Sesuai jadwal, KAI Commuter akan mengoperasikan setiap harinya sebanyak 12 jadwal perjalanan Commuter Line dari Palur-Yogyakarta mulai pukul 04.55-20.53 WIB dan 12 perjalanan Commuter Line dari Yogyakarta-Palur mulai pukul 05.30-22.35 WIB.
Lebih lanjut Anne mengatakan pihaknya mengimbau para penumpang kereta selama musim liburan sekolah ini agar tetap ikuti arahan dari petugas serta senantiasa mengutamakan keselamatan, keamanan, kenyamanan dan menjaga kebersihan saat naik commuter line.
"Gunakan masker jika dalam kondisi sakit, serta dahulukan pengguna yang hendak turun dari commuter line," tuturnya.
Ia menambahkan, bagi pengguna yang membawa putra-putrinya minimal usia 3 tahun atau tinggi minimal 90 cm sudah diwajibkan untuk membeli tiket. "Pastikan anak-anak selalu dalam pengawasan orang tua atau pendamping selama dalam perjalanan," katanya.
Informasi jadwal perjalanan Commuter Line dan informasi lengkap lainnya dapat diakses melalui C-Access atau call center 021-121 dan dapat dilihat melalui akun media sosial @commuterline.
Pilihan Editor: Promo Diskon Tiket Kereta Api Hingga 25 Persen di Musim Liburan Sekolah, Rute Mana Saja?