Rawan Longsor, Jalur Kereta Selatan Dievaluasi

Reporter

Minggu, 6 April 2014 12:21 WIB

Kecelakaan kereta Malabar, Tasikmalaya (4/4)

TEMPO.CO, Jakarta - Kementerian Perhubungan menyatakan kembali melakukan pemetaan tanah rawan longsor setelah kecelakaan kereta Malabar di Tasikmalaya. "Daerah yang paling rawan adalah dari Cicalengka hingga Ciawi," kata Direktur Jenderal Perkeretaapian Hermanto Dwiatmoko kepada Tempo, Minggu, 6 April 2014. (baca: Masinis Malabar, Orang Pertama Cari Bantuan)

Dia mengungkapkan pemerintah dan para ahli tanah sedang menjalankan evaluasi dan mencari solusi. Untuk jangka pendek, kata Hermanto, PT Kereta Api Indonesia (KAI) diminta melakukan pengawasan ketat. "Di lokasi sedang dilakukan pembersihan, track sementara juga dibuat supaya crane bisa lewat dan mengangkut gerbong."

Hermanto menuturkan, setelah kecelakaan terjadi dan pembersihan serta perbaikan dilakukan, jalur lokasi kecelakaan kereta Malabar akan dioperasikan kembali. Dia mengatakan tidak ada jalur lain untuk rute Bandung-Yogyakarta. "Satu-satunya jalur memang lewat situ," ujarnya. (baca: KA Siliwangi Gantikan KA Malabar Selama Dua Hari)

Menurut dia, kecelakaan yang terjadi pada Jumat, 4 April 2014, bukan yang pertama di jalur tersebut. Sebelumnya, pernah ada setidaknya dua kecelakaan. Salah satunya adalah kereta anjlok, tapi bukan pada titik lokasi kecelakaan kereta Malabar.

Akibat kecelakaan tersebut, manajemen KAI membatalkan seluruh perjalanan kereta lokomotif (KL) Siliwangi jurusan Sukabumi-Cianjur dalam kurun waktu dua hari ke depan, yakni untuk keberangkatan Minggu-Senin, 6-7 April 2014.

MARIA YUNIAR

Terpopuler
Siapa Pengusaha RI yang Saweran dengan Bill Gates?
Begini, Alasan Bill Gates Kunjungi Jakarta
Bos BUMN Nuklir Batal Ketemu Bill Gates
Penerbit Faktur Pajak Fiktif Ditangkap






Berita terkait

BPH Migas Minta PT KAI Optimalkan Pemanfaatan BBM Bersubsidi

3 hari lalu

BPH Migas Minta PT KAI Optimalkan Pemanfaatan BBM Bersubsidi

Badan Pengatur Hilir Minyak dan Gas Bumi atau BPH Migas mendorong PT Kereta Api Indonesia (PT KAI) memaksimalkan pemanfaatan BBM bersubsidi.

Baca Selengkapnya

Pelanggan Kereta Api Daop 9 Jember Meningkat Tujuh Persen Selama Libur Panjang Kenaikan Yesus Kristus

5 hari lalu

Pelanggan Kereta Api Daop 9 Jember Meningkat Tujuh Persen Selama Libur Panjang Kenaikan Yesus Kristus

Tingginya animo masyarakat menggunakan kereta api selama libur panjang kali ini, tak lepas dari kepastian jadwal dan tingkat ketepatan waktu perjalana

Baca Selengkapnya

Usai Libur Panjang Kenaikan Isa Almasih, PT KAI Tambah Armada Hadapi Libur Waisak

5 hari lalu

Usai Libur Panjang Kenaikan Isa Almasih, PT KAI Tambah Armada Hadapi Libur Waisak

PT Kereta Api Indonesia (Persero) atau KAI mencatat 854.728 penumpang selama libur panjang Kenaikan Isa Almasih dan cuti bersama periode 8 sampai 12 Mei 2024

Baca Selengkapnya

Antisipasi Lonjakan Penumpang, Operasional Tambahan KA Manahan Diperpanjang sampai Akhir Bulan Ini

6 hari lalu

Antisipasi Lonjakan Penumpang, Operasional Tambahan KA Manahan Diperpanjang sampai Akhir Bulan Ini

KAI Daerah Operasional (Daop) 6 Yogyakarta memperpanjang operasional tambahan KA Manahan hingga 31 Mei 2024.

Baca Selengkapnya

Long Weekend Mulai Besok, 520 Ribu Tiket KAI Sudah Ludes Terjual

10 hari lalu

Long Weekend Mulai Besok, 520 Ribu Tiket KAI Sudah Ludes Terjual

Angka penjualan tiket kereta terus bergerak seiring dengan mendekati masa long weekend.

Baca Selengkapnya

PT KAI Ingatkan Pengguna Jalan Harus Mengalah pada Kereta Api, Bagaimana Aturannya?

11 hari lalu

PT KAI Ingatkan Pengguna Jalan Harus Mengalah pada Kereta Api, Bagaimana Aturannya?

Pengguna jalan harus mengalah pada kereta api di perlintasan sebidang untuk menghindari kecelakaan fatal.

Baca Selengkapnya

KA Pandalungan Tabrak Mobil di Pasuruan, PT KAI: Pengguna Jalan Harus Dahulukan Kereta

11 hari lalu

KA Pandalungan Tabrak Mobil di Pasuruan, PT KAI: Pengguna Jalan Harus Dahulukan Kereta

Kereta Api (KA) Pandalungan relasi Gambir-Jember terlibat kecelakaan lalu lintas dengan mobil di Pasuruan, Jawa Timur, Selasa, 7 Mei 2024.

Baca Selengkapnya

Long Weekend Pekan Ini, PT KAI Siapkan 739 Ribu Kursi

11 hari lalu

Long Weekend Pekan Ini, PT KAI Siapkan 739 Ribu Kursi

PT Kereta Api Indonesia (Persero) atau PT KAI menyiapkan sebanyak 739.782 kursi selama libur panjang periode 8 hingga 12 Mei 2024 .

Baca Selengkapnya

Kecelakaan KA Pandalungan vs Minibus di Pasuruan Tewaskan Empat Orang, Ini kata KAI

11 hari lalu

Kecelakaan KA Pandalungan vs Minibus di Pasuruan Tewaskan Empat Orang, Ini kata KAI

Satu unit minibus yang melintas di perlintasan sebidang tanpa palang pintu tertabrak KA Pandalungan relasi Gambir-Jember

Baca Selengkapnya

Cuti Bersama Akhir Pekan, PT KAI Sediakan KA Lodaya Tambahan dari Bandung

11 hari lalu

Cuti Bersama Akhir Pekan, PT KAI Sediakan KA Lodaya Tambahan dari Bandung

Pemerintah menetapkan cuti bersama pada Jumat, 10 Mei 2024, menyusul libur perayaan Kenaikan Isa Almasih pada, Kamis, 9 Mei 2025.

Baca Selengkapnya