Program Listrik Gratis Bagi Mualaf Suku Badui, Ini Kata PLN

Reporter

Dias Prasongko

Editor

Martha Warta

Jumat, 2 Februari 2018 07:33 WIB

PLN memberikan bantuan dana sebesar 351,9 juta rupiah bagi pelaksanaan program Pemberdayaan Mualaf Baduy, Banten. pln.co.i

TEMPO.CO, Jakarta – PT Perusahaan Listrik Negara (PLN) membantah bahwa perusahaan memberikan bantuan listrik secara cuma-cuma yang bersifat khusus seperti bagi para mualaf. Kepala Satuan Komunikasi Korporat PT PLN, I Made Suprateka mengatakan bahwa perusahaan tidak memberikan berdasarkan suku, agama, ras dan antargolongan (SARA).

“Kebijakan listrik diberikan kepada seluruh masyarakat yang ada di suatu desa yang sama sekali belum tersentuh penerangan listrik. Tidak berdasarkan SARA, seperti yang telah juga dilakukan untuk di desa-desa di Papua, Nusa Tenggara Timur serta Maluku,” kata Made ketika dihubungi Tempo, Kamis, 1 Februari 2018.

Baca: Dirut PLN Temui Jokowi: Tarif Listrik tak Naik, Asal...

Pernyataan tersebut dilontarkan oleh Made setelah beredarnya berita kegiatan yang dilakukan oleh PLN khususnya yang berada di area Banten Selatan yang memberikan bantuan berupa listrik gratis. Bantuan listrik gratis tersebut diberikan secara khusus bagi para mualaf yang berasal dari suku Badui di Kabupaten Lebak, Provinsi Banten.

Menurut Made, kegiatan bantuan tersebut diselenggarakan oleh Yayasan Baitul Mal (YBM) PLN yang didirikan oleh Pegawai PT PLN di wilayah Banten Selatan bukan oleh PT PLN sebagai korporasi. Karena itu, kata dia, kegiatan tersebut murni bersifat kegiatan ibadah dari yayasan YBM. “Kegiatan ini tidak ada kaitannya dengan secara kelembagaan dengan PLN jadi tidak ada diskresi prioritas,” ujar Made.

Advertising
Advertising

Dilansir dari Antara, PLN dikabarkan telah menyalurkan bantuan bagi masyarakat Badui yang memeluk agama Islam atau mualaf sebesar Rp 351 juta. Bantuan sebesar Rp 351 juta merupakan kepedulian PLN untuk memberdayakan masyarakat Badui agar mereka mampu mengelola aneka usaha kerajinan,perdagangan maupun pertanian.

"Penyaluran bantuan itu agar warga Badui yang memeluk agama Islam bisa hidup mandiri juga mampu mengelola usaha," kata Kepala Desa Wantisari Kecamatan Leuwidamar Kabupaten Lebak Feyza Ulufiyah di Lebak, Kamis 1, Februari 2018.

Peluncuran bantuan untuk pemberdayaan warga Badui itu dilakukan di Pondok Pesantren Hasanudin setempat dan dihadiri Asisten Daerah (Asda III) Dedi Lukman dan Dinas Pertanian dan Perkebunan (Distanbun) Dede Supriatna. Penyerahan bantuan itu diserahkan oleh Direktur PLN Jawa-Bali sebesar Rp 351 juta juga bibit pepaya california dan pemasangan listrik gratis.

Berita terkait

3 Tips agar Rumah Terhidar dari Kebakaran saat Musim Kemarau

18 jam lalu

3 Tips agar Rumah Terhidar dari Kebakaran saat Musim Kemarau

Berikut tiga tips yang dapat membantu mengurangi risiko kebakaran rumah dari dampak musim kemarau.

Baca Selengkapnya

PLN Nyalakan Listrik Sektor Agrikultur Kabupaten Sragen, Sasar 499 Petani

2 hari lalu

PLN Nyalakan Listrik Sektor Agrikultur Kabupaten Sragen, Sasar 499 Petani

PLN Unit Induk Distribusi Jawa Tengah dan Daerah Istimewa Yogyakarta menyalakan listrik di sektor agrikultur wilayah Kabupaten Sragen.

Baca Selengkapnya

Program Electrifying Agriculture PLN, Mampu Tingkatkan Produktivitas Pertanian

2 hari lalu

Program Electrifying Agriculture PLN, Mampu Tingkatkan Produktivitas Pertanian

Program Electrifying Agriculture (EA) dari PT PLN (Persero), terus memberikan dampak positif bagi pertanian di Indonesia.

Baca Selengkapnya

PLN dan Huawei Bekerja Sama dalam Proyek JIC, Dukung Transformasi Energi

2 hari lalu

PLN dan Huawei Bekerja Sama dalam Proyek JIC, Dukung Transformasi Energi

PT PLN (Persero) dan PT Huawei Tech Investment berkolaborasi dalam Joint Innovation Center (JIC). Proyek itu untuk memperkuat transformasi digital.

Baca Selengkapnya

Kolaborasi PLN dan Huawei Kembangkan Joint Innovation Center

2 hari lalu

Kolaborasi PLN dan Huawei Kembangkan Joint Innovation Center

Kolaborasi Joint Innovation Center (JIC) dengan PT Huawei Tech Investment yang akan menjadi salah satu fondasi pengembangan teknologi ketenagalistrikan baru di bidang ICT.

Baca Selengkapnya

Kawasan Mandalika Terlistriki Energi Hijau, Beli REC dari PLN

5 hari lalu

Kawasan Mandalika Terlistriki Energi Hijau, Beli REC dari PLN

PLN NTB meneken Perjanjian Jual Beli Sertifikat Energi Terbarukan dengan Kawasan Ekonomi Khusus Mandalika.

Baca Selengkapnya

ITPLN Perpanjang Waktu Penerimaan Calon Mahasiswa

6 hari lalu

ITPLN Perpanjang Waktu Penerimaan Calon Mahasiswa

Institut Teknologi PLN (ITPLN) mengumumkan perpanjangan masa penerimaan mahasiswa baru tahun akademik 2024/2025 hingga 29 April 2024.

Baca Selengkapnya

PLN Pulihkan Pasokan Listrik Pascaerupsi Gunung Ruang

6 hari lalu

PLN Pulihkan Pasokan Listrik Pascaerupsi Gunung Ruang

PT PLN (Persero) berhasil memulihkan pasokan listrik Pulau Tagulandang yang terdampak erupsi Gunung Ruang di Kabupaten Sitaro Sulawesi Utara

Baca Selengkapnya

Tiket Proliga Bisa Dibeli di PLN Mobile

7 hari lalu

Tiket Proliga Bisa Dibeli di PLN Mobile

Kompetisi profesional kasta tertinggi di Indonesia yaitu PLN Mobile Proliga 2024 siap digelar mulai 25 April 2024. Untuk memudahkan pecinta voli yang ingin menonton langsung gelaran ini di lokasi pertandingan, tiket pertandingan dapat dibeli melalui aplikasi PLN Mobile.

Baca Selengkapnya

PLN akan Tambah 2 Ribu SPKLU untuk Kendaraan Listrik

8 hari lalu

PLN akan Tambah 2 Ribu SPKLU untuk Kendaraan Listrik

PT PLN (Persero) akan menambah 2 ribu SPKLU untuk kendaraan listrik tahun ini.

Baca Selengkapnya