Lupa Kata Sandi? Klik di Sini

atau Masuk melalui

Belum Memiliki Akun Daftar di Sini


atau Daftar melalui

Sudah Memiliki Akun Masuk di Sini

Konfirmasi Email

Kami telah mengirimkan link aktivasi melalui email ke rudihamdani@gmail.com.

Klik link aktivasi dan dapatkan akses membaca 2 artikel gratis non Laput di koran dan Majalah Tempo

Jika Anda tidak menerima email,
Kirimkan Lagi Sekarang

Cara Cek Resi JNE dan Fungsinya yang Perlu Diketahui

Reporter

Editor

Laili Ira

image-gnews
Ilustrasi resi. Foto; JNE
Ilustrasi resi. Foto; JNE
Iklan

TEMPO.CO, JakartaSaat mengirim barang menggunakan jasa ekspedisi JNE, resi JNE menjadi salah satu hal yang penting bagi pengirim maupun penerima. Resi ini biasanya digunakan untuk melacak keberadaan paket yang dikirimkan.

Sebagai salah satu jasa ekspedisi, JNE juga menggunakan sistem pelacakan menggunakan nomor resi yang tertera di bagian stiker pengiriman. Oleh karena itu, penting untuk memahami pengertian dan fungsi nomor resi seperti yang akan dibahas berikut ini.

Pengertian Resi JNE

Nomor resi adalah nomor yang diberikan oleh jasa ekspedisi kepada pengirim paket sebagai tanda terima atas paket yang dikirimkan. Nomor resi ini berfungsi sebagai identitas dari paket tersebut yang biasanya memuat informasi tentang barang yang dikirimkan.

Selain itu, resi juga memuat identitas dari pengirim dan penerima agar memudahkan proses pengiriman paket tersebut. Pelacakan perjalanan paket kini juga semakin modern menggunakan nomor resi yang bisa dilacak secara online melalui website.

JNE adalah salah satu jasa ekspedisi yang menggunakan resi sebagai bukti pengiriman paket dan nomor resi untuk melacak paket tersebut. Oleh karena itu, nomor resi menjadi bagian penting dalam proses pengiriman barang menggunakan jasa ekspedisi, tidak terkecuali JNE.

Cara Cek Resi JNE

Seperti yang telah dijelaskan di atas, nomor resi dapat digunakan untuk melacak status dan pengiriman paket. Berikut adalah cara untuk cek resi JNE.

1. Cara Tracking Menggunakan Website JNE

  • Buka website JNE melalui browser di smartphone
  • Pilih menu "lacak pengiriman" pada halaman utama
  • Tulis atau salin nomor resi yang dimiliki
  • Tempel nomor resi pada kolom yang tersedia
  • Masukkan nomor resi paket lainnya jika memilih paket lebih dari satu
  • Klik tombol "lacak pengiriman" untuk melacak paket
  • Posisi paket akan terlacak dengan jelas

2. Melalui Website Cek Resi

  • Buka browser di smartphone dan ketik kata kunci "cek resi"
  • Pilih salah satu website pelacak resi
  • Masukkan nomor resi yang ingin dilacak
  • Klik tombol "cek resi" untuk mulai melacak
  • Pilih jenis ekspedisi pengiriman yang digunakan
  • Tunggu beberapa saat
  • Nantinya status dan posisi paket akan ditampilkan pada halaman website

Demikian informasi lengkap mengenai nomor resi JNE dan fungsinya. Nomor resi ini berguna sebagai identitas paket untuk mempermudah dalam pelacakan status dan posisi pengiriman paket jasa ekspedisi.

Fungsi Resi JNE

Resi pengiriman JNE memiliki fungsi yang penting bagi proses pengiriman paket. Beberapa fungsi nomor resi paket JNE antara lain:

1. Sebagai Bukti Pengiriman Paket

Iklan
Scroll Untuk Melanjutkan

Nomor resi berfungsi sebagai bukti bahwa paket sudah diterima dan siap dikirimkan oleh jasa ekspedisi JNE. Begitu paket diterima oleh jasa ekspedisi, maka pengirim akan diberikan resi yang berisi nomor, informasi pengirim dan penerima, serta alamat pengiriman.

2. Melacak Paket

Fungsi nomor resi selanjutnya yaitu untuk melacak keberadaan paket yang dikirimkan. Pengirim atau penerima hanya tinggal membuka website pelacak paket, dan memasukkan nomor resi ke kolom pencarian untuk melihat status pengiriman dan posisi paket tersebut.

3. Mengambil Paket

Selain untuk melacak paket, resi juga berfungsi untuk mengambil paket di kantor jasa ekspedisi. Ketika paket dikirimkan ke rumah namun tidak ada orang yang menerima, maka paket akan dibawa oleh kurir dan disimpan di kantor ekspedisi.

Penerima yang ingin mengambil paket tersebut harus menunjukkan nomor resi kepada petugas yang ada di loket.

4. Sebagai Identitas Paket

Fungsi nomor resi yang terakhir yaitu sebagai identitas paket yang membedakan antara paket satu dengan paket lainnya. Resi memuat nomor unik yang berbeda dengan paket lain untuk memudahkan pelacakan atau tracking.

ANISA PRASETYA PUTRI KARTINI

Pilihan Editor: Cara Gampang Cek Ongkos Kirim JNE Terbaru 2023

Iklan



Rekomendasi Artikel

Konten sponsor pada widget ini merupakan konten yang dibuat dan ditampilkan pihak ketiga, bukan redaksi Tempo. Tidak ada aktivitas jurnalistik dalam pembuatan konten ini.

