OJK: Semua Bank di Jatim dalam Pengawasan Normal

Reporter

Jumat, 13 Desember 2013 21:42 WIB

Gedung Bank Jatim, Jalan Basuki Rachmad, Surabaya, Jawa Timur. TEMPO/Fully Syafi

TEMPO.CO, Surabaya - Otoritas Jasa Keuangan menyatakan seluruh bank di Jawa Timur dalam pengawasan normal. "Semua bank masih dalam pengawasan normal," kata Kepala Kantor Regional Tiga Otoritas Jasa Keuangan wilayah Jawa Timur, Bali, dan Nusa Tenggara, Adie Soesetyantoro, kepada Tempo, Jumat, 13 Desember 2013.

Adie mengatakan, OJK melakukan pengawasan rutin kepada bank, baik tidak langsung (off-site) maupun langsung (on-site). Secara rutin, OJK juga melakukan penilaian tingkat kesehatan bank dengan menggunakan pendekatan berdasarkan risiko (risk based bank rating). Hasilnya, bank di Jawa Timur belum ada yang termasuk dalam pengawasan intensif ataupun khusus.

Saat ini, OJK sedang menyiapkan peralihan pengawasan bank dari Bank Indonesia. Mulai 1 Januari 2014, OJK mulai efektif menjalankan pengawasan microprudential. Berdasarkan amanat Undang-Undang Nomor 21 Tahun 2011 tentang Otoritas Jasa Keuangan, pengawasan bank yang sebelumnya dilakukan Bank Indonesia akan dialihkan kepada OJK.

Adapun di Surabaya, pengawasan dilakukan oleh sekitar 60 orang. Pihak yang diawasi mencakup bank umum, bank syariah, BPR umum, dan BPR syariah. Meski demikian, hal itu bukan berarti Bank Indonesia melepas fungsi pengawasan.

Kepala Perwakilan Bank Indonesia Wilayah IV Jawa Timur, Dwi Pranoto, mengatakan pihaknya akan berfokus pada macroprudential atau pengawasan terhadap industri yang berkaitan dengan bank dan bisa berdampak sistemik ataupun mengganggu stabilitas keuangan. "Jadi OJK fokus ke individual bank. BI ke industri yang berdampak sistemik," katanya.

Dengan fungsi yang baru ini, BI bisa masuk ke anak perusahaan atau holding company yang rawan gejolak krisis. Karena itu, BI akan memetakan profil-profil risiko, financial index, dan indikator sistemik. Namun, kata Dwi, hingga saat ini belum ada industri ataupun bank yang terkategori bermasalah baik secara likuiditas maupun fundamental.



AGITA SUKMA LISTYANTI

Berita terkait

Kebijakan OJK dalam Mendukung Pertumbuhan Ekonomi yang Berkelanjutan

21 Februari 2024

Kebijakan OJK dalam Mendukung Pertumbuhan Ekonomi yang Berkelanjutan

Berikut sejumlah kebijakan Otoritas Jasa Keuangan (OJK) dalam mendukung pertumbuhan ekonomi yang berkelanjutan..

Baca Selengkapnya

Cara Cek Nama di BI Checking atau SLIK OJK Terbaru secara Online

30 Januari 2024

Cara Cek Nama di BI Checking atau SLIK OJK Terbaru secara Online

Cara cek nama di BI Checking atau SLIK OJK hanya membutuhkan waktu paling lambat 1 hari kerja. Berikut ini langkah-langkah dan syaratnya.

Baca Selengkapnya

Daftar Asuransi yang Izin Usahanya Dicabut OJK Tahun Ini, Terbaru PT Aspan

4 Desember 2023

Daftar Asuransi yang Izin Usahanya Dicabut OJK Tahun Ini, Terbaru PT Aspan

Sejumlah perusahaan asuransi dicabut izin usahanya oleh Otoritas Jasa Keuangan (OJK) pada tahun ini. Perusahaan mana saja?

Baca Selengkapnya

NPL ke Level 1,36 Persen, Berikut Strategi Bank Mandiri

27 November 2023

NPL ke Level 1,36 Persen, Berikut Strategi Bank Mandiri

Direktur Manajemen Risiko PT Bank Mandiri Tbk (BMRI), Ahmad Siddik Badruddin, memprediksi kualitas kredit terjaga hingga akhir 2023 dan stabil pada 2024 mendatang.

Baca Selengkapnya

Memahami Apa Itu Musyarakah, Jenis, dan Contohnya

25 September 2023

Memahami Apa Itu Musyarakah, Jenis, dan Contohnya

Musyarakah adalah salah satu akad dalam perbankan syariah yang berbentuk kerja sama untuk mendapatkan keuntungan. Berikut penjelasannya.

Baca Selengkapnya

Mengenal Apa Itu Bursa Karbon dan Dampaknya untuk Lingkungan

22 September 2023

Mengenal Apa Itu Bursa Karbon dan Dampaknya untuk Lingkungan

Bursa karbon akan diselenggarakan oleh OJK pada 26 September 2023 mendatang. Ketahui dampak bursa karbon dan contohnya berikut.

Baca Selengkapnya

Pengertian OJK Lengkap dengan Tujuan dan Fungsinya

12 September 2023

Pengertian OJK Lengkap dengan Tujuan dan Fungsinya

Sudahkah Anda tahu apa pengertian OJK? OJK memiliki peran penting dalam sistem keuangan di Indonesia. Berikut ini tujuan hingga wewenangnya.

Baca Selengkapnya

Marak Mahasiswa Terjerat Paylater, OJK Peringatkan Perusahaan Kredit Online

21 Agustus 2023

Marak Mahasiswa Terjerat Paylater, OJK Peringatkan Perusahaan Kredit Online

Otoritas Jasa Keuangan (OJK) memperingatkan perusahaan kredit online karena marak mahasiswa terjerat jasa paylater.

Baca Selengkapnya

Bursa Kripto, Didirikan Bappebti, Dikelola OJK

28 Juli 2023

Bursa Kripto, Didirikan Bappebti, Dikelola OJK

Badan Pengawas Perdagangan Berjangka Komoditi (Bappebti) mendirikan bursa kripto. Pengelolaan akan dialihkan ke OJK.

Baca Selengkapnya

Izin Usaha Kresna Life Dicabut, Nasabah akan Gugat ke OJK

25 Juni 2023

Izin Usaha Kresna Life Dicabut, Nasabah akan Gugat ke OJK

Otoritas Jasa Keuangan (OJK) mencabut izin usaha Kresna Life. Nasabah akan menggugat.

Baca Selengkapnya