Lupa Kata Sandi? Klik di Sini

atau Masuk melalui

Belum Memiliki Akun Daftar di Sini


atau Daftar melalui

Sudah Memiliki Akun Masuk di Sini

Konfirmasi Email

Kami telah mengirimkan link aktivasi melalui email ke rudihamdani@gmail.com.

Klik link aktivasi dan dapatkan akses membaca 2 artikel gratis non Laput di koran dan Majalah Tempo

Jika Anda tidak menerima email,
Kirimkan Lagi Sekarang

Pemkot Solo dan Shopee Revitalisasi 136 Rumah di Kawasan Kumuh Semanggi

image-gnews
Iklan

INFO BISNIS - Kota Solo juga memiliki Semanggi seperti Jakarta. Namun, di Solo disebut Kampung Semanggi, kawasan permukiman kumuh padat penduduk.   Terletak di tepian sungai Bengawan Solo, kampung ini memiliki sejarah panjang, menjadi bagian dari jalur perdagangan utama pada abad 14-15 masehi.

Untuk mengembalikan Kampung Solo yang bukan lagi sekadar permukiman kumuh, Pemerintah Kota Solo menggandeng sejumlah instansi swasta untuk menata kawasan tersebut. Mengusung tema “Kampung Semanggi Harmoni”, Pemkot Solo menargetkan pembangunan 569 unit rumah yang dibagi ke dalam dua tahap. Sebanyak 253 unit bangunan telah diselesaikan di tahap pertama. Sementara itu, 316 unit sisanya diselesaikan pada tahap kedua.

Dalam pembangunan tahap kedua, Pemkot Solo menggandeng perusahaan teknologi Shopee Indonesia yang berkontribusi membangun 136 unit rumah tipe RSS1 (Rumah Sangat Sederhana 1). 136 rumah tersebut diserahkan kepada warga Kampung Semanggi pada Selasa, 7 Februari 2023.

Kegiatan ini dihadiri oleh Forkopimda Kota Surakarta, Direktur Eksekutif Shopee Indonesia, Kasubdit PKP Wilayah 2, Kepala BPPW Jateng, Anggota DPRD Kota Surakarta, serta Jajaran OPD Pemkot Surakarta.

Komplek permukiman layak huni hasil kerja sama antara Pemkot Solo dengan Shopee Indonesia ini diberi nama Kampung Semanggi Harmoni Shopee. Adapun konsep yang diusung disebut Ruspin (Rumah Unggul Sistem Panel Instan). Tiap rumah memiliki kamar tidur, kamar mandi, dapur dan ruang tamu.

Tri, salah satu kepala keluarga yang menerima satu unit rumah hasil renovasi tersebut, mengatakan bahwa sebelum adanya pembangunan Kampung Semanggi Harmoni, lingkungan tempat tinggalnya memang tidak layak huni.

“Saya tinggal di sini sudah 21 tahun, air susah, kalaupun ada ya airnya kotor. Selain itu, kita juga takut kalau hujan karena banyak kebocoran dan khawatir ada korsleting listrik yang bisa menyebabkan kebakaran. Maka dari itu, kami semua sangat berterima kasih dan bersyukur sekali adanya program dari Pemkot yang membuat tempat tinggal kami jadi lebih layak,” ujarnya.

Iklan
Scroll Untuk Melanjutkan

Program ini juga mendapat apresiasi Wali Kota Solo, Gibran Rakabuming. Menurut dia, pembangunan Ruspin tersebut termasuk sejumlah sarana dan prasarana yang menjadikan komplek permukiman ini layak huni. “Sebut saja fasilitas air bersih yang dipenuhi dari Master Meter, beserta jaringan pipa yang terhubung dengan masing-masing rumah warga,” katanya.

Sementara itu, kebutuhan sanitasi lainnya, dicukupi dengan menggunakan lima unit Instalasi Pengelolaan Air Limbah (IPAL) komunal, yang sanggup melayani 50 KK per unit melalui jaringan perpipaan ke setiap rumah.

Direktur Eksekutif Shopee Indonesia Handhika Jahja menyebutkan, kontribusi Shopee dalam pembangunan Kampung Semanggi Harmoni ini sejalan dengan komitmen #ShopeeAdaUntukIndonesia untuk mewujudkan kehidupan yang lebih baik bagi warga di kawasan ini.

“Tujuan kami turut serta membangun 136 tipe rumah RSS1 tentunya untuk mendukung Pemerintah Kota Solo, menciptakan masyarakat yang sehat dan tangguh melalui pembangunan lingkungan tinggal yang baik dan layak huni. Hal ini sejalan juga dengan komitmen Shopee yang fokus untuk memperluas dampak positif bagi lebih banyak masyarakat di Indonesia,” tutur Handhika.

Permasalahan permukiman kumuh ini memang menjadi perhatian Pemerintah Kota Solo. Berkat strategi dan kolaborasi bersama warga dan sejumlah instansi swasta seperti Shopee, penataan kawasan permukiman kumuh akan lebih cepat terselesaikan. Terbukti dari tahun 2017 luas kawasan kumuh di Solo tercatat seluas 395,5 hektar menjadi 118 hektar di akhir tahun 2021, atau berkurang sebesar 70 persen.

