Lupa Kata Sandi? Klik di Sini

atau Masuk melalui

Belum Memiliki Akun Daftar di Sini


atau Daftar melalui

Sudah Memiliki Akun Masuk di Sini

Konfirmasi Email

Kami telah mengirimkan link aktivasi melalui email ke rudihamdani@gmail.com.

Klik link aktivasi dan dapatkan akses membaca 2 artikel gratis non Laput di koran dan Majalah Tempo

Jika Anda tidak menerima email,
Kirimkan Lagi Sekarang

Penjualan Produk Terafiliasi Israel Menurun Selama Kampanye All Eyes on Rafah, Genjot Produk Lokal

Reporter

Editor

Aisha Shaidra

image-gnews
Koalisi Masyarakat Sipil melakukan aksi All Eyes On Rafah di seberang Kedutaan Besar Amerika, Jakarta, Jumat 31 Mei 2024. All Eyes On Rafah merupakan gerakan kemanusiaan menyerukan agar banyak orang memusatkan perhatian ke Rafah. Seruan itu gencar digaungkan sebagai bentuk pembelaan dan dukungan masyarakat dunia kepada warga Palestina dan Rafah. TEMPO/Subekti.
Koalisi Masyarakat Sipil melakukan aksi All Eyes On Rafah di seberang Kedutaan Besar Amerika, Jakarta, Jumat 31 Mei 2024. All Eyes On Rafah merupakan gerakan kemanusiaan menyerukan agar banyak orang memusatkan perhatian ke Rafah. Seruan itu gencar digaungkan sebagai bentuk pembelaan dan dukungan masyarakat dunia kepada warga Palestina dan Rafah. TEMPO/Subekti.
Iklan

TEMPO.CO, Jakarta - Comprehensive Price and Analytics System (Compas), mencatat kampanye digital All Eyes on Rafah berdampak terhadap  penurunan penjualan produk yang terafiliasi dengan Israel. Di saat bersamaan, jumlah penjualan produk manufaktur dalam negeri justru meningkat dibandingkan sebelum kampanye All Eyes on Rafah.

All Eyes on Rafah merupakan tagline solidaritas pengguna sosial media terhadap warga Palestina di Jalur Gaza. Tagline yang bermakna semua mata tertuju ke Rafah  muncul setelah militer Israel memborbardir kamp pengungsian warga Jalur Gaza di Kota Rafah pada 26 Mei 2024. Puluhan pengungsi, termasuk anak-anak, tewas dalam serangan brutal oleh militer Israel tersebut.

Compas mengambil data penurunan penjualan produk yang terafiliasi Israel di lokapasar Shopee dan Tokopedia dalam rentang waktu 19 Mei hingga 15 Juni 2024.

Berdasarkan temuan Compas, penjualan terhadap  206 brand yang terafiliasi Israel turun 3 persen dibanding dua minggu sebelumnya. Berdasarkan olah data Compas,  terjadi penurunan penjualan dari 6.884.802 prdouk terjual turun menjadi 6.673.745. Penurunan penjualan terlihat kontras dari tanggal 1-7 Juni 2024 dengan sektor Fast Moving Cosumer Goods (FMCG) di E-commerce turun 7 persen dari 2.407.460 ke 2.223.273 produk. FMCG adalah industri yang memproduksi dan menjual barang-barang kebutuhan sehari-hari dalam jumlah besar dengan harga yang relatif murah.

CEO Compas Hanindia Narendrata mengatakan penurunan penjualan paling banyak terjadi pada produk ibu dan bayi. Dari 37 total produk terkait yang diboikot, 22 persen di antaranya mengalami penurunan penjualan. 

"Pada brand kesehatan, dari 29 merek yang masuk ke list boikot, 74 persen di antaranya turun dibandingkan dengan dua minggu sebelumnya. Begitu pula pada  kategori makanan dan minuman, dimana 74 persen dari 75 merek yang diboikot jumlah produk terjualnya turun, sementara 85 brand di kategori perawatan & kecantikan, 62 persen di antaranya turun,” jelas Hanindia melalui keterangan tertulis, Rabu 26 Juni 2024.

Penurunan penjualan produk yang masuk daftar boikot, kata Hanindia, berdampak pada meningkatnya penjualan produk serupa dari brand lokal. Konsumen yang mengikuti aksi boikot cenderung mengganti produk dengan brand lain yang tidak terafiliasi Israel. "Mereka lebih memilih brand lokal sebagai substitusi produk," kata dia.

