Lupa Kata Sandi? Klik di Sini

atau Masuk melalui

Belum Memiliki Akun Daftar di Sini


atau Daftar melalui

Sudah Memiliki Akun Masuk di Sini

Konfirmasi Email

Kami telah mengirimkan link aktivasi melalui email ke rudihamdani@gmail.com.

Klik link aktivasi dan dapatkan akses membaca 2 artikel gratis non Laput di koran dan Majalah Tempo

Jika Anda tidak menerima email,
Kirimkan Lagi Sekarang

7 Pemakaman Elit di Indonesia, Ini Kisaran Harganya

image-gnews
Area kawasan pemakaman San Diego Hills di Karawang, Jawa Barat (26/1). San Diego Hills merupakan kawasan pemakaman yang menawarkan kelengkapan fasilitas dan layanan berkualitas. TEMPO/Zulkarnain
Area kawasan pemakaman San Diego Hills di Karawang, Jawa Barat (26/1). San Diego Hills merupakan kawasan pemakaman yang menawarkan kelengkapan fasilitas dan layanan berkualitas. TEMPO/Zulkarnain
Iklan

TEMPO.CO, Jakarta - Karawang dikenal sebagai daerah industri sekaligus pertanian. Namun kabupaten di wilayah pantura Jawa Barat itu dikenal terdapat banyak pemakaman elit dan mewah. Harganya bahkan mencapai puluhan hingga ratusan juta. Bahkan ada yang mencapai miliaran rupiah. Dilansir dari berbagai sumber, inilah 7 pemakaman elit dan eksklusif terkenal di Indonesia:  

1.TPU Al Azhar Memorial Garden (Karawang) 

Pemakaman ini merupakan pemakaman syariah yang terletak di Karawang. Mereka memiliki berbagai tipe pemakaman dengan harga yang bervariasi, termasuk paket keluarga privat yang mahal. Seperti kuburan lainnya, di tempat ini, jenazah akan dimakamkan di berbagai blok yang menawarkan harga berbeda. Misalnya, tipe single dibanderol sekitar Rp 40 juta, sementara tipe double dibanderol sekitar Rp 120 juta. Tipe super couple akan ditawarkan dengan harga sekitar Rp 240 juta. 

Yang paling mahal adalah paket Super family B, yang mencakup blok kuburan keluarga privat dengan harga mencapai sekitar Rp 830 juta. 

2.Lestari Memorial Park (Karawang dan Tangerang) 

Pemakaman ini menawarkan berbagai tipe kuburan yang berbeda, mulai dari yang paling kecil, yaitu single lot dengan ukuran sekitar 2 x 6 meter, yang memiliki harga sekira Rp 27,8 juta. 

Selain itu, tersedia juga tipe Double Lot, yang lebih besar dengan ukuran sekitar 4 x 6 meter, dan harganya sekitar Rp 55,6 juta. Tipe paling mahal adalah family lot, yang memiliki ukuran sekitar 8 x 12 meter, dan dibanderol sekitar Rp 192,4 juta.

3. Heaven Memorial Park / Garden (Bogor)

Pemakaman ini khusus untuk etnis Tionghoa dan terletak di Bogor. Mereka memiliki berbagai tipe pemakaman dengan harga yang bervariasi. 

Mulai dari tipe single, dengan harga sekitar Rp 27,3 juta, ada juga tipe Gold dengan harga sekitar Rp 35,9 juta. Sementara jika jenazah akan dikuburkan di kawasan Platinum, pihak keluarga harus membayar sekitar Rp 35 hingga 40 jutaan.

4. Graha Sentosa Memorial Park (Karawang)

Graha Sentosa Memorial Park adalah pemakaman internasional dengan beragam fasilitas mewah seperti paviliun, danau buatan, dan layanan rumah duka. Dengan luas lahan sekitar 50 hektare, area pemakaman ini telah dilengkapi dengan fasilitas yang terpadu, seperti walkway yang luas dan panjang, pavilion dengan kapasitas sekitar 200 orang, danau buatan, serta pemeliharaan spiritual. 

