"Tak Masalah Tarif Naik, Asal Tidak Byar Pet"

Reporter

Editor

Jumat, 21 Januari 2011 14:54 WIB

TEMPO Interaktif, Jakarta - Kalangan pebisnis mengaku tak keberatan dengan pencabutan capping tarif listrik oleh PLN. Sekertaris Jenderal Asosiasi Pengelola Pusat Belanja Indonesia (APPBI) Ellen Hidayat mengatakan sektor bisnis saat ini sudah menikmati tarif yang seragam, tidak seperti sebelumnya. "Sebenarnya tidak masalah tarif naik asal listriknya tidak byar pet dan birokrasi lebih mudah," katanya di Jakarta, Jum'at (21/1).

Ellen mengatakan beberapa pengusaha di sektor bisnis, terutama yang mulai berdiri tahun 2008-2009 memang harus membayar tarif yang berbeda dibanding pelanggan bisnis reguler. Tarif listrik ditetapkan sesuai kesepakatan B to B (business to business) antara PLN dan pelanggan. Jumlah tagihan listrik yang harus dibayarkan mencapai 188 persen lebih tinggi dibanding tarif untuk pelanggan bisnis reguler.

Namun ketentuan B to B ini, menurut Ellen sudah dicabut melalui peraturan menteri energi dan sumber daya mineral nomor 07 tahun 2010. Sehingga saat ini semua sektor bisnis membayar listrik dengan ketentuan tarif sama. Sebelum menetapkan pencabutan capping tarif untuk industri, PLN sudah mencabut capping untuk sektor bisnis November lalu.

Ketua Dewan Pembina Real Estate Indonesia Teguh Satria mengatakan :mendukung upaya PLN menaikkan tarif listrik. Alasannya organisasi PLN yang tidak sehat menyebabkan tidak adanya kepastian layanan untuk diberikan kepada pelanggan. "PLN harus sehat dulu. Sekarang sudah mempermudah birokrasi, meski ini terobosan sederhana tetapi dampaknya luar biasa," katanya.

Teguh mengatakan persoalan listrik yang umum dihadapi oleh pengusaha infrastruktur adalah tidak ada kepastian apakah bisa mendapatkan sambungan listrik atau tidak. Setelah ada kesepakatan, pengusaha masih harus membangun jaringan sendiri, memasang tiang listrik dan trafo yang semuanya harus dihibahkan ke PLN.

Akibatnya banyak proyek perumahan, terutama perumahan sederhana yang tidak bisa dijual setelah dibangun, karena tidak dialiri listrik. "Kalau rumah mewah lebih mudah (dijual). Tapi kalau untuk rumah sederhana biaya pasang listriknya saja sudah tujuh persen dari harga rumahnya," terangnya. Ia mengatakan ketidakmampuan PLN menyediakan infrastruktur listrik karena biaya yang diperlukan PLN lebih besar daripada pendapatan.

KARTIKA CHANDRA

Berita terkait

PLN Dukung Ketetapan Pemerintah: Tarif Listrik Tidak Naik

32 hari lalu

PLN Dukung Ketetapan Pemerintah: Tarif Listrik Tidak Naik

Berbagai upaya efisiensi dan digitalisasi yang telah dilakukan PLN menjadi kunci dalam mewujudkan komitmen ini.

Baca Selengkapnya

Tarif Tak Naik, PLN Jamin Pasokan Listrik

58 hari lalu

Tarif Tak Naik, PLN Jamin Pasokan Listrik

Corporate Secretary PLN Energi Primer Indonesia (EPI) Mamit Setiawan memastikan bahwa tidak ada kenaikan tarif dasar listrik hingga Juni 2024.

Baca Selengkapnya

BBM dan Listrik Tak Naik Sampai Juni 2024, Ekonom: Sudah Tepat, Banyak Faktor Perlu Dipertimbangkan

58 hari lalu

BBM dan Listrik Tak Naik Sampai Juni 2024, Ekonom: Sudah Tepat, Banyak Faktor Perlu Dipertimbangkan

Harga BBM dan listrik dipastikan tidak naik hingga Juni 2024. Ekonom menyebut langah tepat karena kenaikan minyak dunia baru dua persen.

Baca Selengkapnya

Jalan Memutar Jokowi Menguasai Golkar

4 Maret 2024

Jalan Memutar Jokowi Menguasai Golkar

Presiden Jokowi juga telah memberikan restu kepada Bahlil sejak Juli tahun lalu.

Baca Selengkapnya

Benarkah Pemindahan Tiang Listrik PLN Mesti Bayar? Ini Aturannya

13 Januari 2024

Benarkah Pemindahan Tiang Listrik PLN Mesti Bayar? Ini Aturannya

Viral video warga diminta PLN bayar Rp 11 juta karena minta tiang listrik di tanahnya dipindah. Sebenarnya bagaimana aturannya?

Baca Selengkapnya

Tarif Listrik untuk 13 Golongan Pelanggan Nonsubsidi Tak Naik hingga Maret 2024

27 Desember 2023

Tarif Listrik untuk 13 Golongan Pelanggan Nonsubsidi Tak Naik hingga Maret 2024

Kementerian ESDM memutuskan tarif listrik hingga triwulan I tahun 2024 bagi 13 golongan pelanggan nonsubsidi tidak berubah.

Baca Selengkapnya

Sambut Tahun Baru, PLN Gebyar Promo Tambah Daya Hingga 5.500 VA Hanya Rp 271 Ribu

26 Desember 2023

Sambut Tahun Baru, PLN Gebyar Promo Tambah Daya Hingga 5.500 VA Hanya Rp 271 Ribu

PLN memberikan promo tambah daya Rp 271 ribu untuk semua golongan tarif listrik hingga daya 5.500 VA.

Baca Selengkapnya

PLN Beri Diskon untuk Pemasangan Home Charging Mobil Listrik

21 November 2023

PLN Beri Diskon untuk Pemasangan Home Charging Mobil Listrik

PT PLN (Persero) mengklaim memberikan kemudahan bagi para pemilik kendaraan listrik dalam melakukan pemasangan home charging.

Baca Selengkapnya

Marak Penipuan Berkedok Petugas PLN Palsu, Hati-hati Cermati Ciri dan Modusnya

5 November 2023

Marak Penipuan Berkedok Petugas PLN Palsu, Hati-hati Cermati Ciri dan Modusnya

Berikut ciri-ciri petugas PT Perusahaan Listrik Negara (PT PLN) palsu, hati-hati jangan sampai tertipu.

Baca Selengkapnya

Terkini: Harga Cabai Tembus Rp 101.900, Pernyataan Nyeleneh Bahlil Lahadalia Inisiator Jokowi 3 Periode

30 Oktober 2023

Terkini: Harga Cabai Tembus Rp 101.900, Pernyataan Nyeleneh Bahlil Lahadalia Inisiator Jokowi 3 Periode

Menteri Pertanian (Mentan) Andi Amran Sulaiman merespons soal harga cabai yang kini tengah meroket.

Baca Selengkapnya