Sigit Pramono Kembali Pimpin Perbanas  

Reporter

Kamis, 1 November 2012 20:53 WIB

Sigit Pramono. TEMPO/Zulkarnain

TEMPO.CO, Jakarta -Komisaris independen Bank Central Asia, Sigit Pramono kembali terpilih menjadi pimpinan Perhimpunan Bank-Bank Umum Nasional (Perbanas) dalam Kongres Perbanas di Jakarta, Kamis malam, 1 November 2012. Sigit menang mutlak dalam voting dan menjabat untuk ketiga kalinya.

"Kami akan fokus di beberapa hal. Salah satunya adalah terus memberikan usulan dan masukan untuk Undang-Undang Perbankan," ucap Sigit dalam konferensi pers usai Kongres.

Sigit Pramono adalah bankir senior dengan pengalaman 25 tahun di dunia perbankan. Pria kelahiran Batang, 14 November 1958 ini merupakan Sarjana Ekonomi Universitas Diponegoro (1983) dan MBA bidang International Business Management dari Prasetya Mulya Business School (1995).

Selama karirnya, Sigit menduduki berbagai posisi penting. Antara lain Presiden Direktur Bank Negara Indonesia, Presiden Direktur PT Bank International Indonesia, beberapa posisi senior di Bank Mandiri dan mulai 2008, menjabat Komisaris Independen di BCA.

Sigit memperoleh 56 suara dari total 65 suara. Di posisi kedua Wakil Direktur Utama Permata Herwidyanto dengan perolehan 5 suara. Diikuiti Wakil Direktur Utama Mandiri Riswinandi dengan 2 suara dan Presiden Direktur BCA Jahja Setiaatmadja serta Direktur Kepatuhan BRI Randi Anto, masing-masing 1 suara.

Masa jabatan Sigit pada periode ini lebih panjang. Asosiasi memutuskan menambah masa jabatan pimpinan dari semula 3 tahun menjadi 4 tahun. Masa jabatan Sigit akan berakhir pada 2016.

Dalam kongres Perbanas kali ini, selain memilih ketua, Perbanas juga menyerahkan sumbangan pemikirannya untuk cetak biru perbankan nasional. Pemikiran itu diharapkan bisa menjadi masukan bagi pembuatan arah perbankan nasional ke depan. Salah satu poin penting yang diajukan dalam sumbangan pemikirannya adalah kategorisasi bank, bank umum dan bank khusus.

"Kami telah melakukan dialog-dialog. Tadi dapat SMS dari komisi XI karena di media banyak dimuat. Ini terus akan kami jelaskan," ujarnya.

MARTHA THERTINA


Berita terkait

Meski Sama-sama Entitas Perbankan Ketahui 6 Perbedaan BPR dan Bank Umum

7 hari lalu

Meski Sama-sama Entitas Perbankan Ketahui 6 Perbedaan BPR dan Bank Umum

Bank perkreditan rakyat (BPR) dan bank umum merupakan dua entitas keuangan yang memberikan layanan perbankan. Apa perbedan keduanya?

Baca Selengkapnya

OJK Cabut Izin Usaha 10 BPR hingga April 2024, Ini Sebabnya

7 hari lalu

OJK Cabut Izin Usaha 10 BPR hingga April 2024, Ini Sebabnya

Dalam empat bulan di 2024 ada 10 bank perkreditan rakyat (BPR) yang bangkrut dan dicabut izin usahanya oleh Otoritas Jasa Keuangan atau OJK.

Baca Selengkapnya

15 Perusahaan Terbaik untuk Kembangkan Karier Versi LinkedIn, Banyak di Sektor Keuangan

10 hari lalu

15 Perusahaan Terbaik untuk Kembangkan Karier Versi LinkedIn, Banyak di Sektor Keuangan

Jaringan profesional LinkedIn merilis daftar Top Companies 2024 edisi ketiga untuk Indonesia.

Baca Selengkapnya

Bank Indonesia Sebut 176 Ribu Orang Tukarkan Uang Baru Menjelang Idul Fitri

18 hari lalu

Bank Indonesia Sebut 176 Ribu Orang Tukarkan Uang Baru Menjelang Idul Fitri

Bank Indonesia (BI) mencatat total penukaran uang baru mencapai Rp 1,13 triliun per 3 April 2024 atau H-7 Lebaran.

Baca Selengkapnya

Bank BJB Buka Layanan Operasional Terbatas dan Weekend Banking selama Libur Lebaran

20 hari lalu

Bank BJB Buka Layanan Operasional Terbatas dan Weekend Banking selama Libur Lebaran

Selama periode libur Hari Raya Idul Fitri, Bank BJB tetap membuka beberapa jaringan kantor melalui kegiatan operasional terbatas dan layanan weekend banking.

Baca Selengkapnya

Terkini: Tol Bocimi Ambrol Penanganan Permanen Setelah Lebaran, Anggota DPR Usul Jasa Marga Buat Rest Area Fungsional

23 hari lalu

Terkini: Tol Bocimi Ambrol Penanganan Permanen Setelah Lebaran, Anggota DPR Usul Jasa Marga Buat Rest Area Fungsional

Ruas jalan Tol Bogor-Ciawi-Sukabumi atau Tol Bocimi mengalami longsor, diduga karena intensitas hujan deras pada Rabu malam

Baca Selengkapnya

BCA Umumkan Penyesuaian Jadwal Operasional selama Libur Lebaran

23 hari lalu

BCA Umumkan Penyesuaian Jadwal Operasional selama Libur Lebaran

BCA mengumumkan penyesuaian jadwal operasional kantor cabang selama periode libur Idul Fitri 2024 berdasarkan hari libur yang ditetapkan pemerintah.

Baca Selengkapnya

Restrukturisasi Kredit Berakhir, Bank Mandiri: Sebagian Debitur Terdampak Telah Masuk Tahap Normalisasi

25 hari lalu

Restrukturisasi Kredit Berakhir, Bank Mandiri: Sebagian Debitur Terdampak Telah Masuk Tahap Normalisasi

Bank Mandiri menyatakan bahwa kondisi para debiturnya yang terdampak Covid-19 telah kembali normal.

Baca Selengkapnya

OJK Umumkan Restruktursisasi Kredit Perbankan Covid-19 Berakhir, Begini Artinya Bagi Pelaku Usaha

25 hari lalu

OJK Umumkan Restruktursisasi Kredit Perbankan Covid-19 Berakhir, Begini Artinya Bagi Pelaku Usaha

OJK sampaikan restrukturisasi kredit perbankan untuk mengatasi dampak Covid-19 berakhir pada 31 Maret 2024,. Apa artinya bagi pelaku usaha?

Baca Selengkapnya

Terpopuler: Libur Panjang Banyak Penumpang Commuter Line Turun di Stasiun Dekat Pusat Perbelanjaan, OJK Sebut Restrukturisasi Kredit Covid-19 Berakhir

26 hari lalu

Terpopuler: Libur Panjang Banyak Penumpang Commuter Line Turun di Stasiun Dekat Pusat Perbelanjaan, OJK Sebut Restrukturisasi Kredit Covid-19 Berakhir

KAI Commuter mencatat total pengguna commuter line Jabodetabek selama libur panjang mencapai 1,6 juta orang.

Baca Selengkapnya