Tidak hanya itu, tempat ini juga menyediakan layanan rumah duka selama 24 jam bagi yang membutuhkan. Harga pemakaman di sini bervariasi, dimulai dari Rp 40 juta untuk satu liang lahat, sementara paket double atau family tentu memiliki harga yang lebih tinggi.

5. TPU Gunung Gadung Bogor (Bogor) 

Pemakaman ini juga ditujukan untuk etnis Tionghoa dan terletak di kawasan perbukitan yang indah. Dikelola oleh lima yayasan pemakaman terbesar di Indonesia, mereka menawarkan berbagai paket pemakaman. Paket pemakaman yang ditawarkan sendiri memiliki berbagai pilihan, dimulai dari Rp 50 juta untuk ukuran 4 x 4 meter dengan bangunan, dan berbagai tipe lainnya.

6. Raudlatul Jannah Memorial Park (Karawang)

Raudlatul Jannah Memorial Park merupakan pemakaman khusus Muslim dan terletak di Karawang juga. Dikelola oleh PT. Lippo Karawaci Tbk, pemakaman ini menawarkan beberapa kavling dengan harga mulai dari Rp 39 juta.

7. San Diego Hills (Karawang) 

San Diego Hills adalah pemakaman mewah yang memiliki berbagai jenis pemakaman dan fasilitas. Harga bervariasi tergantung pada tipe pemakaman yang dipilih, mulai dari yang paling sederhana hingga tipe pemakaman yang sangat mewah.

Harga paling murah yang ditawarkan di pemakaman ini mulai dari Rp 40 juta rupiah untuk tipe single burial. Tipe selanjutnya adalah tipe semi private, mirip dengan single burial, hanya berbeda dalam pemilihan tipe dan area yang diinginkan. 

Untuk tipe ini berkisar antara Rp 224 hingga 457 juta. Selain itu, ada juga tipe Private yang dihargai sekitar Rp 650 juta hingga Rp 1,7 miliar. Tipe pemakaman paling mahal di San Diego Hills adalah tipe Teak Estate, dengan harga sekitar Rp 4 hingga 5 miliar.

Pilihan Editor: Layanan Pemakaman di DKI Gratis, Tak Boleh Ada Pungli

Iklan



Rekomendasi Artikel

Konten sponsor pada widget ini merupakan konten yang dibuat dan ditampilkan pihak ketiga, bukan redaksi Tempo. Tidak ada aktivitas jurnalistik dalam pembuatan konten ini.

 

Video Pilihan


6 Fakta Kompleks Candi Batujaya Karawang, Candi Tertua di Indonesia

15 hari lalu

Kompleks Candi Batujaya di Karawang ditetapkan jadi Cagar Budaya Nasional. TEMPO | Hisyam Luthfiana
6 Fakta Kompleks Candi Batujaya Karawang, Candi Tertua di Indonesia

Situs Candi Batujaya Karawang memiliki berbagai hal unik untuk digali, begini fakta-faktanya.


Besaran UMK Karawang 2023, Tertinggi se-Indonesia

16 hari lalu

UMK Karawang 2023 adalah sebesar Rp5.176.179. Tak heran jika UMK Karawang termasuk yang tertinggi se-Indonesia. Berikut ulasannya. Foto: Canva
Besaran UMK Karawang 2023, Tertinggi se-Indonesia

UMK Karawang 2023 adalah sebesar Rp5.176.179. Tak heran jika UMK Karawang termasuk yang tertinggi se-Indonesia. Berikut ulasannya.


Lewat BRI Perekonomian Desa BRILian Mekarbuana Semakin Unggul

28 hari lalu

Lewat BRI Perekonomian Desa BRILian Mekarbuana Semakin Unggul

Lewat BRI Menanam, Komoditas Andalan Pendorong Perekonomian Desa BRILian Mekarbuana Semakin Unggul


Kasus Cacar Monyet, Seorang Suspek di Bandung Dinyatakan Negatif

29 hari lalu

Ilustrasi cacar monyet atau monkeypox (Kemkes)
Kasus Cacar Monyet, Seorang Suspek di Bandung Dinyatakan Negatif

Kasus cacar monyet di Jawa Barat sejauh ini tercatat ada dua orang.


