Demi Jokowi, Terry Foxconn Rela Tak Libur

Reporter

Editor

Muchamad Nafi

Sabtu, 8 Februari 2014 12:30 WIB

Buruh perakit produk Apple di pabrik Foxconn, Cina. inthesetimes.com

TEMPO.CO, Jakarta - Direktur Foxconn Technology Group, Terry Gou, mengaku mengorbankan hari liburnya demi menandatangani nota kerja sama atau letter of intent di Jakarta. "Saya menggunakan liburan saya untuk ke sini menandatangani ini (letter of intent)," kata Terry di Balai Kota, Jumat 7 Februari 2014. Sebab, saat ini bagi dia masih merupakan masa liburan Tahun Baru Cina.

Menurutnya, Indonesia adalah negara yang prospektif untuk investasi. "Saya punya daftar negara-negara besar untuk investasi termasuk Rusia, Cina, Amerika Serikat, Mexico, Brazil, India. Tapi menurut saya masa depan dimulai di Indonesia." (Baca: Temui Jokowi, Foxconn Janji Investasi Rp 12 T).

Orang terkaya nomor empat di Taiwan versi Majalah Forbes ini menyatakan alasan investasinya di Jakarta karena sosok Gubernur DKI, Joko Widodo. "Dia punya kemampuan eksekusi yang berbeda," kata Terry. Faktor ketertarikan lainnya adalah ketersediaan tenaga kerja muda dan sumber daya alam yang melimpah.

Dia menghabiskan satu tahun untuk studi di lokasi mana untuk investasi high technology di Indonesia. Melihat risiko investasi di sini, ia berpikir soal siapa yang bisa menyelesaikan masalahnya. "Jokowi berjanji bisa selesaikan masalah itu."

Terry menemui Jokowi setahun lalu ketika sedang mencari-cari lokasi investasi pabrik barunya. Belakangan dia terkesan karena Pemerintah Provinsi DKI menunjukkan keseriusan. Jokowi mengirim tim pemprov dan Kawasan Berikat Nusantara pekan lalu ke Taipei sebelum Tahun Baru Cina. "Saya saja berhenti (bekerja) di Tahun Baru Cina," katanya tertawa.

Foxconn menjanjikan investasi senilai US$ 1 miliar di Jakarta dalam jangka 3-5 tahun. Targetnya, mendirikan industri teknologi tinggi (high-end) dalam bidang teknologi informasi bagi tenaga kerja muda. Produk yang dijanjikan adalah pembuatan chip dan konduktor telepon seluler.

ATMI PERTIWI


Terpopuler:


Ikuti Keyakinan Jonas, Asmirandah Ingin Bahagia
Dicari KPK, Staf Atut Ngumpet di Hotel
Hakim PK MA Bebaskan Dokter Ayu
Temui Jokowi, Foxconn Janji Investasi Rp 12 T
Diskusi Buku Tan Malaka Diganggu Ormas di Surabaya
Digeruduk Ormas Islam, Diskusi Tan Malaka Bubar

Berita terkait

Suasana Jokowi, Budi Arie, hingga Bahlil Nobar Timnas U-23 vs Uzbekistan

2 jam lalu

Suasana Jokowi, Budi Arie, hingga Bahlil Nobar Timnas U-23 vs Uzbekistan

Jokowi tampak antusias melihat tayangan besar yang menempel di dinding ruang utama Istana Negara.

Baca Selengkapnya

Para Menteri Jokowi Ikut Nobar Timnas U-23 vs Uzbekistan di Istana

3 jam lalu

Para Menteri Jokowi Ikut Nobar Timnas U-23 vs Uzbekistan di Istana

Presiden Jokowi mengundang relawan dan Menteri untuk hadir ke Istana menyaksikan dan nonton bareng semifinal AFC U-23 Indonesia lawan Uzbekistan.

Baca Selengkapnya

Jokowi Bertemu CEO Microsoft Besok, Bahas Potensi Investasi Rp 14 Triliun

4 jam lalu

Jokowi Bertemu CEO Microsoft Besok, Bahas Potensi Investasi Rp 14 Triliun

Investasi Microsoft tersebut bakal tersebar dalam beragam bentuk termasuk salah satunya untuk pengembangan talenta digital.

Baca Selengkapnya

Perludem Prediksi Jokowi Bakal Cawe-cawe di Pilkada 2024

4 jam lalu

Perludem Prediksi Jokowi Bakal Cawe-cawe di Pilkada 2024

Perludem menilai politisasi bansos dan mobilisasi aparat akan tetap terjadi di Pilkada 2024.

Baca Selengkapnya

Jokowi Kumpulkan Relawan di Istana, Nobar Timnas U-23 Indonesia lawan Uzbekistan

5 jam lalu

Jokowi Kumpulkan Relawan di Istana, Nobar Timnas U-23 Indonesia lawan Uzbekistan

Presiden Jokowi nonton laga Tim Nasional atau Timnas U23 Indonesia melawan Uzbekistan dalam semifinal piala Asia.

Baca Selengkapnya

Tanggapan Heru Budi hingga Ketua Kadin DKI Soal UU DKJ yang Resmi Diteken Jokowi

6 jam lalu

Tanggapan Heru Budi hingga Ketua Kadin DKI Soal UU DKJ yang Resmi Diteken Jokowi

Heru Budi Hartono meyakini pengesahan UU DKJ adalah yang terbaik untuk Jakarta.

Baca Selengkapnya

Prabowo Bertemu Calon PM Singapura, Diperkenalkan oleh Jokowi

6 jam lalu

Prabowo Bertemu Calon PM Singapura, Diperkenalkan oleh Jokowi

Jokowi mempertemukan Prabowo dengan calon PM Singapura yang akan dilantik Lawrence Wong.

Baca Selengkapnya

Pengadilan Bebaskan Berbicara di Berbagai Forum, Rocky Gerung Terima Kasih ke Hakim Sudah Pakai Akal Sehat

7 jam lalu

Pengadilan Bebaskan Berbicara di Berbagai Forum, Rocky Gerung Terima Kasih ke Hakim Sudah Pakai Akal Sehat

PN Jakarta Selatan menolak gugatan advokat David Tobing yang meminta hakim menghukum Rocky Gerung untuk tidak berbicara di berbagai forum.

Baca Selengkapnya

Safari Politik Prabowo Usai KPU Menetapkan sebagai Presiden Terpilih

7 jam lalu

Safari Politik Prabowo Usai KPU Menetapkan sebagai Presiden Terpilih

Ketua Umum Partai Gerindra Prabowo Subianto melakukan safari politik setelah ditetapkan KPU sebagai presiden terpilih Pilpres 2024. Ke mana saja?

Baca Selengkapnya

Jokowi Percaya Prabowo akan Perkuat Kerja Sama Indonesia-Singapura

7 jam lalu

Jokowi Percaya Prabowo akan Perkuat Kerja Sama Indonesia-Singapura

Presiden Jokowi menyoroti pergantian posisi Perdana Menteri Singapura, dari Lee Hsien Loong ke Lawrence Wong.

Baca Selengkapnya