 

Video Pilihan


Mengungkap Misteri Sesar Baribis Lewat Ekspedisi Susur Sesar, Aktif Sejak 2,5 Juta Tahun Lalu

1 hari lalu

Pemetaan secara geologis Sesar gempa Baribis dari Serang di Banten sampai Purwakarta di Jawa Barat melintasi wilayah selatan Jakarta. (ANTARA/HO-BNPB)
Mengungkap Misteri Sesar Baribis Lewat Ekspedisi Susur Sesar, Aktif Sejak 2,5 Juta Tahun Lalu

Sesar Baribis merupakan salah satu sesar mayor di Jawa bagian Barat dan membentang mengikuti pola pulau.


Ilmuwan Muda Indonesia Ikut Ekspedisi Jelajahi Antartika

48 hari lalu

Bongkahan es raksasa yang terbentuk dari sisi barat Ronne Ice Shelf di Antartika. Kredit: ESA/Earth Observation
Ilmuwan Muda Indonesia Ikut Ekspedisi Jelajahi Antartika

Gerry Utama dari Indonesia ikut ekspedisi ke kutub selatan untuk menjelajahi Antartika.


Polisi Tangkap Pengedar Ganja Sindikat Aceh-Medan di Pluit, Paket Narkoba Disimpan di PopBox Apartemen

26 Januari 2024

Tim gabungan Satres Narkoba Polres Metro Jakarta Utara dan Polsek Penjaringan ungkap kasus pengedar narkoba jenis ganja dan sabu di Mapolres Jakarta Utara, Kamis, 25 Januari 2024. Dok: Humas Polres Jakarta Utara
Polisi Tangkap Pengedar Ganja Sindikat Aceh-Medan di Pluit, Paket Narkoba Disimpan di PopBox Apartemen

Dari penangkapan pengedar ganjaitu, polisi kini memburu pemilik 6 kilogram ganja sindikat Aceh-Medan tersebut.


Biaya Kirim Motor J&T Cargo Terbaru 2024 dan Syaratnya

25 Januari 2024

J&T Cargo merupakan perusahaan logistik yang menawarkan layanan pengiriman motor. Berikut ini biaya kirim motor J&T dan syaratnya. Foto: J&T Cargo Makassar
Biaya Kirim Motor J&T Cargo Terbaru 2024 dan Syaratnya

J&T Cargo merupakan perusahaan logistik yang menawarkan layanan pengiriman motor. Berikut ini biaya kirim motor J&T dan syaratnya.


Mengenal Apa Itu Airway Bill, Fungsi, dan Cara Melacaknya

5 Januari 2024

Airway Bill adalah dokumen atau resi khusus untuk pengiriman kargo lintas udara. Ini komponen penting, fungsi, dan cara trackingnya. Foto: Canva
Mengenal Apa Itu Airway Bill, Fungsi, dan Cara Melacaknya

Airway Bill adalah dokumen atau resi khusus untuk pengiriman kargo lintas udara. Ini komponen penting, fungsi, dan cara trackingnya.


Dilaporkan Hilang dalam Ekspedisi, Mahasiswa IPB Ditemukan Tewas

29 Desember 2023

Ilustrasi Institut Pertanian Bogor (IPB). dok.TEMPO
Dilaporkan Hilang dalam Ekspedisi, Mahasiswa IPB Ditemukan Tewas

IPB ungkap jasad mahasiswanya itu ditemukan nelayan pada Jumat pagi, 29 Desember 2023. Dinyatakan hilang sejak Rabu lalu.


Peringati PDRI Puluhan Milineal dan Gen Z Lakukan Ekspedisi di 3 Tempat

18 Desember 2023

Puluhan Millenial dan Gen Z lakukan ekspedisi PDRI di Sumatera Barat menjelang peringatan Hari Bela Negara (HBN) pada 18 hingga 19 Desember 2023. TEMPO/Fachri Hamzah.
Peringati PDRI Puluhan Milineal dan Gen Z Lakukan Ekspedisi di 3 Tempat

Ekspedisi dilakukan dalam rangka memperingati 75 tahun Pemerintah Darurat Republik Indonesia atau PDRI.


BRIN dan IOCAS Gelar Ekspedisi 35 Hari Teliti Arus Laut Lintas di Timur Indonesia

15 November 2023

Kapal riset Geomarin III bersandar di Pelabuhan JICT 2, Tanjung Priok, Jakarta Utara, Rabu, 15 November 2023. Kapal Geomarin III dipakai oleh BRIN dan IOCAS untuk ekspedisi arus laut lintas di Maluku dan Halmahera.  (ANTARA/Sugiharto Purnama)
BRIN dan IOCAS Gelar Ekspedisi 35 Hari Teliti Arus Laut Lintas di Timur Indonesia

Data dan informasi tentang laut dalam masih belum banyak dimiliki oleh BRIN.


Cara Komplain ke J&T Express dengan Mudah

30 Oktober 2023

J&T Express. wikipedia.org
Cara Komplain ke J&T Express dengan Mudah

Cara komplain ke J&T Express bisa dilakukan via email, WhatsApp, Call Center, aplikasi J&T Express Indonesia


Penyelundupan Sabu dalam Paket Semir, Polisi Imbau Jasa Pengiriman Cek Barang Sebelum Dikirim

12 Oktober 2023

Direktur Reserse Narkoba Polda Metro Jaya Komisaris Besar Polisi Hengki saat memberi keterangan soal pengungkapan paket sabu 36 kilogram di Depok, Senin, 17 Juli 2023. Tempo/M. Faiz Zaki
Penyelundupan Sabu dalam Paket Semir, Polisi Imbau Jasa Pengiriman Cek Barang Sebelum Dikirim

Polda Metro Jaya mengimbau kepada jasa pengiriman untuk mengecek paket sebelum dikirim setelah ditemukan modus baru dalam pengiriman transaksi sabu di dalam paket.