Pomdam Jaya Gelar Rekonstruksi Pembunuhan Imam Masykur Secara Tertutup

26 September 2023

Tiga oknum anggota TNI yang diduga terlibat penculikan dan penganiayaan terhadap Imam Masykur. Istimewa
Pomdam Jaya Gelar Rekonstruksi Pembunuhan Imam Masykur Secara Tertutup

Rekonstruksi kasus pembunuhan Imam Masykur dilakukan hari ini secara tertutup di Pomdam Jaya.


Kejagung Tetapkan 3 Tersangka Korupsi Proyek Tol MBZ

13 September 2023

Kepala Pusat Penerangan Hukum (Kapuspenkum) Kejaksaan Agung RI I Ketut Sumedana saat pemeriksaan Menteri Komunikasi dan Informatika Johnny G Plate dalam kasus dugaan korupsi penyediaan infrastruktur Base Transceiver Station (BTS) 4G dan infrastruktur pendukung paket 1, 2, 3, 4, dan 5 BAKTI Kementerian Komunikasi dan Informatika 2020-2022 di Kejaksaan Agung, Jakarta Selatan, Rabu, 15 Maret 2023 [Tempo/Eka Yudha Saputra]
Kejagung Tetapkan 3 Tersangka Korupsi Proyek Tol MBZ

Kejagung menetapkan tiga orang sebagai tersangka kasus dugaan korupsi proyek pembangunan Jalan Tol Layang Sheikh Mohammed Bin Zayed (Tol MBZ).


Kasus DBD Jabar Terbanyak di Kota Bandung, Kematian Tertinggi di Karawang

6 September 2023

Ilustrasi nyamuk demam berdarah (pixabay.com)
Kasus DBD Jabar Terbanyak di Kota Bandung, Kematian Tertinggi di Karawang

Jumlah kasus DBD terbanyak di Kota Bandung, yaitu sebanyak 1.281 orang.


Delapan Desa di Karawang Krisis Air Bersih Akibat Kemarau Panjang

25 Agustus 2023

Ilustrasi kekeringan. (ANTARA/Mohammad Ayudha/dok)
Delapan Desa di Karawang Krisis Air Bersih Akibat Kemarau Panjang

Kekeringan atau krisis air bersih yang terjadi di delapan desa tersebut akibat kemarau panjang sebagai dampak dari fenomena El Nino.


Profil Peruri, Pembuat Rupiah yang Dinobatkan Sebagai Uang Kertas Terbaik di Dunia

21 Agustus 2023

Petugas memberikan uang baru hasil penukaran kepada warga di mobil kas keliling Bank Indonesia di Kota Ternate, Maluku Utara, Selasa 21 Maret 2023. Perwakilan Bank Indonesia Provinsi Maluku Utara meluncurkan kegiatan Semarak Rupiah Ramadhan dan Berkah Idul Fitri (Serambi) 2023  yang berlangsung pada 21 Maret hingga 20 April 2023 dengan menyediakan uang tunai sebesar Rp867 miliar tersebut untuk memberi kemudahan bagi masyarakat dalam menukarkan uang baru. ANTARA FOTO/Andri Saputra
Profil Peruri, Pembuat Rupiah yang Dinobatkan Sebagai Uang Kertas Terbaik di Dunia

Tak hanya membuat uang rupiah, PERURI juga membuat mata uang negara lain


Tidak Tobat Setelah Dipenjara 10 Tahun, Predator Anak Kembali Berulah di Karawang

18 Agustus 2023

Ilustrasi pencabulan anak. shutterstock.com
Tidak Tobat Setelah Dipenjara 10 Tahun, Predator Anak Kembali Berulah di Karawang

Seorang predator anak asal Karawang ditangkap polisi usai mencabuli 5 anak di bawah umur. Ia pernah dipenjara 10 tahun karena kasus serupa.