Aset Soedono Salim di BPPN Sudah Terjual Semua

Reporter

Editor

Kamis, 12 Februari 2004 19:44 WIB

TEMPO Interaktif, Jakarta: Badan Penyehatan Perbankan Nasional (BPPN) telah menjual semua aset milik Soedono Salim untuk melunasi utangnya senilai Rp 52,726 triliun. “Pokoknya sekarang aset Salim Holding Company sudah habis,” kata Deputi Ketua BPPN Bidang Aset Manajemen Investasi, Taufik Mappaenre Ma'roef di gedung BPPN, Jakarta, Kamis (12/2). Menurutnya tingkat pengembalian atau recovery rate grup Salim ini sekitar 30 sampai 40 persen atau senilai Rp 20 triliun. Namun, ia mengaku belum mengetahui angka pasti penjualan aset konglomerat yang mempunyai nama lain Liem Sioe Liong ini. “Nanti kalau sudah dihitung akan diumumkan,” katanya.Nilai ini, lanjut Taufik, merupakan aset total yang diserahkan Om Liem kepada BPPN. Untuk melunasi utangnya Rp 52,726 triliun, BPPN mengambil 108 aset Liem. Semua aset perusahaan ini, kata Taufik, ada yang dijual secara langsung BPPN dan ada yang tergabung dalam PT Holdiko Perkasa.Mengingat banyaknya perusahaan yang diserahkan, Taufik mengatakan proses verifikasi aset ini memerlukan waktu lebih lama dibanding dengan aset konglomerat lain. Proses verifikasi mendalam ini, katanya, untuk menghindarkan persoalan hukum yang mungkin akan terjadi dalam proses penjualan. “Sehingga ketika terjual tidak ada tuntutan atas penjualan ini,” katanya.BPPN, kata dia, sudah melakukan uji tuntas atau due dilligence atas penjualan aset Liem. "Untuk itulah aset Liem terjual dengan legal position yang tidak diganggu. Beres,” kata Taufik.Dengan penjualan ini, kemungkinan Liem akan segera mendapatkan Surat Keterangan Lunas. Penjualan aset ini merupakan penyelesaian kewajiban pemegang saham Master of Settlement and Acquisition Agreement (MSAA). Sebelumnya, Soedono Salim sudah direkomedasikan Komite Kebijakan Sektor Keuangan untuk mendapatkan surat luas dari BPPN. Namun BPPN masih meneliti dalam rangka agar dapat masukan yang imbang dan menyeluruh. “Mudah-mudahan minggu depan bisa ditandatangani closing agreement (perjanjian akhir),” katanya. Yandi MR - Tempo News Room

Berita terkait

Belum Terbitkan Sprindik Baru Eddy Hiariej, KPK Bantah Ada Intervensi Mabes Polri

1 jam lalu

Belum Terbitkan Sprindik Baru Eddy Hiariej, KPK Bantah Ada Intervensi Mabes Polri

Wakil Ketua KPK Johanis Tanak membantah ada tekanan dari Mabes Polri sehingga belum menerbitkan sprindik baru untuk Eddy Hiariej.

Baca Selengkapnya

11 Tersangka Kasus Judi Online di Teluknaga Raup Keuntungan 10 Miliar dalam Waktu 4 Bulan

2 jam lalu

11 Tersangka Kasus Judi Online di Teluknaga Raup Keuntungan 10 Miliar dalam Waktu 4 Bulan

Untuk membongkar kasus judi online di di Teluknaga, Kabupaten Tangerang ini, tim patroli siber Polda Metro Jaya melakukan penyelidikan 20 hari.

Baca Selengkapnya

KPK Sempurnakan Administrasi Sebelum Terbitkan Sprindik Baru Eddy Hiariej

2 jam lalu

KPK Sempurnakan Administrasi Sebelum Terbitkan Sprindik Baru Eddy Hiariej

KPK akan menyempurnakan proses administrasi sebelum menerbitkan sprindik baru untuk eks Wamenkumham Eddy Hiariej.

Baca Selengkapnya

Red Sparks Perpanjang Kontrak Megawati Hangestri untuk Kompetisi V-League 2024-2025

2 jam lalu

Red Sparks Perpanjang Kontrak Megawati Hangestri untuk Kompetisi V-League 2024-2025

Red Sparks memperbarui kontrak Megawati Hangestri Pertiwi untuk mengarungi V-League 2024-2025. Berapa nilai kontraknya?

Baca Selengkapnya

Erick Thohir Konfirmasi Proses Naturalisasi Calvin Verdonk dan Jens Raven Sedang Berjalan

3 jam lalu

Erick Thohir Konfirmasi Proses Naturalisasi Calvin Verdonk dan Jens Raven Sedang Berjalan

Ketua Umum PSSI Erick Thohir mengatakan Calvin Verdonk dan Jens Raven diproyeksikan untuk memperkuat Timnas Indonesia.

Baca Selengkapnya

KPK: Potensi Korupsi di Sektor Pengadaaan Barang Jasa dan Pelayanan Publik di Daerah Masih Tinggi

3 jam lalu

KPK: Potensi Korupsi di Sektor Pengadaaan Barang Jasa dan Pelayanan Publik di Daerah Masih Tinggi

Deputi Bidang Koordinasi dan Supervisi KPK memprioritaskan lima program unggulan untuk mencegah korupsi di daerah.

Baca Selengkapnya

5 Fakta Prabowo Dikenalkan Ke PM Singapura Terpilih Lawrence Wong

3 jam lalu

5 Fakta Prabowo Dikenalkan Ke PM Singapura Terpilih Lawrence Wong

Wakil Perdana Menteri sekaligus pengganti PM Singapura Lawrence Wong mengajak Prabowo Subianto untuk foto bersama di Istana Bogor, Senin.

Baca Selengkapnya

Han So Hee dan Jeon Jong Seo akan Membintangi Drakor Bergenre Noir, Project Y

3 jam lalu

Han So Hee dan Jeon Jong Seo akan Membintangi Drakor Bergenre Noir, Project Y

Han So Hee dikabarkan akan membintangi drama bergenre noir bersama Jeon Jong Seo

Baca Selengkapnya

Hunter x Hunter Diadaptasi Menjadi Game Bergenre Pertarungan

3 jam lalu

Hunter x Hunter Diadaptasi Menjadi Game Bergenre Pertarungan

Hunter x Hunter Nen Impacgame pertarungan yang diadaptasi dari manga dan anime karya Yoshihiro Togashi

Baca Selengkapnya

Aplikasi Tes Sempat Mati Massal, Peserta UTBK di Unpad Dibuat Menunggu 2 Jam

3 jam lalu

Aplikasi Tes Sempat Mati Massal, Peserta UTBK di Unpad Dibuat Menunggu 2 Jam

Pelaksanaan UTBK SNBT tahun ini mengalami gangguan teknis pada hari pertama yang digelar serentak secara nasional pada Selasa, 30 April 2024.

Baca Selengkapnya