Iklan
Scroll Untuk Melanjutkan

Untuk produk perawatan dan kecantikan, misalnya, terjadi penurunan penjualan produk A, B, dan C masing-masing sebanyak 5,5 persen, 3,6 persen dan 1,5 persen. Di saat yang sama, penjualan brand lokal dengan produk serupa terjual hingga 21 persen (Wings Grup), produk-produk Paragon meningkat 5,7 persen dan Kinocare Era Kosmetindo meningkat 5 persen.

"Pada kategori perawatan kecantikan masih ditemukan brand global yang mengalami kenaikkan pada periode kampanye ini, yaitu KAO sebanyak 6,5 persen, dan 2 manufaktur yang brandnya masuk ke dalam list boikot namun masih bertumbuh masing-masing 4,2 persen dan 2 persen," jelasnya.

Hanindia mengatakan produk ibu dan bayi adalah brand dengan pengalihan konsumen yang paling terlihat jika dibandingkan dengan kategori FMCG lainnya. Pada kategori ini manufaktur global mengalami penurunan jumlah produk terjual hingga mencapai angka 18,3%. "Berdasarkan data manufaktur, kategori ibu dan bayi menjadi yang paling terdampak jika dibandingkan kategori lain di FMCG," katanya.

Dia melanjutkan, selama rentang pengambilan data manufaktur nasional seperti Wings Group mengalami peningkatan penjualan sebesar 38,5 persen. Diikuti oleh Tempo Scan Group sebanyak 12,6 persen, dan Inovasi Teknologi Untung Berkah mengalami peningkatan sebanyak 11,1 persen.

Pilihan editor: Survei Populix: 65 Persen Muslim Indonesia Dukung Boikot Produk Terafiliasi Israel

NANDITO PUTRA

Iklan



Rekomendasi Artikel

Konten sponsor pada widget ini merupakan konten yang dibuat dan ditampilkan pihak ketiga, bukan redaksi Tempo. Tidak ada aktivitas jurnalistik dalam pembuatan konten ini.

 

Video Pilihan


4 Poin Menarik Debat Joe Biden Vs Donald Trump di Pemilihan Presiden AS, Siapa Disebut Seperti Seorang Palestina?

6 jam lalu

4 Poin Menarik Debat Joe Biden Vs Donald Trump di Pemilihan Presiden AS, Siapa Disebut Seperti Seorang Palestina?

Berikut beberapa poin menarik dalam debat Joe Biden Vs Donald Trump pada pemilihan Presiden AS, mulai soal stamina hingga seperti orang Palestina.


Survei: 66% Warga Israel Berharap Netanyahu Pensiun

8 jam lalu

PM Israel Benjamin Netanyahu dan Benny Gantz. FOTO/ GIL COHEN-MAGEN/Pool via REUTERS dan REUTERS/Nir Elias
Survei: 66% Warga Israel Berharap Netanyahu Pensiun

Survei lain menunjukkan ketua Partai Persatuan Nasional Israel, Benny Gantz, mengalahkan Netanyahu untuk jabatan perdana menteri


Hakim di ICC Tunda Putusan soal Penerbitan Surat Penahanan Benjamin Netanyahu

10 jam lalu

Perdana Menteri Israel, Benjamin Netanyahu menyampaikan pidato dalam pembukaan kedutaan besar Guatemala, Yerusalem, 16 Mei 2018. [Israeli Prime Minister Benjamin Netanyahu gestures as he speaks during the dedication ceremony of the embassy of Guatemala in Jerusalem, May 16, 2018. [REUTERS/Ronen Zvulun/Pool]
Hakim di ICC Tunda Putusan soal Penerbitan Surat Penahanan Benjamin Netanyahu

Hakim di ICC menunda putusan perihal penerbitan surat penahanan pada Benjamin Netanyahu karena ada argumen dari Inggris


AS Kirimkan Puluhan Ribu Bom Seberat 1 Ton ke Israel Sejak 7 Oktober

16 jam lalu

Warga Palestina mencari makanan di antara puing-puing yang terbakar pasca serangan Israel di daerah yang diperuntukkan bagi para pengungsi, di Rafah di selatan Jalur Gaza, 27 Mei 2024. Israel dilaporkan membombardir Rafah, yang menyebabkan 45 orang tewas. REUTERS/Mohammed Salem
AS Kirimkan Puluhan Ribu Bom Seberat 1 Ton ke Israel Sejak 7 Oktober

