Debenhams Tutup Besok, Tas dan Sepatu Didiskon hingga 90 Persen

Sabtu, 30 Desember 2017 19:09 WIB

Department store Debenhams Senayan City Mall menggelar beragam diskon sebelum menutup gerainya pada akhir tahun ini. Diskon berlangsung hingga esok, Ahad, 31 Desember 2017. TEMPO/Budiarti Utami Putri.

TEMPO.CO, Jakarta - Department Store Debenhams di Senayan City Mall menggelar diskon hingga 90 persen pada akhir tahun ini. Diskon diumbar menjelang ditutupnya gerai retail di lokasi ini, besok, Minggu, 31 Desember 2017. Sebelumnya, retail ini menutup gerainya di Kemang Village dan Supermall Karawaci.

Menurut pantauan Tempo pada Sabtu, 30 Desember 2017, gerai retail ini memberi potongan harga untuk hampir semua produk. Dari baju, tas, sepatu, kosmetik, mainan anak, hingga perlengkapan rumah dijual dengan rabat.

Sejumlah pengunjung tampak mengerumuni barang-barang yang dijual di setiap lantai. Di lantai dasar, terdapat produk tas yang tampak lebih dikerumuni pengunjung ketimbang produk lain, seperti kosmetik dan perhiasan.

Salah satu pengunjung Debenhams, Lisa, 27 tahun, membeli dua buah tas bermerek Huer Diona dan Star by Julian Macdonald. Tas Huer Diona mendapat diskon 50 + 20 persen sehingga harganya menjadi Rp 319.200. Sedangkan, Star by JM seharga Rp 1.170.000 didiskon 70 persen sehingga harganya menjadi Rp 359 ribu.

"Kalau diskon apa sih yang enggak, lumayan ini diskonnya," kata Lisa kepada Tempo di Senayan City, Jakarta, Sabtu, 30 Desember 2017.

Advertising
Advertising

Selain itu, beragam merek lain juga memberi diskon. Hush and Puppies memberi potongan harga 30 persen sehingga harga tas menjadi kisaran Rp 799 ribu dari sebelumnya Rp 999 ribu. Diskon Hush and Puppies juga berlaku untuk produk sepatu, yakni 20-40 persen. Brand Sakroots juga mendiskon produk tas 10-30 persen.

Salah satu pramuniaga Debenhams, Ivan, mengatakan sepatu merek Hush and Puppies, Vizzano, Amante, dan Linea Pelle cukup banyak diincar pembeli, sebab harganya tidak terlalu mahal setelah didiskon. Linea Pelle bahkan menjual produknya mulai Rp 99 ribu. Sedangkan brand sepatu Andrew, kata Ivan, tidak banyak diincar pembeli. "Soalnya harganya masih mahal," ujarnya.

Satu sepatu Andrew misalnya dipatok seharga Rp 1 jutaan. Dengan diskon 20 persen, pembeli harus merogoh kocek Rp 800 ribuan untuk produk tersebut. Rata-rata produk yang dijual mendapat diskon 50 persen. Namun, diskon akan bertambah 20 persen mulai pukul 20.00 WIB nanti. Gelaran diskon yang telah berlangsung sejak 15 Desember lalu ini akan berakhir besok, 31 Desember.

Berita terkait

Kemenkop dan UKM Tegaskan Tak Larang Warung Madura Buka 24 Jam

1 hari lalu

Kemenkop dan UKM Tegaskan Tak Larang Warung Madura Buka 24 Jam

Kemenkop UKM mengklarifikasi isu larangan warung Madura beroperasi 24 jam. Begini penjelasannya.

Baca Selengkapnya

Menjelang Lebaran 2024, ACE Solo Paragon Mall Gelar Promo Diskon hingga 70 Persen

23 hari lalu

Menjelang Lebaran 2024, ACE Solo Paragon Mall Gelar Promo Diskon hingga 70 Persen

Sejumlah promo yang ditawarkan ACE menjelang libur Lebaran 2024 itu di antaranya adalah diskon belanja hingga 70 persen dan promo Beli 1 Gratis 1.

