Lahan Galian C Diubah Jadi Kebun Bawang Putih

Selasa, 19 Maret 2013 21:38 WIB

Bawang merah dan bawang putih. ANTARA/Fanny Octavianus

TEMPO.CO, Temanggung - Bekas galian liar golongan C di Desa Kwadungan Gunung, Kwadungan Jurang dan Kruwisan di Kecamatan Kledung berubah menjadi lahan perkebunan bawang merah dan bawang putih sejak Oktober 2012 lalu.

Di Desa Kwadungan Gunung, reklamasi lahan eks galian C seluas 10.000 meter persegi dilakukan mandiri oleh masyarakat sekitar. Alih fungsi lahan dilakukan agar tidak terjadi kerusakan lebih parah dan mengurangi kerugian akibat lahan yang menganggur.

Slamet (32), pemilik eks penambangan galian C menjelaskan reklamasi dilakukan dengan pengembalian batu dan pasir yang telah digali secara merata pada permukaan galian. Selanjutnya pada permukaan tersebut ditumpuk tanah dengan ketebalan 40 sampai 60 sentimeter. Setelah itu baru ditanami bawang.

"Selain bawang juga dilakukan penanaman jagung, palawija, tembakau, dan kayu keras seperti kayu jabon (jati kebon), suren dan sengon," katanya Selasa 19 Maret 2013.

Bupati Temanggung Hasyim Afandi mengatakan Temanggung bukan daerah galian tambang jenis C. Hal ini tertuang dalam Perda Rancangan Tata Ruang Wilayah (RTRW) Provinsi Jawa Tengah. Sementara untuk tindakan hukum bagi pelaku adalah pasal 41 ayat 1 UU No. 23 Tahun 1997 tentang Tentang Pengelolaan Lingkungan Hidup.

Hasyim juga menyatakan bahwa galian C di daerah Desa Kwadungan Gunung, Kwadungan Jurang dan Kruwisan sebagian telah dibeli oleh Pemkab untuk pengembangan lokasi Agro Techopark. Ia juga sudah mengetahui sebagian lahan yang tidak dibeli telah digunakan oleh petani sebagai lahan pertanian.

"Lahan milik petani yang digunakan untuk lahan pertanian merupakan hak milik masing-masing petani. Kami berterimakasih karena telah membantu reklamasi eks-galian liar," tambahnya.

OLIVIA LEWI PRAMESTI

Berita Terpopuler:
Di KPK, Djoko Susilo Mulai Singgung 'Restu Atasan'

Jupe Tertangkap di Cibubur

Kisah Jenderal Djoko dan Kebun Binatang

Data Kartu Kredit Ini Dicuri untuk Belanja di AS

Ada Mayat Terikat dengan Mulut Dilakban di Bandara

Berita terkait

Harga Bawang Merah di Kota Solo Melonjak, Eceran Ada yang Tembus Rp 80 Ribu per Kilogram

9 hari lalu

Harga Bawang Merah di Kota Solo Melonjak, Eceran Ada yang Tembus Rp 80 Ribu per Kilogram

Harga bawang merah untuk pembelian secara eceran bahkan mencapai Rp 80 ribu per kg.

Baca Selengkapnya

2 Cara Masak Tahu Petis, Kudapan Asal Jawa Tengah

10 hari lalu

2 Cara Masak Tahu Petis, Kudapan Asal Jawa Tengah

Tahu petis adalah kudapan asli dari Jawa Tengah, paduan antara tahu goreng dengan sambal petis

Baca Selengkapnya

Terpopuler: Menhub Budi Karya Usulkan WFH di Selasa dan Rabu, Sri Mulyani Sebut Idul Fitri Tahun Ini Sangat Istimewa

18 hari lalu

Terpopuler: Menhub Budi Karya Usulkan WFH di Selasa dan Rabu, Sri Mulyani Sebut Idul Fitri Tahun Ini Sangat Istimewa

Menhub Budi Karya Sumadi mengusulkan work from home atau WFH untuk mengantisipasi kepadatan lalu lintas saat puncak arus balik Lebaran.

Baca Selengkapnya

Korupsi Diduga Sebabkan Harga Bawang Putih Naik, Ini Tanggapan Kementerian Perdagangan

19 hari lalu

Korupsi Diduga Sebabkan Harga Bawang Putih Naik, Ini Tanggapan Kementerian Perdagangan

Kementerian Perdagangan menanggapi dugaan korupsi di balik tingginya harga bawang putih.

Baca Selengkapnya

Harga Bawang Putih Naik Jelang Lebaran, Ini 5 Negara Sumber Bawang Putih Indonesia

26 hari lalu

Harga Bawang Putih Naik Jelang Lebaran, Ini 5 Negara Sumber Bawang Putih Indonesia

Harga bawang putih meroket jelang lebaran, muncul opsi impor. Negara mana saja langganan Indonesia?

Baca Selengkapnya

Allicin, Senyawa Anti Bakteri pada Bawang Putih untuk Redam Nyeri pada Gigi Berlubang

27 hari lalu

Allicin, Senyawa Anti Bakteri pada Bawang Putih untuk Redam Nyeri pada Gigi Berlubang

Pada gigi berlubang kerap menimbulkan nyeri, Allicin di bawang putih bekerja dengan cara mengurangi perkembangbiakan bakteri pada gigi berlubang.

Baca Selengkapnya

Blusukan ke Pasar Salakan Sulawesi Tengah, Jokowi: Harga Bawang Putih Agak Mahal

34 hari lalu

Blusukan ke Pasar Salakan Sulawesi Tengah, Jokowi: Harga Bawang Putih Agak Mahal

Jokowi mengatakan harga beras di pasar tersebut terpantau sebesar Rp 13.000 per kilogram.

Baca Selengkapnya

Keliru, Ombudsman: Rekomendasi Impor Bawang Putih Harusnya Diterbitkan Bapanas, Bukan Kementan

38 hari lalu

Keliru, Ombudsman: Rekomendasi Impor Bawang Putih Harusnya Diterbitkan Bapanas, Bukan Kementan

Ombudsman menyatakan rekomendasi RIPH mestinya diterbitkan Bapanas, bukan Dirjen Holtikultura Kementerian Pertanian.

Baca Selengkapnya

Beban Anggaran Makan SIang Gratis

28 Februari 2024

Beban Anggaran Makan SIang Gratis

Program makan siang gratis dan susu gratis yang menyedot dana Rp 450 triliun per tahun bakal membebani APBN 2025.

Baca Selengkapnya

BPS: Inflasi Tahunan Mencapai 2,57 Persen pada Januari 2024

1 Februari 2024

BPS: Inflasi Tahunan Mencapai 2,57 Persen pada Januari 2024

BPS mencatat kenaikan inflasi tahunan yang terjadi pada Januari 2024, yaitu 2,57 persen.

Baca Selengkapnya