Amerika Serikat telah mengirimkan puluhan ribu amunisi berat ke Israel- termasuk lebih dari 10.000 bom seberat hampir 1 ton untuk digunakan ke Gaza


Peramal India Sebut 29 Juni 2024 Kiamat, Ini 10 Ramalan Kiamat yang Tidak Terbukti

18 jam lalu

Ilustrasi kiamat 2012. end-2012.com
Peramal India Sebut 29 Juni 2024 Kiamat, Ini 10 Ramalan Kiamat yang Tidak Terbukti

Seorang peramal India, Kushal Kumar telah memprediksi beberapa waktu lalu bahwa Sabtu besok, 29 Juni 2024 merupakan hari kiamat. Berikut deretan ramalan tentang hari kiamat yang meleset.


Pengadilan Belanda Diminta Larang Ekspor Suku Cadang F-35 dengan Tujuan Akhir Israel

19 jam lalu

Pengacara Liesbeth Zegveld mengamati kasus pengadilan mengenai kelompok hak asasi manusia yang berusaha menghalangi pemerintah Belanda mengekspor suku cadang jet tempur F-35 ke Israel, yang mereka klaim memungkinkan terjadinya kejahatan perang di Jalur Gaza yang terkepung, di Den Haag, Belanda, Februari 12, 2024. REUTERS/Piroschka van de Wouw
Pengadilan Belanda Diminta Larang Ekspor Suku Cadang F-35 dengan Tujuan Akhir Israel

Pengadilan Belanda diminta memerintahkan pemerintah memblokir semua ekspor suku cadang jet tempur F-35 yang mungkin berakhir di Israel.


Israel Izinkan 19 Anak Palestina Sakit Tinggalkan Gaza, Pertama dalam 2 Bulan

1 hari lalu

Anak-anak Palestina yang terluka dalam serangan Israel beristirahat saat mereka menerima perawatan di rumah sakit, di Rafah di selatan Jalur Gaza, 12 Februari 2024. Hamas menyatakan bahwa serangan udara Israel tersebut menghantam 14 rumah dan tiga masjid di berbagai bagian di Rafah. REUTERS/Mohammed Salem
Israel Izinkan 19 Anak Palestina Sakit Tinggalkan Gaza, Pertama dalam 2 Bulan

68 warga Palestina - terdiri atas19 anak-anak yang sakit atau terluka bersama pendamping mereka - telah diizinkan keluar dari Jalur Gaza


Trump Sebut Joe Biden sebagai Warga Palestina dalam Debat Capres AS 2024, Ini Alasannya

1 hari lalu

Kandidat Partai Republik, mantan Presiden AS Donald Trump, berbicara saat debat presiden dengan kandidat Partai Demokrat, Presiden AS Joe Biden, di Atlanta, Georgia, AS, 27 Juni 2024. Para sekutu Presiden Joe Biden pada hari Jumat berusaha keras untuk membendung dampak dari kinerjanya yang melemah pada debat presiden AS pertama tahun 2024. REUTERS/Brian Snyder
Trump Sebut Joe Biden sebagai Warga Palestina dalam Debat Capres AS 2024, Ini Alasannya

Presiden Amerika Serikat Joe Biden dan mantan presiden Donald Trump saling mengoceh dan melontarkan hinaan dalam debat calon presiden AS


Foto Viral Tentara Israel Injak Bendera Saudi Memicu Kecaman

1 hari lalu

Sekelompok tentara Israel berdiri di atas bendera Arab Saudi menjadi viral di media sosial (@Tamerqdh/X)
Foto Viral Tentara Israel Injak Bendera Saudi Memicu Kecaman

Beredar foto yang memperlihatkan sekelompok tentara Israel mengibarkan bendera Israel sambil berdiri di atas bendera Arab Saudi


PBB Kutuk Israel karena Lepaskan Anjing ke Tahanan Palestina

1 hari lalu

Seorang polisi Israel membawa anjing pelacak untuk memeriksa di sekitar lokasi penembakan dan penyerangan oleh tiga orang Palestina di Yerusalem, Israel, 3 Februari 2016. REUTERS/Ronen Zvulun
PBB Kutuk Israel karena Lepaskan Anjing ke Tahanan Palestina

PBB mengutuk tentara Israel karena melepaskan anjing ke arah warga Palestina yang ditahan