Dari pembangunan permukiman layak huni di Kampung Semanggi, potensi industri kreatif di wilayah ini pun diharapkan dapat dikembangkan secara maksimal. Sejumlah potensi industri kreatif tersebut di antara lain seperti kain lukis mukena, kurungan burung, baju pantai, dan sejumlah komoditas kreatif lainnya. (*)

Iklan



Rekomendasi Artikel

Konten sponsor pada widget ini merupakan konten yang dibuat dan ditampilkan pihak ketiga, bukan redaksi Tempo. Tidak ada aktivitas jurnalistik dalam pembuatan konten ini.

 

Video Pilihan


PLN Sambung Listrik Serentak untuk 230 Pelanggan Usaha di Jakarta

1 jam lalu

PLN Sambung Listrik Serentak untuk 230 Pelanggan Usaha di Jakarta

Pemasangan listrik untuk kalanan industri, bisnis, dan UMKM membantu pergerakan ekonomi di Jakarta.


PLN Sukses Sambung Listrik dari Sumbawa ke Bajo Pulau

1 jam lalu

PLN Sukses Sambung Listrik dari Sumbawa ke Bajo Pulau

Kelistrikan di Bajo Pulau menyetop operasi PLTD. Listrik ada 24 jam dan lebih ramah lingkungan.


PLN Dukung Infrastruktur Kelistrikan Hijau di IKN, Operasikan PLTS Tahap I

2 jam lalu

PLN Dukung Infrastruktur Kelistrikan Hijau di IKN, Operasikan PLTS Tahap I

PLTS IKN bisa beroperasi tepat waktu dan bisa digunakan melistriki IKN saat upacara Hari Kemerdekaan Republik Indonesia ke-79


Telkom Tinjau Kesiapan Infrastruktur Sekaligus Salurkan Bantuan CSR Saat Safari Ramadan

5 jam lalu

Direktur Utama Telkom Ririek Adriansyah (tengah), Direktur Human Capital Management Telkom Afriwandi (paling kiri), dan Executive Vice President Telkom Regional I Sumatera Djatmiko (paling kanan) menyerahkan simbolis bantuan Telkom Berbagi di momen Safari Ramadan sebagai bagian dari program TelkomGroup Siaga RAFI (Ramadan Idul Fitri) 2024 di Medan, beberapa waktu lalu.
Telkom Tinjau Kesiapan Infrastruktur Sekaligus Salurkan Bantuan CSR Saat Safari Ramadan

PT Telkom Indonesia (Persero) Tbk (Telkom) kembali melaksanakan kegiatan tahunan Safari Ramadan sebagai bagian dari program TelkomGroup Siaga RAFI (Ramadan Idul Fitri) 2024.


Delegasi BKSAP DPR Jadi Pemantau Pemilihan Presiden Rusia

5 jam lalu

Ketua Badan Kerja Sama Antar Parlemen (BKSAP) DPR RI Fadli Zon menjadi Observer Internasional Pemilu Presiden Rusia 15-17 Maret 2024 di Moskow, Rusia. Foto : Ist/Andri
Delegasi BKSAP DPR Jadi Pemantau Pemilihan Presiden Rusia

Ketua BKSAP DPR RI Fadli Zon menjadi Observer Internasional Pemilu Presiden Rusia 15-17 Maret 2024 di Moskow


Telkom Dorong Pembangunan Sosial-Ekonomi Masyarakat Berbasis Digital lewat Innovillage 2023

5 jam lalu

Direktur Utama Yayasan Pendidikan Telkom, Dodi Irawan (paling kiri); SGM Community Development Center Telkom, Hery Susanto (kedua dari kiri); Ketua Pelaksana Program Innovillage 2023, Ir. Ahmad Tri Hanuranto (kedua dari kanan); dan AVP Program & Partnership Telkom, Averyadi Setiawan (paling kanan) saat menyerahkan apresiasi kepada peserta Innovillage 2023 beberapa waktu lalu.
Telkom Dorong Pembangunan Sosial-Ekonomi Masyarakat Berbasis Digital lewat Innovillage 2023

PT Telkom Indonesia (Persero) Tbk (Telkom) berkolaborasi dengan Telkom University atau Tel-U dalam penyelenggaraan Awarding Innovillage 2023.


Pegadaian Ajak Masyarakat Umrah Akbar Bersama

19 jam lalu

Pegadaian Ajak Masyarakat Umrah Akbar Bersama

Pegadaian menyelenggarakan Umrah Akbar Pegadaian dengan jadwal keberangkatan 22, 23 dan 24 April 2024.


Desa Sukomulyo Raih Penghargaan Desa BRILian, Sukses Hidupkan Berbagai Unit Usaha

20 jam lalu

Desa Sukomulyo Raih Penghargaan Desa BRILian, Sukses Hidupkan Berbagai Unit Usaha

Desa Sukomulyo memiliki beberapa produk unggulan desa yang dikelola oleh Badan Usaha Milik Desa


BRI Dorong Inklusi Keuangan Lewat Digitalisasi

20 jam lalu

BRI Dorong Inklusi Keuangan Lewat Digitalisasi

Bank Rakyat Indonesia (Persero) Tbk berkomitmen untuk terus mendorong inklusi keuangan diseluruh penjuru negeri sebagai upaya untuk pemerataan ekonomi dan pengentasan kemiskinan.


BRI Sesuaikan Jam Operasional saat Ramadan

20 jam lalu

BRI Sesuaikan Jam Operasional saat Ramadan

BRI menghadirkan Sabrina untuk memberikan layanan perbankan bagi nasabah sesuai kebutuhannya.