Gandeng Go-Jek, BTN Salurkan KPR ke Pekerja Informal

Rabu, 13 Desember 2017 06:21 WIB

BTN Genjot Kredit di Daerah

TEMPO.CO, JAKARTA - PT Bank Tabungan Negara (Persero) Tbk atau Bank BTN telah menjalin kerja sama dengan perusahaan penyedia layanan aplikasi Go-Jek untuk menyalurkan dana kredit pemilikan rumah (KPR) bersubsidi bagi para pekerja informal. Melalui kerja sama itu, mitra driver yang bekerja untuk Go-Jek berhak mendapatkan KPR bersubsidi dari Bank BTN.

Pada tahap awal, Bank BTN bersama Go-Jek telah menggelar ajang yang dinamai Go-Jek Serbu BTN Tahap I. Dari ajang tersebut, setidaknya terdapat 581 aplikan dari driver Go-Jek yang telah mengajukan KPR subsidi kepada Bank BTN. Adapun 397 di antaranya dinyatakan telah lulus verifikasi dan bisa memiliki rumah melalui fasilitas KPR subsidi dari Bank BTN.

“Total nilai KPR-nya hanya Rp 51,6 miliar, tapi sangat berarti bagi mereka untuk bisa memiliki rumah,” kata Direktur Utama Bank BTN Maryono di Menara BTN, Jakarta, Selasa, 12 Desember 2017.

Simak: Bank BTN Obral Bunga KPR 6,21 Persen

Maryono menuturkan program Go-Jek Serbu BTN Tahap II akan diselenggarakan di beberapa tempat yang telah menjadi wilayah kerja aplikasi Go-Jek. Daerah-daerah itu di antaranya Sumatera, Jawa Timur, Yogyakarta, Jawa Tengah, Kalimantan, dan Sulawesi.

Maryono mengatakan program ini nantinya tidak hanya dapat dinikmati para pekerja informal yang bekerja sebagai mitra Go-Jek. Ke depan, kata Maryono, program KPR subsidi ini juga dapat dirasakan para pekerja informal lain, seperti petani, nelayan, hingga tukang bakso. "Yang penting harus berbasis komunitas. Jadi kita juga gampang untuk mengontrol KPR subsidi tersebut," ujarnya.

Sejak 1976 hingga November 2017, Bank BTN mengklaim telah mengucurkan kredit senilai Rp 230,2 triliun untuk merealisasikan KPR untuk 4,1 juta unit rumah bagi masyarakat Indonesia.

Dari hasil realisasi tersebut, 3,08 juta unit atau lebih dari 75 persen di antaranya mengalir dalam bentuk KPR subsidi. Angka tersebut setara dengan nilai KPR subsidi Rp 110,45 triliun. Sedangkan sisanya disalurkan dalam bentuk KPR nonsubsidi.

ERLANGGA DEWANTO

Berita terkait

Terpopuler: Pria Sobek Tas Hermes di Depan Petugas Bea Cukai, BTN Didemo karena Uang Nasabah Hilang

2 hari lalu

Terpopuler: Pria Sobek Tas Hermes di Depan Petugas Bea Cukai, BTN Didemo karena Uang Nasabah Hilang

Terpopuler bisnis: Pria menyobek tas Hermes di depan petugas Bea Cukai karena karena diminta bayar Rp 26 juta, BTN didemo nasabah.

Baca Selengkapnya

Terkini Bisnis: Menteri Bahlil Soal Kontrak Freeport Diperpanjang hingga 2061, 3 Pemicu Pinjol Makin Marak

3 hari lalu

Terkini Bisnis: Menteri Bahlil Soal Kontrak Freeport Diperpanjang hingga 2061, 3 Pemicu Pinjol Makin Marak

Menteri Investasi Bahlil Lahadalia mengatakan pemerintah bakal memperpanjang kontrak PT Freeport Indonesia hingga 2061.

Baca Selengkapnya

Terkini Bisnis: Jokowi Resmikan Bendungan Tiuk Suntuk di NTB, Respons BTN Atas Dugaan Raibnya Uang Nasabah

3 hari lalu

Terkini Bisnis: Jokowi Resmikan Bendungan Tiuk Suntuk di NTB, Respons BTN Atas Dugaan Raibnya Uang Nasabah

Presiden Joko Widodo alias Jokowi meresmikan Bendungan Tiu Suntuk di Sumbawa Barat, Nusa Tenggara Barat (NTB).

Baca Selengkapnya

Didemo Nasabah, BTN: Tak Ada Uang Nasabah yang Raib

3 hari lalu

Didemo Nasabah, BTN: Tak Ada Uang Nasabah yang Raib

PT Bank Tabungan Negara (Persero) atau BTN patuh dan taat hukum yang berlaku di Indonesia.

Baca Selengkapnya

Laba Bersih BTN Syariah Meroket 56 Persen menjadi Rp 164,1 Miliar

9 hari lalu

Laba Bersih BTN Syariah Meroket 56 Persen menjadi Rp 164,1 Miliar

BTN Syariah membukukan laba bersih kuartal I 2024 mencapai Rp 164,1 miliar atau tumbuh 56,1 persen secara tahunan.

Baca Selengkapnya

Terkini: Usulan BTN Program 3 Juta Rumah Prabowo-Gibran, Pro Kontra Rencana Buka Lahan 1 Juta Ha untuk Padi Cina

9 hari lalu

Terkini: Usulan BTN Program 3 Juta Rumah Prabowo-Gibran, Pro Kontra Rencana Buka Lahan 1 Juta Ha untuk Padi Cina

BTN mengusulkan skema dana abadi untuk membiayai program 3 juta rumah yang dicanangkan oleh pasangan Capres-cawapres terpilih Prabowo-Gibran.

Baca Selengkapnya

Program 3 Juta Rumah Prabowo-Gibran, BTN Usulkan Skema Dana Abadi

9 hari lalu

Program 3 Juta Rumah Prabowo-Gibran, BTN Usulkan Skema Dana Abadi

PT Bank Tabungan Negara (BTN) usulkan skema dana abadi untuk program 3 juta rumah yang digagas Prabowo-Gibran.

Baca Selengkapnya

Laba Bersih BTN Kuartal I 2024 Tumbuh 7,4 Persen, Tembus Rp 860 M

9 hari lalu

Laba Bersih BTN Kuartal I 2024 Tumbuh 7,4 Persen, Tembus Rp 860 M

BTN mencatat pertumbuhan laba bersih sebesar 7,4 persen menjadi Rp 860 miliar pada kuartal I 2024.

Baca Selengkapnya

Jadwal Operasional Bank Mandiri, BCA, BNI, BRI hingga BTN selama Libur Lebaran 2024

26 hari lalu

Jadwal Operasional Bank Mandiri, BCA, BNI, BRI hingga BTN selama Libur Lebaran 2024

Berikut jadwal operasional Bak Mandiri, BCA, BNI, BRI dan BTN selama libur Lebaran 2024.

Baca Selengkapnya

Selain KPR, Ini 7 Cara Beli Rumah yang Lebih Murah

36 hari lalu

Selain KPR, Ini 7 Cara Beli Rumah yang Lebih Murah

Jika membeli rumah dengan KPR berat, ada beberapa cara beli rumah yang bisa Anda pilih, yakni secara cash hingga membeli rumah lelang.

Baca Selengkapnya