwan Raup Transaksi Rp 4,73 Miliar

2 hari lalu

Pameran Dekorasi Rumah Indonesia di Taiwan Raup Transaksi Rp 4,73 Miliar

Kementerian Perdagangan menggelar pameran dekorasi rumah Indonesia di Taiwan, total transaksi yang diperoleh Rp 4,73 miliar.

Baca Selengkapnya

Duet Seniman Bandung, Louise dan Dzikra Gelar Pameran Karya Terbaru di Galeri Orbital

3 hari lalu

Duet Seniman Bandung, Louise dan Dzikra Gelar Pameran Karya Terbaru di Galeri Orbital

Pada kekaryaan pameran ini menurut Rifky, keduanya menemukan nilai artistik melalui kerja bersama di studio.

Baca Selengkapnya

Spanyol Hapus Kebijakan Golden Visa

20 hari lalu

Spanyol Hapus Kebijakan Golden Visa

Spanyol berencana menghapus golden visa yakni program yang memberikan hak kepada warga di luar Uni Eropa untuk membeli proporti di Spanyol

Baca Selengkapnya

TPPU Asabri, Kejagung Lelang 4 Apartemen Mewah di Jakarta Selatan

25 hari lalu

TPPU Asabri, Kejagung Lelang 4 Apartemen Mewah di Jakarta Selatan

Apartemen yang akan dilelang Kejagung yakni 2 unit Apartemen Raffles dan dua unit Apartemen District 8 Tower Infinity.

Baca Selengkapnya

Terpopuler: Libur Panjang Banyak Penumpang Commuter Line Turun di Stasiun Dekat Pusat Perbelanjaan, OJK Sebut Restrukturisasi Kredit Covid-19 Berakhir

28 hari lalu

Terpopuler: Libur Panjang Banyak Penumpang Commuter Line Turun di Stasiun Dekat Pusat Perbelanjaan, OJK Sebut Restrukturisasi Kredit Covid-19 Berakhir

KAI Commuter mencatat total pengguna commuter line Jabodetabek selama libur panjang mencapai 1,6 juta orang.

Baca Selengkapnya

Daya Beli Masyarakat Menurun, Pendapatan Bisnis Agung Podomoro Land Anjlok 46 Persen

29 hari lalu

Daya Beli Masyarakat Menurun, Pendapatan Bisnis Agung Podomoro Land Anjlok 46 Persen

Penjualan dan pendapatan usaha PT Agung Podomoro Land Tbk (kode saham APLN) anjlok pada 2023.

Baca Selengkapnya

Cerita Pilu RM, Mahasiswi Universitas Jambi Kerja Paksa di Jerman dari Sortir Buah hingga Kuli Bangunan

29 hari lalu

Cerita Pilu RM, Mahasiswi Universitas Jambi Kerja Paksa di Jerman dari Sortir Buah hingga Kuli Bangunan

Hingga detik ini, RM, mahasiswa Universitas Jambi itu menyimpan kisah pilu ferienjob dengan kedok magang mahasisw dengan tidak memberitahu keluarga.

Baca Selengkapnya

Harga Rumah Naik Terus, Bagaimana Cara Belinya? Simak Tipsnya

32 hari lalu

Harga Rumah Naik Terus, Bagaimana Cara Belinya? Simak Tipsnya

Seperti yang diketahui, kini harga rumah naik terus. Lalu, bagaimana cara membelinya? Simak beberapa tipsnya berikut ini.

Baca Selengkapnya