Maros Akan Tambah Pabrik Semen

Reporter

Kamis, 7 Maret 2013 05:35 WIB

TEMPO/Hariandi Hafid

TEMPO.CO , Makassar:Perusahaan semen baru telah menjajaki ekspansi di Maros, Sulawesi Selatan. Jika terealisasi, industri semen Maros, Sulawesi Selatan, bakal semakin ramai. Saat ini sudah ada Semen Bosowa, yang telah beroperasi sejak 1999.

Rencana masuknya perusahaan baru ini diungkapkan oleh Bupati Maros Hatta Rahman saat menjadi pembicara dalam “Forum Satuan Kerja Perangkat Daerah (SKPD) Dalam Rangka Penyusunan Rencana Kerja Pemerintah Daerah (RKPD) Tahun 2014 Kabupaten Maros” di aula kantor Bupati Maros kemarin. Hanya, ia belum bisa memerinci dengan jelas pabrik semen yang dimaksud.

Hatta mengapresiasi hadirnya pabrik semen kedua ini karena akan membantu pemerintah dalam mengatasi pengangguran. "Saya berharap dengan hadirnya pabrik semen dan pabrik-pabrik lainnya di Maros akan mengurangi jumlah penduduk miskin di Maros," katanya. Mengacu pada standar MDGS (Bank Dunia), yang dimaksud dengan warga miskin adalah mereka yang mempunyai pendapatan di bawah US$ 2 per hari.

Maros menjadi incaran industri semen karena memiliki karst yang cukup luas untuk diolah menjadi semen. Karst itu tidak masuk dalam kawasan Hutan Lindung dan Taman Nasional Bantimurung Bulusaraung,

Selain itu, Maros menjadi incaran industri karena memiliki banyak potensi. Kini di Maros sudah berdiri sejumlah pabrik, selain pabrik semen, seperti pabrik teh gelas, pabrik pakan ternak, dan akan menyusul pabrik teh kemasan merek ternama.

Dengan kondisi tersebut, perekonomian pun menggeliat. Saat ini, bukan hanya industri yang mengincar wilayah Maros, pengembang perumahan kelas menengah ke atas juga sudah mulai mengajukan izin perumahan. "Itu karena Maros dekat dari bandara dan menjadi penyangga Kota Makassar," kata Hatta.



JUMADI



Berita Terpopuler:
Malaysia Bayar Sewa ke Sultan Sulu Rp 14 Juta

Fakta-fakta Menarik Jelang MU Vs Real Madrid

Pegawai Kemenag Dicurigai Gelapkan Dana Haji

'Perjalanan Pulang' Keluarga Sultan Sulu ke Sabah

Polisi Gamang Usut Golden Traders

Berita terkait

Tahun 2020, PT Semen Baturaja Kempit Pendapatan Rp 1,72 Triliun

1 April 2021

Tahun 2020, PT Semen Baturaja Kempit Pendapatan Rp 1,72 Triliun

PT Semen Baturaja meraup pendapatan Rp1,72 triliun pada 2020 di tengah pelemahan industri semen akibat dampak dari penyebaran COVID-29.

Baca Selengkapnya

Banyak Proyek Ditunda, Konsumsi Semen Nasional Turun 16,3 Persen

18 Agustus 2020

Banyak Proyek Ditunda, Konsumsi Semen Nasional Turun 16,3 Persen

Penundaan berbagai proyek konstruksi oleh pemerintah maupun sektor swasta diduga menjadi faktor utama rendahnya konsumsi semen per Juli 2020.

Baca Selengkapnya

Ada Program Wisata Covid-19 di Sulawesi Selatan, Apa Maksudnya?

8 Mei 2020

Ada Program Wisata Covid-19 di Sulawesi Selatan, Apa Maksudnya?

Pemerintah Provinsi Sulawesi Selatan memiliki program bernama Wisata Covid-19. Apa sebenarnya program wisata Covid-19, itu?

Baca Selengkapnya

Semen Kupang Curhat Belum Mampu Penuhi Kebutuhan Pasokan di NTT

18 Februari 2020

Semen Kupang Curhat Belum Mampu Penuhi Kebutuhan Pasokan di NTT

Kondisi berbeda disampaikan oleh Direktur Utama Semen Kupang Ery Susanto mengenai bisnis semen di Nusa Tenggara Timur.

Baca Selengkapnya

Industri Semen Kelebihan Pasokan 30 Juta Ton

27 Oktober 2018

Industri Semen Kelebihan Pasokan 30 Juta Ton

Kondisi industri semen tanah air tengah menghadapi tantangan.

Baca Selengkapnya

PT Semen Padang Ingin Produknya Digunakan Tol Padang-Pekanbaru

9 Agustus 2018

PT Semen Padang Ingin Produknya Digunakan Tol Padang-Pekanbaru

PT Semen Padang saat ini tengah mengalami kelebihan suplai.

Baca Selengkapnya

Harga Batu Bara Naik, Industri Semen Minta Insentif ke Pemerintah

1 Agustus 2018

Harga Batu Bara Naik, Industri Semen Minta Insentif ke Pemerintah

Christian Kartawijaya mengatakan industri semen tengah tertekan karena lonjakan harga batu bara.

Baca Selengkapnya

Industri Semen Menjerit, Tertekan Lonjakan Harga Batu Bara

31 Juli 2018

Industri Semen Menjerit, Tertekan Lonjakan Harga Batu Bara

Melonjaknya harga batu bara memukul industri semen.

Baca Selengkapnya

Di Depan Jokowi, Gubernur Sulsel Pamer Ekonomi Tumbuh 7,23 Persen

15 Februari 2018

Di Depan Jokowi, Gubernur Sulsel Pamer Ekonomi Tumbuh 7,23 Persen

Gubernur Sulawesi Selatan Syahrul Yasin Limpo melaporkan kondisi ekonomi daerahnya kepada Presiden Joko Widodo atau Jokowi pada hari ini.

Baca Selengkapnya

Pulau Jawa Jadi Penopang Utama Penjualan Semen Indonesia

21 November 2017

Pulau Jawa Jadi Penopang Utama Penjualan Semen Indonesia

Pasar Semen Indonesia di Pulau Jawa mencapai 38 persen.

Baca Selengkapnya