Baca Selengkapnya

Bos Tokopedia Blak-blakan soal Permasalahan Predatory Pricing di E-Commerce

26 hari lalu

Bos Tokopedia Blak-blakan soal Permasalahan Predatory Pricing di E-Commerce

Presiden Tokopedia Melissa Siska Juminto buka suara soal permasalahan predatory pricing atau jual rugi di e-commerce.

Baca Selengkapnya

Bos Bulog Pastikan Stok Beras Aman Menjelang Lebaran: Seluruh Retail Diisi, Pasar Tradisional, Gudang..

26 hari lalu

Bos Bulog Pastikan Stok Beras Aman Menjelang Lebaran: Seluruh Retail Diisi, Pasar Tradisional, Gudang..

Dirut Perum Bulog Bayu Krisnamurthi memastikan pasokan dan stok beras di berbagai daerah akan terjaga menjelang hari Lebaran 2024.

Baca Selengkapnya

Menjelang Lebaran 2024, Sejumlah Mal Gelar Midnight Sale: Diskon hingga 80 Persen

29 hari lalu

Menjelang Lebaran 2024, Sejumlah Mal Gelar Midnight Sale: Diskon hingga 80 Persen

Sejumlah mal atau pusat perbelanjaan di Jakarta dan sekitarnya menggelar midnight sale menjelang Hari Raya Lebaran atau Idul Ffitri 1445 Hijriah.

Baca Selengkapnya

CEO The Body Shop Indonesia Pastikan Gerai di Tanah Air Bakal Tetap Buka dan Terus Berkembang

43 hari lalu

CEO The Body Shop Indonesia Pastikan Gerai di Tanah Air Bakal Tetap Buka dan Terus Berkembang

CEO The Body Shop Indonesia Suzy Hutomo angkat bicara usai penutupan seluruh gerai produsen produk perawatan tubuh dan kecantikan itu di AS.

Baca Selengkapnya

The Body Shop Tutup Gerai di AS dan Kanada, Bagaimana Nasib Bisnisnya di Indonesia?

45 hari lalu

The Body Shop Tutup Gerai di AS dan Kanada, Bagaimana Nasib Bisnisnya di Indonesia?

The Body Shop memutuskan gerai-gerainya di Amerika Serikat dan Kanada. Lalu bagaimana nasib bisnisnya di Indonesia?

Baca Selengkapnya

Zulhas Sebut Geliat Ekonomi di Pasar Tanah Abang di Atas Rata-Rata, Seperti Apa Realitanya?

46 hari lalu

Zulhas Sebut Geliat Ekonomi di Pasar Tanah Abang di Atas Rata-Rata, Seperti Apa Realitanya?

Mendag Zulhas mengklaim geliat ekonomi Indonesia selama Ramadan di atas rata-rata karena melihat ramainya Pasar Tanah Abang. Seperti apa realitanya?

Baca Selengkapnya

Nike Akan PHK 1.600 Karyawan, Apa Saja Pemicunya?

19 Februari 2024

Nike Akan PHK 1.600 Karyawan, Apa Saja Pemicunya?

Nike akan memangkas lebih dari 1.600 karyawan atau sekitar 2 persen dari total tenaga kerjanya. Apa sebabnya?

Baca Selengkapnya

Harga Beras Melonjak Lampaui HET, Pedagang Pasar Desak Pemerintah Buka Data: Mana untuk Bansos dan ke Pasar

19 Februari 2024

Harga Beras Melonjak Lampaui HET, Pedagang Pasar Desak Pemerintah Buka Data: Mana untuk Bansos dan ke Pasar

Saat ini, harga beras di pasar saat ini masih di atas HET padahal pemerintah mengklaim telah menggerojok bansos dan beras ke pasar.

Baca Selengkapnya